Ilustrasi Kurma (sumber gambar Unsplash/ Masjid Pogung)

7 Negara Penghasil Kurma Terbesar di Dunia, Sudan hingga Mesir

26 March 2023   |   19:30 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

4. Aljazair

Aljazair atau bisa dikenal dengan nama Algeria ini juga menjadi salah satu negara penghasil kurma terbesar di dunia. Setiap tahunnya, negara di pesisir Laut Tengah, Afrika Utara ini memproduksi sekitar 1,2 juta ton kurma setiap tahunnya.

Adapun, kurma asal negara Aljazair umumnya adalah jenis kurma Thoory, Deglet Noor, dan Iteema. Indonesia juga menjadi salah satu negara pengimpor kurma dari Aljazair. Sepanjang 2022, menurut BPS, impor kurma dari negara itu mencapai 1.570.389 kg dengan nilai US$ 2,67 juta. 
 

5. Irak

Negara serumpun dengan Iran ini juga menjadi salah satu pengekspor kurma terbesar di dunia. Total setiap tahunnya, Irak berhasil memproduksi 800.000 ton kurma yang didominasi jenis Amir Hajj, Dayri dan Khastawi. Dalam skala global, Irak setidaknya memasok 7,78 persen permintaan kurma di seluruh dunia. Adapun, menurut laman Tridge sejauh ini ekspor kurma dari Irak juga mengalami tren positif, atau naik 22 persen dari 2020 hingga 2023. 
 

6. Pakistan 

Negara lain yang menghasilkan kurma terbesar di dunia adalah Pakistan. Negeri dengan julukan Seribu Cahaya ini mampu menghasilkan sekitar 556.000 ton kurma setiap tahunnya, sehingga mereka mampu memenuhi kebutuhan 5,75 persen kurma dalam skala global.

Baru-baru ini bahkan Pakistan membuka lahan sekitar 5.710 meter persegi untuk produk pengolahan kurma Panjgur segar di provinsi Balochista. Adapun, proyek ini didanai oleh Dana Pengembangan Abu Dhabi (ADFD) dengan biaya sekitar Rp890 miliar. 
 

7. Sudan

Sudan juga masuk jajaran penghasil kurma terbesar di dunia. Negara ini berada di urutan ketujuh. Setiap tahunnya mereka berhasil memproduksi sekitar 465.000 ton kurma, atau sekitar 4,93 persen kurma untuk skala global.

Adapun, kurma paling umum di Sudan adalah kurma jenis Bireir, dan Barkawi. Negeri di Afrika Utara ini memang terkenal akan lahannya yang subur untuk penanaman kurma yang diproduksi guna pangan lokal dan ekspor ke beberapa negara di dunia, khususnya Asia.

Nah, itulah 7 negara penghasil kurma terbesar di dunia. Lantas, dari jenis kurma yang dihasilkan negara-negara tersebut, jenis apa yang menjadi kurma favoritmu Genhype?

Baca juga: 2 Resep Takjil Berbahan Kurma ala Sisca Soewitomo

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah
1
2


SEBELUMNYA

Menjaga Warisan Pelopor Puisi Mbeling Lewat Pameran Remy Sylado 23761

BERIKUTNYA

Cek 3 Peristiwa Bersejarah saat Bulan Ramadan: Momen Diturunkannya Al-Qur'an hingga Fathu Makkah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: