Timnas Argentina (Sumber gambar: Instagram.com/afaseleccion)

5 Fakta Laga FIFA Matchday Indonesia vs Argentina, Siap Semarakkan GBK 19 Juni 2023

28 May 2023   |   05:40 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

3. Media Argentina Konfirmasi Messi Bakal Hadir

Di tengah euforia penggemar bola Indonesia menyambut Argentina, beberapa fan mulai harap-harap cemas menantikan line up pemain yang akan turun melawan Indonesia. Banyak yang berharap Lionel Messi ikut main bersama skuad Garuda di lapangan SUGBK.

Namun, Exco PSSI Arya Sinulingga menyebut pihaknya tak bisa memberi jaminan jika sang Greatest of All Time (GOAT) akan diturunkan oleh Lionel Scaloni. Kendati begitu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir yakin jika AFA akan menurunkan skuad terbaik untuk dipertandingkan melawan Indonesia.

Kabar terbaru, sebuah media Argentina bernama El Destape mengeklaim telah menerima kepastian soal kehadiran Messi di FIFA Matchday. Laporan itu menyebut bahwa Messi sudah bersiap melawan Australia dan Indonesia selama Juni 2023. Argentina sendiri akan melawan Australia terlebih dahulu di China pada 15 Juni 2023, sebelum menemui Indonesia pada 19 Juni 2023.
 

4. Laga Ujian Shin Tae-yong

Shin Tae-yong akan menjadi pelatih sekaligus pengarah skuad Garuda di lapangan dalam laga Indonesia vs Argentina. Selain Argentina, Shin Tae-yong juga akan meramu strategi untuk pertandingan persahabatan Indonesia vs Palestina yang akan berlangsung pada 14 Juni 2023. Khusus pertandingan melawan La Albicelestes, Shin Tae-yong punya tantangan tersendiri.

Pasalnya, Argentina berada di atas angin jika melihat pada peringkat FIFA. Saat ini, Argentina masih menjadi timnas sepak bola terbaik di dunia yang menempati posisi pertama dari ratusan negara pengikut sepak bola.

Sementara itu, Indonesia berada di peringkat ke-149, di bawah Hong Kong dan Liberia. Perbedaan peringkat bak bumi dan langit ini tentu akan menjadi ujian tersendiri bagi Shin Tae-yong. Ini juga bisa jadi kesempatan skuad Merah Putih mempelajari taktik sepak bola dari timnas terbaik dunia.


5. Line up Skuad Merah Putih

Selain menanti kedatangan Messi, penggemar sepak bola Indonesia juga menantikan siapa saja orang terpilih yang akan turun membela Indonesia melawan Argentina di FIFA Matchday ini. Pada Sabtu (27/5/2023), PSSI resmi merilis nama-nama pesepakbola yang akan masuk sebagai line up laga penting ini. Shin Tae-yong mengumumkan akan ada 26 pemain yang siap bermain jelang FIFA Matchday. Puluhan pemain ini akan menjalani pemusatan latihan yang dimulai pada 5 Juni 2023.

Adapun  pemain-pemain yang biasa mengisi jajaran timnas seperti Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Witan Sulaeman, dan lainnya. Edo Febriansyah, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Yacob Sayuri, Yance Sayuri, dan lainnya juga siap mengikuti pelatihan yang akan berlangsung di Surabaya sebelum dipilih untuk mengisi line up utama FIFA Matchday. 

Baca juga: Profil Lionel Scaloni, Pelatih Muda Argentina Peraih 3 Trofi Kejayaan dalam 2 Tahun

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 
1
2


SEBELUMNYA

Bisa Dimakan Langsung hingga Digoreng, Ini 6 Manfaat Pisang Raja yang Jarang Diketahui

BERIKUTNYA

7 Stadion Terbesar di Dunia, Salah Satunya Ada di Korea Utara

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: