Ilustrasi resolusi tahun baru (Sumber gambar: Estee Janssens/Unsplash)

Jelang 2023, Yuk Cek Cara Membuat Resolusi Tahun Baru yang Realistis dan Menarik

27 December 2022   |   16:16 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Like
Genhype, akhir tahun sudah semakin dekat. Artinya, pergantian tahun menuju 2023 pun sudah di depan mata. Tidak hanya merayakannya dengan bersukacita, tahun baru juga kerap kali menjadi acuan bagi orang untuk membuat target yang hendak dicapai dalam satu tahun ke depan. Target tahunan ini sering disebut sebagai resolusi.

Resolusi sering dibuat menjelang momen tahun baru. Biasanya resolusi berisi daftar tujuan yang ditargetkan akan tercapai selama satu tahun. Namun, tidak sedikit orang yang kerap gagal mewujudkan resolusinya. Ada banyak faktor mengapa resolusi susah untuk direalisasikan, misalnya tujuan yang terlalu luas dan tidak realiasits.

Agar bisa tercapai sesuai target, yuk simak cara membuat resolusi tahun baru yang menarik dan anti gagal!

Baca juga: Sambut Tahun Baru, Yuk Coba 5 Resolusi Sederhana Ini
 

Ilustrasi resolusi tahun baru (Sumber gambar: Tim Mossholder/Unsplash)

Ilustrasi resolusi tahun baru (Sumber gambar: Tim Mossholder/Unsplash)


1. Tetapkan prioritas

Memang tidak sedikit tujuan yang ingin dicapai sepanjang tahun, Namun sebaiknya tujuan-tujuan tersebut harus dipilah dengan baik. Tetapkanlah prioritas yang menjadi tujuan utama dalam beberapa bidang.

Misalnya memilih satu tujuan besar dalam bidang keuangan, kehidupan pernikahan, dan lainnya. Menetapkan prioritas akan membantu lebih fokus untuk mencapai resolusi yang akan berjalan lebih realistis.


2. Membuat target-target kecil

Setelah menetapkan bidang prioritas, kamu disarankan untuk membuat target-target dalam bentuk kecil. Kamu bisa membuat sub-list dari tiap priotitas untuk dicentang satu per satu saat tujuan kecil sudah tercapai. Tujuan dibuatnya target kecil ini untuk menandai pencapaian dalam jangka pendek.

Menurut laporan yang disampaikan American Psychological Association bersama psikolog bernama Lynn Bufka, membuat tujuan kecil akan lebih baik daripada membuat banyak tujuan besar tetapi sulit dicapai dalam rentang waktu pendek.


3. Mengubah kebiasaan buruk

Tak sedikit orang yang kesulitan menjalankan resolusi karena terjebak dalam kebiasaan buruk. Misalnya memiliki tujuan untuk turun berat badan dalam waktu 3 bulan, tetapi memiliki kebiasaan buruk dalam hal pengaturan waktu. Sedangkan untuk mencapai target tersebut, seseorang harus terlebih dahulu mengubah kebiasaan untuk mengelola waktu dengan baik agar dapat membagi waktu antara aktivitas kerja dan olahraga.

American Psychological Association menyarankan untuk tidak terburu-buru dalam mengubah kebiasaan buruk tersebut. Fokuslah mengubahnya perlahan seiring beraktivitas untuk mencapai target yang ditentukan.


4. Memberi penghargaan atas pencapaian kecil

Tidak ada salahnya untuk memberi penghargaan atas setiap pencapaian kecil yang kamu raih. Fokuslah memberi penghargaan yang bersifat positif untuk diri sendiri. Misalnya tidur dan bangun tepat waktu, konsumsi makanan sehat selama satu minggu, menuangkan ide dalam bentuk tulisan, atau menambah target durasi olahraga dalam satu minggu.

Penghargaan yang bersifat positif akan semakin memotivasi seseorang untuk mencapai target resolusi. Hindari penghargaan yang bersifat berlebihan yang dikhawatirkan akan membuatmu tidak terkontrol.

Baca jugaSimak 5 Tips Bikin Resolusi Tahun Baru Anti Gagal

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Babak kualifikasi grup Piala AFF, Thailand Akan Menjadi Lawan Berat Bagi Indonesia

BERIKUTNYA

Angkat Budaya Nusantara, Pameran artina Jadi Wajah Seni Rupa Kontemporer Indonesia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: