Pemandangan Pulau Phi Phi di Thailand. (Sumber gambar : Evan Krause/Unsplash)

7 Lokasi Wisata Alam Thailand, Bisa Santai sampai Menantang

28 May 2023   |   19:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Thailand menjadi alternatif murah buat kamu yang ingin berlibur ke luar negeri. Letaknya yang tidak terlalu jauh di Indonesia, negara ini juga menyajikan pemandangan alam yang cukup menakjubkan, seperti air terjun, gua, pegunungan, pantai, dan tentunya pulau-pulau kecil. 

Ada banyak situs yang bisa kamu sambangi ketika berkunjung ke Negeri Seribu Pagoda ini. Pastinya, otak kamu menjadi lebih segar ketika menikmati pemandangan alam dan bersantai sejenak di sana. Buat kamu yang punya rencana liburan ke Thailand, berikut rekomendasi beberapa destinasi wisata alam yang wajib dikunjungi.  

Baca juga: Mengenal Thudong, Ritual Perjalanan Biksu dari Thailand ke Candi Borobudur


1. Tham Lot

 

Tham Lot  (Sumber foto: tourismthailand.org)

Tham Lot (Sumber foto: tourismthailand.org)

Buat kamu penggemar caving, Tham Lot yang terletak di Distrik Pang Mapha, Provinsi Mae Hong Son, Thailand ini bisa menjadi tujuan wisata kamu. Goa terpanjang di Thailand dengan total 1.666 meter itu menyimpan peninggalan arkeologi penting yang berusia ribuan tahun.

Di Tham Lot, kamu juga bisa menemukan stalaktit dan stalagmit batu kapur yang mengesankan di sepanjang jalur bawah tanah. Untuk menuju ke sana, cukup satu jam berkendara ke utara Pai di Provinsi Mae Hong Son, hanya 15 km dari perbatasan antara Thailand dan Myanmar. Adapun gua ini dapat dikunjungi dengan berjalan kaki dan menaiki rakit. 


2. Doi Inthanon

 

Doi Inthanon (Sumber foto: Unsplash/Bharath Mohan)

Doi Inthanon (Sumber foto: Unsplash/Bharath Mohan)

Jika berkunjung ke destinasi wisata populer bagi para turis di Chiang Mai, jangan lupa mampir ke Taman Nasional Doi Inthanon. Doi Inthanon merupakan puncak tertinggi di Thailang dengan ketinggian 2.565 meter di atas permukaan laut (mdpl). 

Tamannya sendiri seluas 482 km persegi. Di sana, ada banyak keanekaragaman hayati dan hewan yang bisa kamu jumpai. Cocok buat kamu yang suka menjelajah hutan hujan tropis di medan pegunungan, derasnya air terjun yang megah, dan merdunya kicauan burung. Taman yang berada di puncak ini juga menjadi rumah bagi pemukiman suku pegunungan utara.


3. Air Terjun Thi Lo Su

 

Thi Lo Su (Sumber foto: tourismthailand.org)

Thi Lo Su (Sumber foto: tourismthailand.org)

Terletak di Sungai Mae Chan, Umphang, Provinsi Tak, Thailand, kamu akan dibuat takjub dengan air terjun bertingkat dengan ketinggian puncak 250 meter dan lebar 450 meter. Menguti Hotels.com, Thi Lo Su merupakan air terjun terbesar dan tertinggi di Thailand. 

Kendatipun perjalanan menuju air terjun yang dekat dengan perbatasan Thailand dan Myanmar ini agak lama, namun ketika kamu sampai, pemandangan spektakuler sungguh disuguhkan. Air terjun ini memiliki empat tingkat dengan air jernih dan deras.

Baca juga: Tom Yum, Makanan Khas Thailand yang Paling Banyak Dicoba Warga Indonesia
1
2


SEBELUMNYA

Mengenal 7 Festival Unik di Filipina, Asyik Banget buat Diikuti

BERIKUTNYA

Hypereport: Racikan Tradisi & Inovasi Bikin Jamu Indonesia Makin Tokcer

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: