Tips Belajar Melukis untuk Pemula
20 March 2023 |
16:00 WIB
Kata siapa melukis itu mudah? Sekali pun lukisan abstrak, perlu ketelitian dan kepekaan dalam menggoreskan kuas, memilih warta, serta menentukan objeknya. Namun, melukis bukan sesuatu yang tidak bisa dipelajari. Asal ada kemauan, pasti ada jalan.
Beberapa orang mungkin sudah dianugerahi bakat melukis, sehingga tidak sulit begitu berhadapan dengan kanvas dan kuas. Hanya butuh beberapa hari belajar, mereka langsung tancap gas melukis. Sementara sebagian yang lain, perlu memulainya dan berlatih dengan konsisten untuk mencapai hasil terbaiknya.
Kalian juga perlu tahu bahwa melukis itu memiliki berbagai manfaat positif. Salah satunya adalah merilis stres. Hal tersebut tidak berlebihan, karena ketika melukis kreativitas kalian dirangsang untuk fokus menciptakan sesuatu yang indah. Dengan demikian tidak ada celah dari pikiran kalian memikirkan persoalan negatif.
Baca juga: Daftar Lukisan Termahal yang Terjual Sepanjang 2022
Belajar melukis itu sejatinya tidak memandang usia, siapa pun boleh melakukannya. Nah, buat kalian yang punya keinginan untuk belajar melukis, Hypeabis.id sudah menghimpun tips melukis untuk pemula.
Sabar, di level awal ini kalian tidak perlu berambisi dapat melukis layaknya lukisan Monalisa karya Leonardo da Vinci. Dimulai dari teknik dasar dahulu seperti berlatih melukis garis, bentuk, dan bayangan. Kalian praktikkan hal tersebut pada kanvas atau kertas lukis. Jika sudah menguasai berbagai teknik dasar, kalian sudah memiliki pondasi yang kuat untuk melukis.
Ingat, seniman sekaliber Da Vinci pun mulai melukis dengan teknik dasar terlebih dahulu. Dia tidak langsung bisa melukis Monalisa saat di level pemula.
Saat ini akses informasi untuk belajar melukis sebetulnya bejibun. Kalian tinggal cari di YouTube, tutorial melukis untuk pemula, bakal muncul berbagai video tentang hal tersebut. Mulai dari belajar teknik dasar, pemilihan warna, hingga pada level melukis pro. Semua tutorial tersebut bisa kalian pelajari dengan gratis.
Apabila kalian belum puas belajar melukis secara daring, bisa juga mendatangi sanggar-sanggar lukis. Pasti belajar di sana kalian akan mendapatkan pengalaman berbeda. Kalian bisa belajar langsung dengan praktisinya. Selain itu, kalian bisa langsung konsultasi begitu mendapatkan permasalahan dalam melukis.
Ketika belajar keterampilan baru, biasanya kita akan begitu ngegas di awal. Akan tetapi, perlahan-lahan kita akan kehilangan semangat. Persoalan ini mesti kalian hindari. Kalian harus konsisten berlatih melukis. Sebab, bagaimana pun konsistensi adalah kunci untuk mengembangkan keterampilan kalian. Dengan konsistensi, kalian akan menunjukkan progres dari waktu ke waktu.
Selain itu, kalian juga bisa belajar secara tidak langsung dengan para seniman. Caranya, dengan mengamati karya-karya mereka. Apalagi saat ini banyak seniman memajang karya-karya mereka di media sosial, sehingga hal tersebut memudahkan kalian untuk belajar melukis dari mereka.
Selamat mencoba!
Baca juga: Mahir Melukis Memanfaatkan Kecerdasan Buatan dengan Dall-E
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Beberapa orang mungkin sudah dianugerahi bakat melukis, sehingga tidak sulit begitu berhadapan dengan kanvas dan kuas. Hanya butuh beberapa hari belajar, mereka langsung tancap gas melukis. Sementara sebagian yang lain, perlu memulainya dan berlatih dengan konsisten untuk mencapai hasil terbaiknya.
Kalian juga perlu tahu bahwa melukis itu memiliki berbagai manfaat positif. Salah satunya adalah merilis stres. Hal tersebut tidak berlebihan, karena ketika melukis kreativitas kalian dirangsang untuk fokus menciptakan sesuatu yang indah. Dengan demikian tidak ada celah dari pikiran kalian memikirkan persoalan negatif.
Baca juga: Daftar Lukisan Termahal yang Terjual Sepanjang 2022
Belajar melukis itu sejatinya tidak memandang usia, siapa pun boleh melakukannya. Nah, buat kalian yang punya keinginan untuk belajar melukis, Hypeabis.id sudah menghimpun tips melukis untuk pemula.
Perlengkapan Dasar
Sudah pasti, hal pertama yang harus kalian lakukan adalah memiliki peralatan melukis. Tidak perlu wah, cukup peralatan dasar saja. Setidaknya buat pemula, kalian perlu mempunyai kanvas atau kertas lukis, cat air atau minyak, kuas, dan pallet. Oh iya, sesuaikan bujet juga ya. Kalian enggak perlu membeli peralatan melukis profesional, tetapi sesuaikan dengan anggaran dan kebutuhan saja.
Awali dengan Teknik Dasar
Sabar, di level awal ini kalian tidak perlu berambisi dapat melukis layaknya lukisan Monalisa karya Leonardo da Vinci. Dimulai dari teknik dasar dahulu seperti berlatih melukis garis, bentuk, dan bayangan. Kalian praktikkan hal tersebut pada kanvas atau kertas lukis. Jika sudah menguasai berbagai teknik dasar, kalian sudah memiliki pondasi yang kuat untuk melukis. Ingat, seniman sekaliber Da Vinci pun mulai melukis dengan teknik dasar terlebih dahulu. Dia tidak langsung bisa melukis Monalisa saat di level pemula.
Ikut kelas Melukis
Saat ini akses informasi untuk belajar melukis sebetulnya bejibun. Kalian tinggal cari di YouTube, tutorial melukis untuk pemula, bakal muncul berbagai video tentang hal tersebut. Mulai dari belajar teknik dasar, pemilihan warna, hingga pada level melukis pro. Semua tutorial tersebut bisa kalian pelajari dengan gratis.Apabila kalian belum puas belajar melukis secara daring, bisa juga mendatangi sanggar-sanggar lukis. Pasti belajar di sana kalian akan mendapatkan pengalaman berbeda. Kalian bisa belajar langsung dengan praktisinya. Selain itu, kalian bisa langsung konsultasi begitu mendapatkan permasalahan dalam melukis.
Konsistensi
Ketika belajar keterampilan baru, biasanya kita akan begitu ngegas di awal. Akan tetapi, perlahan-lahan kita akan kehilangan semangat. Persoalan ini mesti kalian hindari. Kalian harus konsisten berlatih melukis. Sebab, bagaimana pun konsistensi adalah kunci untuk mengembangkan keterampilan kalian. Dengan konsistensi, kalian akan menunjukkan progres dari waktu ke waktu. Belajar dengan Ahlinya
Kepada siapa kita belajar, akan menentukan kita ke depannya. Begitu pula dengan belajar melukis. Idealnya, belajar melukis dengan seniman secara langsung bakal memberikan hasil yang berbeda. Dalam sejarahnya, beberapa seniman hebat pun memiliki guru, yang juga para seniman. Misalnya, Pablo Picasso belajar melukis dari Henri Matisse.Selain itu, kalian juga bisa belajar secara tidak langsung dengan para seniman. Caranya, dengan mengamati karya-karya mereka. Apalagi saat ini banyak seniman memajang karya-karya mereka di media sosial, sehingga hal tersebut memudahkan kalian untuk belajar melukis dari mereka.
Memahami Aliran-aliran Lukisan
Kendati pemula, tak ada salahnya jika kalian mempelajari aliran-aliran dalam lukisan. Hal ini penting agar kalian bisa menentukan, di mana kira-kira style kalian dalam melukis. Ada beberapa aliran dalam seni lukis yang perlu kalian ketahui, yaitu ekspresionisme, naturalisme, surealisme, dan abstrakisme. Beberapa aliran ini mungkin bakal cocok untuk kalian ke depannya.Selamat mencoba!
Baca juga: Mahir Melukis Memanfaatkan Kecerdasan Buatan dengan Dall-E
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.