Louis Vuitton pun turut menambah penawarannya dengan beragam motif dan imajinasi Kusama tentang ketidakterbatasan. (Sumber gambar: Louis Vuitton)

Setelah 10 Tahun, Louis Vuitton & Yayoi Kusama Kembali Berkolaborasi Hadirkan Koleksi Penuh Warna

09 January 2023   |   11:36 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Like
Louis Vuitton dan Yayoi Kusama kembali meluncurkan koleksi kolaborasi terbaru mereka. Seniman nyentrik asal Jepang itu menghadirkan karya-karya motif polkadot, labu berbintik, hingga bunga psikedelik ikoniknya ke dalam berbagai jenis fashion untuk rumah mode asal Prancis itu.

Koleksi teranyar dari kerjasama  untuk kedua kalinya, setelah yang terakhir kali pada 2012 itu tak hanya sekedar menghadirkan tas dan pakaian wanita saja. Tapi, termasuk juga ratusan kreasi seperti busana siap pakai pria, parfum, perhiasan, hingga trunk ikonis yang bakal membawa kolektor memasuki dunia fantasi sang seniman.

Tak hanya itu, koleksi yang resmi meluncur ke seluruh cabang Louis Vuitton di dunia pada 6 Januari hingga 31 Maret 2023 itu juga mengadopsi kombinasi warna yang umum dalam praktik Kusama, seperti warna hitam dan putih, merah dan putih serta kuning dan hitam. Louis Vuitton  pun turut menambah penawarannya dengan beragam motif dan imajinasi Kusama tentang ketidakterbatasan.

Baca juga4 Seniman Kontemporer Dunia yang Perlu Kalian Ketahui, Salah Satunya dari Indonesia

 

Dikutip dari majalah Vogue, motif lukisan ikonik polkadot khas Kusama diaplikasikan ulang lewat tas Capucines putih dan tas Dauphine hitam, serta potongan pakaian wanita, seperti piyama kepar sutra, denim bermotif rumit, dan rajutan kasmir. 

Sementara itu, instalasi Kusama seperti 'Narcissus Garden' dan 'Infinity Mirror Rooms' diinterpretasikan ulang sebagai aksesoris metalik Louis Vuitton. Penggemar karya reflektif Kusama pun dapat menantikan tas Cannes, Soft Trunks, dan tas Twist yang dihiasi dengan aksen bola perak yang dijahit tangan dengan berbagai ukuran.

Bunga halusinasi dalam lukisan Kusama dan bentuk pahatan juga ditemukan pada barang-barang kulit Louis Vuitton. Karya tersebut dapat disimak dalam warna putih, motif bunga yang rumit tersebar di Monogram Bum Bag, Sac Plat, dan Keepall. Sedangkan, untuk tas Capucines wanita, motif bunga tersebut diperbesar hingga menutupi seluruh tas dengan kulit Taurillon hitam dan merah.

Rumah mode legendaris itu juga terus melakukan inovasi dengan mereplikasi titik-titik Kusama dengan cara yang nyata, dimana Louis Vuitton turut mengembangkan savoir-faire-nya. Yaitu dengan membuat inkarnasi polkadot melalui teknik serigrafi yang rumit dan memberikan efek 3D lukisan tangan yang sangat realistis.

Semuanya itu diaplikasikan dengan tangan, satu per satu, berbagai ukuran setengah bola logam meramaikan pilihan potongan dengan efek cermin perak yang menakjubkan dalam koleksi ini.


Gunakan Filter Instagram sebagai Media Promosi


Selain itu, untuk mengedepankan semangat zaman, Louis Vuitton juga menyediakan filter Instagram yang bisa digunakan oleh anak-anak muda di seluruh dunia dengan menambahkan motif-motif polkadot khas kusama di laman media sosial mereka masing-masing. Sehingga, mereka pun bisa lebih mengenal salah satu ikon penting seniman kontemporer asal Jepang itu.

Koleksi terbaru Louis Vuitton dan Yayoi Kusama sebenarnya sudah terlihat sejak Mei 2022. Saat itu Nicolas Ghesquière, direktur artistik Louis Vuitton melengkapi pertunjukkan Cruise 2023 dengan tas tangan polkadot hasil karya sang seniman. Kolaborasi juga dilanjutkan dengan penmpilan instalasi fisik dan aktivitas augmented reality di Menara Tokyo, Kuil Zojoji, dan Stasiun Tokyo.

Tak hanya itu, di laman media sosial Instagramnya, Louis Vuitton juga sudah mulai menunjukkan teaser saat Yayoi Kusama menyerahkan labu polkadot berwarna kuning andalannya yang dibuat dengan motif Louis Vuitton kepada model terkenal asal Belanda, Rianne Van Rompaey.

Sebelumnya, pada 2012 Yayoi Kusama sudah menjalin mitra dengan Louis Vuitton di bawah arahan kreatif Marc Jacobs. Kolaborasi tersebut waktu itu menampilkan sederet motif polkadot khasnya pada tas jinjing klasik, serta jam tangan dan sepatu yang laris di pasaran san diserbu para penggemar masion mode legendaris itu maupun Yayoi Kusama.

Kolaborasi kedua ini pun dianggap menjadi reuni yang penting antara Kusama dan Louis Vuitton, di mana rumah mewah itu sangat bersikeras pada kesuksesan koleksinya sehingga sudah memasukkan penjualan ke dalam laporan keuangan kuartal pertama mereka di tahun 2023. Terlebih, bagi para kolektor yang ingin menikmati koleksi langka dan mewah hasil sentuhan tangan estetik sang artis.

Yayoi Kusama adalah seninam kontemporer yang telah meraih National Lifetime Achievement Awards pada 2006, Order of the Rising Sun, Gold Rays with Rosette, dan The Premium Imperiale-Painting- pada 2006. Kusama juga memperoleh gelar kehormatan Person of Cultural Merits di Jepang pada 2009.

Tidak hanya itu, karya-karya sang seniman juga telah dipamerkan di sejumlah negara di dunia selain Hong Kong. Indonesia juga menjadu salah satu dari banyak negara yang nbeberapa galerinya turut memamerkan karya-karya terbaik seniman asal Negeri Matahari Terbit itu.


Baca jugaKarya Seni Langka Yayoi Kusama Terjual US$ 15,2 Juta di Rumah Lelang Bonhams

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla
 

SEBELUMNYA

Daftar Selebritas dengan Followers Terbanyak di Instagram

BERIKUTNYA

Apple Ginger Pie, Perpaduan Manis dan Pedas yang Mantap

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: