Minuman wedang. (Sumber: Instagram/Melatyparahyangan)

Hangat dan Menyehatkan, Redakan Lelah dengan 5 Minuman Berikut Ini

27 April 2023   |   14:17 WIB

Genhype, kegiatan pada saat Lebaran biasanya diisi dengan acara pelesiran ke kampung halaman atau tempat wisata. Agenda ini biasanya dapat membuat siapapun merasakan kebahagiaan dan sejenak melepas penat dari rutinitas kuliah ataupun pekerjaan. Namun, perjalanan yang panjang dan memakan waktu  tentu membuat tubuh kelelahan.

Rasa lelah membutuhkan istirahat yang lebih ditambah dengan minuman hangat yang bisa membuat tubuh kembali rileks dan bugar. Setidaknya, ada beberapa minuman hangat yang bisa Genhype coba kala rasa lelah setelah perjalanan datang, seperti minuman yang terdapat dalam daftar berikut ini,
 

1. Wedang Jahe

Rempah-rempah yang memiliki nama ilmiah Zingiber officinale ini memiliki kandungan magnesium, zat besi, vitamin B6 dan C yang dapat membantu melancarkan peredaran darah. 

Jahe terkadang disulap menjadi minuman yang disebut wedang jahe. Terbuat dari Jahe utuh dan gula merah yang direbus beberapa saat sampai bahan-bahan tersebut tercampur serta, mengeluarkan aroma khas dari Jahe. Minuman ini cocok untuk membantu relaksasi tubuh yang sedang lelah.
 

2. Kopi

Siapa yang tidak mengenal kopi? Minuman yang satu ini acap kali dijadikan sebagai sarapan sebagian masyarakat di Indonesia. Kopi yang memiliki kandungan kafein ini juga bisa menjadi alternatif minuman pereda lelah apalagi, kalau Genhype menambahkan sekitar 3 - 5 irisan jahe ke dalam kopi panas. 
 

3. Teh Hijau

Teh hijau memiliki kafein yang rendah tetapi bila Genhype melakukan perebusan terlebih dahulu dengan daun teh hijau maka akan mengeluarkan aroma yang menenangkan dan membuat tubuh menjadi rileks.
Selain untuk merelaksasi tubuh, teh hijau juga bermanfaat untuk memurunkan lemak, mencegah risiko kanker, dan meningkatkan fungsi otak. Genhype, juga bisa menikmati teh hijau yang dicampur dengan madu sebagai pemanis.

Baca juga: 10 Minuman Sehat Tingkatkan Kekebalan Tubuh Saat Sakit
 

4. Air kelapa

Kelelahan yang dialami juga merupakan tanda bahwa tubuh mulai kekurangan ion dan perlu didehidrasi. Selain dengan air mineral, tubuh juga bisa didehidrasi dengan air kelapa karena air tersebut mengandung potassium tinggi dan rendah sodium. Dua kandungan itu membantu tubuh terhidrasi secara maksimal dan disarankan untuk meminum air kelapa murni tanpa tambahan pemanis apapun.
 

5. Air campuran rempah-rempah

Indonesia kaya akan rempah yang bermanfaat bagi tubuh apalagi, untuk meredakan rasa lelah di dalam tubuh. Biasanya, sebagian orang akan merebus beberapa rempah seperti jahe, kunyit, lengkuas, dan kapulaga sebagai ramuan pereda lelah.

Harum yang dikeluarkan dari rebusan tersebut bisa menenangkan pikiran dan merelaksasinya. Tentu, air campuran rempah tersebut tidak memiliki rasa tetapi Genhype bisa menambahkan persan jeruk nipis dan madu sesuai selera untuk menambahkan rasa.

Genhype, rasa lelah yang dialami ketika pulang ke rumah setelah pelesiran adalah hal yang memang tidak bisa ditahan oleh tubuh maka dari itu, lebih baik merelaksasikan otot dan peredaran darah dengan minuman-minuman yang sudah disebutkan sebelumnya. Selamat mencoba!

Baca juga: Segarnya Bisnis Minuman Sehat Kekinian, Intip Model Bisnisnya Yuk!

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Roni Yunianto
 

SEBELUMNYA

Hindari Penipuan, Tinder Tambah Syarat Swavideo untuk Verifikasi Foto 

BERIKUTNYA

Lakukan 4 Hal Ini Saat Akun TikTok Kena Shadowban Saat Live Selling

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: