Es Campur, minuman favorit buka puasa. (Sumber gambar : Instagram @theresiasundari)

Resep Es Campur Betawi, Sajian Buka Puasa yang Manis & Segar

01 April 2023   |   15:00 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Like
Berbuka puasa paling enak dengan minuman manis, dingin, dan menyegarkan. Seketika dahaga pun lepas dan energi kembali dengan cepat dengan mengonsumsinya. Nah, salah satu minuman yang bisa jadi pilihan pada saat iftar ini adalah es campur.

Seperti namanya, es campur dibuat dengan mencampur beberapa jenis bahan, terutama batu es dan sirup. Isiannya sangat tergantung selera. Ada yang memasukkan alpukat, kelapa, jelly, sagu mutiara, cincau, kacang merah, kolang kaling, dan banyak ragam lainnya, sesuai dengan daerah pembuatnya.

Namun buat kalian yang tinggal di Jakarta, biasanya akan menemukan Es Campur Betawi yang dijajakan di bazar takjil pada Ramadan ini. Rupanya sangat warna warni dan pastinya ingin sekali dibawa pulang sebagai teman berbuka puasa. 

Baca juga: Resep Es Goyang, Jajanan Tradisional yang Manis & Menyegarkan

Berbeda dari es campur dari daerah lainnya, menurut pakar sejarah kuliner, Fadly Rahman. Es Campur Betawi memiliki keunikan tersendiri yakni adanya tambahan bubut sumsum. “Selain ada daging kelapa dan tape singkong, ada bubur sumsum di dalamnya. Jadi banyak rasa,” ujarnya dikutip dari laman Seni Budaya Betawi, Sabtu (1/3/2023). 

Untuk membuat bubur sumsum, sediakan tepung beras, santan, garam, daun pandan. Langkah awal, rebus santan bersamaan dengan daun pandan seraya diaduk.

Apabila sudah mendidih, ambil satu gelas santan, dan tuang ke dalam tepung beras seraya diaduk agar tak menggumpal. Tambahkan garam satu sendok makan. Lalu masukkan adonan ke dalam santan yang telah direbus.

Kendati demikian, beberapa penjual takjil di Jakarta saat ini jarang yang memasukkan bubur sumsum ke dalam Es Campur Betawi buatannya. Nah, buat kamu yang ingin mencicipi cita rasa otentik es khas Jakarta ini secara lengkap, berikut resep yang bisa Genhype coba.  
 

Bahan Utama


100 g alpukat, keruk lebar 
4 buah nangka, potong dadu 
100 g kelapa muda, keruk lebar
100 g tapai singkong, potong kotak 
100 g cincau hitam, potong kotak
25 g sagu mutiara merah, rebus
100 g kolang kaling, belah 2 bagian, rebus
Rumput laut matang secukupnya
100 ml kental manis
100 ml sirup cocopandan
600 g es serut
Bubur sumsum


Bahan Kuah


100 ml susu cair
100 ml santan
1/2 sdt garam
2 lbr daun pandan


Cara Membuat

  1. Di dalam panci, rebus santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih dan matang. Campurkan susu cair, aduk kembali sampai merata. Matikan api, dinginkan dengan suhu ruang.
  2. Dalam mangkuk saji, masukkan sesuai selera bubur sumsum, tapai singkong, cincau hitam, nangka, kolang kaling, rumput laut, kelapa muda, alpukat, dan sagu mutiara yang sudah matang.
  3. Tambahkan es serut, tuangkan sirup cocopandan, dan kuah santan. Sajikan. Es Campur Betawi siap menggoyang lidah saat buka puasa.

Baca juga: Pelepas Dahaga Setelah Puasa, Cicipi Resep Es Cendol Ini Yuk!

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Dirayakan Tiap 1 April, Begini Asal-Usul April Mop atau Hari Prank Sedunia

BERIKUTNYA

Hypereport: Menantang Keragaman Genre Film Tanah Air

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: