Selain untuk ajang olahraga satadion biasanya juga digunakan untuk perhelatan musik atau konser (Sumber gambar: Unsplash/ Vienna Reyes)

7 Stadion Terbesar di Dunia, Salah Satunya Ada di Korea Utara

28 May 2023   |   10:00 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Keberadaan stadion merupakan sebuah hal penting sekaligus gengsi tersendiri bagi sebuah negara. Sebab, stadion sering digunakan untuk pertandingan, ajang kompetisi olahraga serta berbagai keperluan lain, termasuk konser atau perhelatan berskala internasional. 

Berbagai negara pun berlomba-lomba untuk membangun stadion  terbesar lengkap dengan fasilitasnya yang mumpuni. Besarnya stadion sendiri biasanya diukur dari kapasitas jumlah penonton yang bisa ditampung. Semakin besar stadion, maka akan semakin besar juga daya tampungnya.

Namun, stadion sebenarnya tak hanya terdiri dari lapangan saja, tapi juga dilengkapi dengan sejumlah fasilitas. Termasuk tribun tempat duduk penonton, ruang ganti, ruang vip, hotel, serta berbagai fitur canggih lain yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan.

Lantas, stadion apa saja yang dinobatkan sebagai stadion terbesar di dunia berdasarkan kapasitas? Dihimpun dari laman Olympics, berikut sejumlah stadion terbesar di dunia yang mampu menampung ratusan ribu hingga puluhan ribu penonton. 

Baca juga: Penampakan 8 Stadion yang Digunakan di Piala Dunia Qatar 2022, Mewah dan Canggih
 

1. Rungrado May Day Stadium, Korea Utara

(Sumber: Wikimedia Commons/Christophe95)

(Sumber: Wikimedia Commons/Christophe95)

Alih-alih Eropa, posisi pertama stadion terbesar di dunia ternyata dimiliki oleh Korea Utara lewat Rungrado May Day Stadium yang terletak di Pyongyang. Dikenal juga dengan nama Stadion Hari Buruh Rungrado, kapasitas stadion ini dapat menampung 150.000 penonton dalam sekali perhelatan. 

Menempati area seluas 20,7 hektar di Pulau Rungra, stadion ini diresmikan pada 1989 dan sering digunakan sebagai tempat Olimpiade Arirang. Berbentuk seperti parasut, Stadion 1 Mei Rungrado juga sering digunakan untuk parade militer hingga berbagai jenis olahraga, termasuk sepak bola.
 

2. Narendra Modi Stadium, India

(Sumber: Gujarat Cricket Association)

(Sumber: Gujarat Cricket Association)

Meski tidak memiliki klub sepak bola yang terkenal di dunia, tapi India ternyata memiliki stadion terbesar kedua di jagat Bumi. Terletak di Ahmedabad, India, Narendra Modi Stadium dibangun pada 1983 dan menjadi salah satu stadion terbesar di dunia dengan kapasitas 132.000 penonton.

Dimiliki oleh Asosiasi Kriket Gujarat, Narendra Modi adalah stadion kriket terbesar di dunia. Tak heran jika tempat ini pernah menjadi lokasi tempat Piala Dunia kriket pada 1987, 1996, dan 2011. Selain itu stadion ini juga memiliki fasilitas mewah termasuk 55 kamar clubhouse, kolam renang olimpiade, dan empat ruang ganti. 
 

3. Michigan Stadium, Michigan

(Sumber: annarbor.org)

(Sumber: annarbor.org)

Dijuluki 'The Big House', Stadium Michigan di Ann Arbor, Michigan merupakan stadion terbesar ketiga di dunia. terletak di kawasan komplek Universitas Michigan, stadion terbesar di AS ini  biasanya juga digunakan untuk ajang pertandingan perguruan tinggi sepak bola di Amerika.

Stadion ini berkapasitas 107.601 tempat duduk dengan jumlah rekor kehadiran terbesar mencapai 105.491 orang. Stadion Michigan biasanya digunakan untuk upacara kelulusan utama bagi mahasiswa Universitas Michigan dan untuk pertandingan National Hockey League (NHL) antara Detroit Red Wings dan Toronto Maple Leafs.
1
2


SEBELUMNYA

5 Fakta Laga FIFA Matchday Indonesia vs Argentina, Siap Semarakkan GBK 19 Juni 2023

BERIKUTNYA

Menilik Makna Amygdala, Lagu Emosional Suga BTS di Konser Agust D Tour in Jakarta

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: