Simak Fakta Menarik Film The Little Mermaid yang Tayang di Bioskop Mei 2023
28 April 2023 |
21:30 WIB
Ada kabar gembira bagi kalian para pencinta karya Disney. Film berjudul The Little Mermaid akan tayang secara eksklusif pada Mei 2023. Karya Sutradara Rob Marshall itu menyajikan sejumlah fakta menarik yang perlu diperhatikan sebelum kalian menontonnya di bioskop.
Dalam rilis Disney Indonesia yang diterima Hypeabis.id, The Little Mermaid menceritakan tentang seorang putri duyung cantik dan bersemangat yang haus akan petualangan bernama Ariel. Dia merupakan putri bungsu Raja Triton yang penuh dengan keberanian dan memiliki rasa ingin tahu lebih akan dunia di atas laut.
Baca juga: Film The Boogeyman Bakal Tayang di Bioskop Juni 2023
Keberanian dan rasa ingin tahunya itu membuat sang putri mengunjungi permukaan laut. Tidak hanya itu, dia juga jatuh cinta terhadap Pangeran Eric yang memesona.
Sebagai putri duyung, Ariel sebenarnya tidak boleh berinteraksi dengan manusia. Namun, dia harus mengikuti keinginan hatinya sehingga membuat sebuah perjanjian dengan penyihir laut yang jahat bernama Ursula. Dalam perjanjian itu, sang putri memiliki kesempatan untuk mendapatkan kesempatan hidup di daratan. Perjanjian ini menempatkan kehidupan Ariel dan kerajaan sang ayah dalam bahaya.
Nah, berikut sejumlah fakta yang perlu diketahui oleh kalian sebelum menyaksikan film ini dirangkum Hypeabis.id dari berbagai sumber:
Part of Your World
Film dengan genre fantasi dan musikal ini memiliki lagu berjudul Part of Your World sebagai soundtrack. Kamu yang ingin mendengarkan lagu ini sebelum menonton filmnya dapat mengakses sejumlah aplikasi streaming musik.
Aplikasi itu adalah apple music, amazon music, spotify, youtube music, beserta visualizer yang juga sudah bisa dilihat di youtube. “Soundtrack untuk Disney’s The Little Mermaid sekarang tersedia untuk pre-add di apple music, pre-order vinyl (piringan hitam) di Disney Music Emporium serta pre-order CD,” demikian tertulis.
Poster
Tidak hanya soundtrack Part of Your World, para penggemar film The Little Mermaid juga dapat melihat beragam karakter poster dari para pemain karya ini, yakni karakter poster Ariel, Flounder, King Triton, Prince Eric, Scuttle, Sebastian, dan Ursula.
Poster-poster yang ditampilkan menggambarkan bagaimana karakter tersebut dalam film. Ursula sebagai contoh, karakter posternya dibuat menampilkan aura jahatnya sebagai seorang penyihir meskipun tengah tersenyum.
Rob Marshall
Film The Little Mermaid mendapatkan arahan dari Sutradara Rob Marshall. Pria kelahiran 17 Oktober 1960 silam di Madison, Wisconsin, Amerika Serikat ini telah menyabet berbagai penghargaan dan juga masuk dalam sejumlah nominasi.
Contoh penghargaan yang pernah diraihnya adalah Primetime Emmy Awards edisi 2007. Pada saat itu, dia berhasil membawa pulang piala untuk kategori Outstanding Directing for a Variety, Music, or Comedy Program. Dia memenangkan penghargaan itu melalui karya berjudul Tony Bennett: An American Classic.
Baca juga: Tayang di Bioskop Mei 2023, Simak Yuk Bocoran Cerita Film The Little Mermaid
Selain itu, contoh lainnya adalah dia juga meraih penghargaan Golden Apple Award pada 2015 dan Filmmaker Award pada 2012. Marshal juga seorang sutradara yang berhasil masuk dalam nominasi Piala Oscar pada 2003. Pada saat itu, dia bersaing memperebutkan Best Director melalui film Chicago.
Editor: Fajar Sidik
Dalam rilis Disney Indonesia yang diterima Hypeabis.id, The Little Mermaid menceritakan tentang seorang putri duyung cantik dan bersemangat yang haus akan petualangan bernama Ariel. Dia merupakan putri bungsu Raja Triton yang penuh dengan keberanian dan memiliki rasa ingin tahu lebih akan dunia di atas laut.
Baca juga: Film The Boogeyman Bakal Tayang di Bioskop Juni 2023
Keberanian dan rasa ingin tahunya itu membuat sang putri mengunjungi permukaan laut. Tidak hanya itu, dia juga jatuh cinta terhadap Pangeran Eric yang memesona.
Sebagai putri duyung, Ariel sebenarnya tidak boleh berinteraksi dengan manusia. Namun, dia harus mengikuti keinginan hatinya sehingga membuat sebuah perjanjian dengan penyihir laut yang jahat bernama Ursula. Dalam perjanjian itu, sang putri memiliki kesempatan untuk mendapatkan kesempatan hidup di daratan. Perjanjian ini menempatkan kehidupan Ariel dan kerajaan sang ayah dalam bahaya.
Nah, berikut sejumlah fakta yang perlu diketahui oleh kalian sebelum menyaksikan film ini dirangkum Hypeabis.id dari berbagai sumber:
Part of Your World
Film dengan genre fantasi dan musikal ini memiliki lagu berjudul Part of Your World sebagai soundtrack. Kamu yang ingin mendengarkan lagu ini sebelum menonton filmnya dapat mengakses sejumlah aplikasi streaming musik.
Aplikasi itu adalah apple music, amazon music, spotify, youtube music, beserta visualizer yang juga sudah bisa dilihat di youtube. “Soundtrack untuk Disney’s The Little Mermaid sekarang tersedia untuk pre-add di apple music, pre-order vinyl (piringan hitam) di Disney Music Emporium serta pre-order CD,” demikian tertulis.
Poster
Tidak hanya soundtrack Part of Your World, para penggemar film The Little Mermaid juga dapat melihat beragam karakter poster dari para pemain karya ini, yakni karakter poster Ariel, Flounder, King Triton, Prince Eric, Scuttle, Sebastian, dan Ursula.
Poster-poster yang ditampilkan menggambarkan bagaimana karakter tersebut dalam film. Ursula sebagai contoh, karakter posternya dibuat menampilkan aura jahatnya sebagai seorang penyihir meskipun tengah tersenyum.
Rob Marshall
Film The Little Mermaid mendapatkan arahan dari Sutradara Rob Marshall. Pria kelahiran 17 Oktober 1960 silam di Madison, Wisconsin, Amerika Serikat ini telah menyabet berbagai penghargaan dan juga masuk dalam sejumlah nominasi.
Contoh penghargaan yang pernah diraihnya adalah Primetime Emmy Awards edisi 2007. Pada saat itu, dia berhasil membawa pulang piala untuk kategori Outstanding Directing for a Variety, Music, or Comedy Program. Dia memenangkan penghargaan itu melalui karya berjudul Tony Bennett: An American Classic.
Baca juga: Tayang di Bioskop Mei 2023, Simak Yuk Bocoran Cerita Film The Little Mermaid
Selain itu, contoh lainnya adalah dia juga meraih penghargaan Golden Apple Award pada 2015 dan Filmmaker Award pada 2012. Marshal juga seorang sutradara yang berhasil masuk dalam nominasi Piala Oscar pada 2003. Pada saat itu, dia bersaing memperebutkan Best Director melalui film Chicago.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.