Hypereport: Generasi Masa Depan itu Jangan Sampai Berpenyakitan
Like
Hal itu terkait dengan apa yang mereka konsumsi, serta pola hidup yang mereka jalankan. Bukan rahasia lagi, menerapkan pola hidup sehat itu mudah-mudah susah. Mudah karena kita bisa kapan pun menjalaninya. Apalagi, berbagai informasi yang mendukung aktivitas tersebut tersedia melimpah di internet. Akan tetapi, di sisi lain, sukar dilaksanakan, karena ada berbagai godaan di luar sana.
Ketika buka ponsel, umpamanya, kita akan disuguhkan konten-konten tentang makanan viral yang tampak lezat dan berminyak. Padahal, kita tahu penganan tersebut tidak sehat. Namun, karena penasaran, ya sudah lah tidak apa-apa.
Ketua Pengurus Pusat Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dr. Piprim Basarah mengingatkan, jenis makanan junkfood dan ultraproses, erat kaitannya dengan kondisi seperti diabetes, obesitas, dan hipertensi yang kini muncul pada usia remaja. “Jadi penyakit degeneratif, sindrom metabolik ini sudah mulai banyak bergeser ke remaja, padahal kan biasanya itu [terjadi] pada orang tua,” ujarnya.
Bagi anak muda, mereka pun mesti sudah aware terhadap persoalan kesehatan. Misalnya dengan mengerem konsumsi makana-makanan tidak sehat dan membatasi gula. Sebab, jika hal tersebut tidak dikendalikan maka bukan tak mungkin, pada masa mendatang bonus demografi Indonesia, berisi generasi-generasi penyakitan.
Terkait dengan persoalan tersebut, dalam Hypereport edisi kali ini, Hypeabis.id mengulas berbagai aspek tentang generasi muda dan kaitannya tentang pola hidup sehat. Laporan ini juga selaras dengan perayaan Hari Gizi Nasional yang diperingati setiap 25 Januari.
Hypereport: Menakar Efek Pola Makan Sehat
Risiko penyakit sindrom metabolik seperti jantung, strok, dan diabetes tipe 2 meningkat seiring tingginya konsumsi makanan yang mengandung gula, garam, serta lemak berlebih, terutama di kalangan remaja dan anak-anak. Buaian makanan kekinian yang memicu penyakit ini harus diminimalisir bahkan dihindari demi kualitas hidup sehat.
Hypereport: Intaian Gula dalam Gaya Hidup, Makanan & Minuman Viral
Manis gula tak senikmat dampaknya bagi kesehatan. Gula memang selalu jadi isu. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) hingga instansi kesehatan pemerintah berbagai negara terus menyoroti kebiasaan masyarakat mengonsumsi senyawa itu. Rasanya memang bikin ketagihan, tapi jika sudah berlebih efeknya bisa mematikan.
Hypereport: Asupan Gizi Tetap Terjaga Meski Jauh dari Rumah
Bagi Ahmad Fajrin, salah seorang pegawai di sebuah perusahaan swasta, kesehatan adalah yang utama. Selain berolahraga, makanan juga menjadi faktor penting dalam menjaga kesehatan tubuh. Jadi, mengontrol asupan gizi yang tepat merupakan kegiatan yang wajib.
Hypereport: Berbagi Kisah Sukses Diet yang Bukan Untuk Ditiru
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.