Menawan, Intip Visual Film Terbaru Jisoo BLACKPINK untuk Single ME
16 March 2023 |
15:00 WIB
1
Like
Like
Like
Kim Ji-soo atau yang akrab disapa sebagai Jisoo baru saja meluncurkan visual fim terbarunya. Member BLACKPINK yang paling tua ini memang mengisi posisi visual utama disamping kemampuan vokalnya. Tak heran jika visual film Jisoo yang cukup dinantikan ini berujung pada perbincangan netizen di dunia maya.
Rupa menawan Jisoo BLACKPINK pun langsung mendapatkan pujian saat visual film itu dirilis. Meluncurnya visual film ini juga merupakan rangkaian menuju rilisnya single terbaru Jisoo yang berjudul ME pada 31 Maret 2023 mendatang. Sebagaimana diketahui, Jisoo merupakan satu-satunya member di antara Jennie, Rose, dan Lisa yang belum meluncurkan single.
Di antara keempat member tersebut, Jennie menjadi member pertama yang berkesempatan menggarap single solo. Dilanjutkan dengan Lisa dan Rose, kemudian Jisoo menjadi yang terakhir. Idol kelahiran 3 Januari 1995 itu mengumumkan single ME pada 5 Maret 2023.
Baca juga: Cantiknya Jisoo Dalam Teaser Foto Terbaru ME
Beberapa teaser foto pun diluncurkan BLACKPINK setelah pengumuman peluncuran single solo Jisoo. Visual film itu diunggah melalui kanal YouTube BLACKPINK pada 16 Maret 2023. Belum sampai satu hari, unggahan itu sudah diputar lebih dari 3 juta kali.
Dalam visual film ME, Jisoo menggunakan busana bermotif stripe hitam dan putih lengkap dengan material bulu halus. Di antara penampilannya yang kasual, sekeliling Jisoo bertabur dengan bunga merah besar. Video berdurasi 26 detik itu banyak menyorot wajah Jisoo dari berbagai angle. Riasan wajahnya memadukan nuansa natural dan bold, misalnya dengan ombre lips merah dengan eyeliner panjang di area matanya.
Setelah unggahan Jisoo melakukan cover lagu Camila Cabello menyebar, penggemar kian tak sabar menantikan penampilannya di single terbaru. Bahkan Jisoo pun pernah membawakan lagu penyanyi internasional itu dalam tur dunia BLACKPINK. Maka tak hanya visual Jisoo saja yang dinantikan, tetapi juga bagaimana suara merdunya membawakan single terbaru tersebut.
Sebagai informasi, Jisoo merupakan idol kelahiran Sanbondong, Gunpo, Korea Selatan. Dia bergabung dengan BLACKPINK di bawah naungan label YG Entertainment. Dia bergabung menjadi trainer sejak usianya 16 tahun. Selama 5 tahun menjalani trainee sejak 2011, akhirnya BLACKPINK yang beranggotakan Jisoo, Lisa, Rose, dan Jennie dilunsurkan YG Entertainment pada 2016.
Wajah Jisoo sudah banyak dikenal sebelum dia melakukan trainee di YG Entertainment. Bisa dibilang, dia sudah lama berkecimpung dalam ndustri hiburan di Korea. Rupa cantik Jisoo menjadikannya banyak mendapat tawaran iklan komersial di masa remaja menuju dewasa. Misalnya saja, iklan Samsonite Red yang membawanya dengan Lee Min-ho dalam satu frame.
Selain iklan komersial, Jisoo juga acap kali tampil dalam drama, bahkan pembawa acara Inkigayo pada 2017 dan 2018. Dalam seri televisi, dia pernah tampil sebelum debut di The Producers pada 2015 di jaringan KBS2. Kemudian setelah debut, dia menjadi kameo dalam seri Part-Time Idols pada 2017 dan Arthdal Chronicles pada 2019. Peran utamanya di televisi baru didapat pada serial JTBC yang sempat viral berjudul Snowdrop pada 2021.
Jisoo juga menjadi salah satu pelajar populer di sekolahnya berkat rupanya yang cantik. Sudah berjalan dengan BLACKPINK selama 6 tahun, Jisoo menarik perhatian karena wajah dan vokalnya. Dapat dikatakan, dia begitu diandalkan untuk dua hal tersebut di formasi BLACKPINK saat ini. Beberapa album BLACKPINK yang terkenal seperti Square Up, The Album, hingga Born Pink pun turut menampikan Jisoo dengan suara indahnya.
Baca juga: Siap-siap, Jisoo BLACKPINK Bakal Debut Solo Bulan Ini, Catat Tanggalnya
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Rupa menawan Jisoo BLACKPINK pun langsung mendapatkan pujian saat visual film itu dirilis. Meluncurnya visual film ini juga merupakan rangkaian menuju rilisnya single terbaru Jisoo yang berjudul ME pada 31 Maret 2023 mendatang. Sebagaimana diketahui, Jisoo merupakan satu-satunya member di antara Jennie, Rose, dan Lisa yang belum meluncurkan single.
Di antara keempat member tersebut, Jennie menjadi member pertama yang berkesempatan menggarap single solo. Dilanjutkan dengan Lisa dan Rose, kemudian Jisoo menjadi yang terakhir. Idol kelahiran 3 Januari 1995 itu mengumumkan single ME pada 5 Maret 2023.
Baca juga: Cantiknya Jisoo Dalam Teaser Foto Terbaru ME
Beberapa teaser foto pun diluncurkan BLACKPINK setelah pengumuman peluncuran single solo Jisoo. Visual film itu diunggah melalui kanal YouTube BLACKPINK pada 16 Maret 2023. Belum sampai satu hari, unggahan itu sudah diputar lebih dari 3 juta kali.
Dalam visual film ME, Jisoo menggunakan busana bermotif stripe hitam dan putih lengkap dengan material bulu halus. Di antara penampilannya yang kasual, sekeliling Jisoo bertabur dengan bunga merah besar. Video berdurasi 26 detik itu banyak menyorot wajah Jisoo dari berbagai angle. Riasan wajahnya memadukan nuansa natural dan bold, misalnya dengan ombre lips merah dengan eyeliner panjang di area matanya.
Setelah unggahan Jisoo melakukan cover lagu Camila Cabello menyebar, penggemar kian tak sabar menantikan penampilannya di single terbaru. Bahkan Jisoo pun pernah membawakan lagu penyanyi internasional itu dalam tur dunia BLACKPINK. Maka tak hanya visual Jisoo saja yang dinantikan, tetapi juga bagaimana suara merdunya membawakan single terbaru tersebut.
Sebagai informasi, Jisoo merupakan idol kelahiran Sanbondong, Gunpo, Korea Selatan. Dia bergabung dengan BLACKPINK di bawah naungan label YG Entertainment. Dia bergabung menjadi trainer sejak usianya 16 tahun. Selama 5 tahun menjalani trainee sejak 2011, akhirnya BLACKPINK yang beranggotakan Jisoo, Lisa, Rose, dan Jennie dilunsurkan YG Entertainment pada 2016.
Wajah Jisoo sudah banyak dikenal sebelum dia melakukan trainee di YG Entertainment. Bisa dibilang, dia sudah lama berkecimpung dalam ndustri hiburan di Korea. Rupa cantik Jisoo menjadikannya banyak mendapat tawaran iklan komersial di masa remaja menuju dewasa. Misalnya saja, iklan Samsonite Red yang membawanya dengan Lee Min-ho dalam satu frame.
Selain iklan komersial, Jisoo juga acap kali tampil dalam drama, bahkan pembawa acara Inkigayo pada 2017 dan 2018. Dalam seri televisi, dia pernah tampil sebelum debut di The Producers pada 2015 di jaringan KBS2. Kemudian setelah debut, dia menjadi kameo dalam seri Part-Time Idols pada 2017 dan Arthdal Chronicles pada 2019. Peran utamanya di televisi baru didapat pada serial JTBC yang sempat viral berjudul Snowdrop pada 2021.
Jisoo juga menjadi salah satu pelajar populer di sekolahnya berkat rupanya yang cantik. Sudah berjalan dengan BLACKPINK selama 6 tahun, Jisoo menarik perhatian karena wajah dan vokalnya. Dapat dikatakan, dia begitu diandalkan untuk dua hal tersebut di formasi BLACKPINK saat ini. Beberapa album BLACKPINK yang terkenal seperti Square Up, The Album, hingga Born Pink pun turut menampikan Jisoo dengan suara indahnya.
Baca juga: Siap-siap, Jisoo BLACKPINK Bakal Debut Solo Bulan Ini, Catat Tanggalnya
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.