Banyak perusahaan teknologi yang berupaya mengembangkan dunia virtual metaverse (Sumber gambar: Freepik)

Ini Daftar Perusahaan Teknologi dengan Paten Metaverse Terbanyak

28 November 2022   |   18:26 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Istilah metaverse sempat sangat populer beberapa waktu lalu. Kendati tidak lagi banyak menjadi tajuk utama, topik mengenai hal itu masih dibahas. Wujudnya juga terus dikembangkan oleh raksasa teknologi dunia. Metaverse masih dipercaya bakal jadi dunia virtual masa depan, walaupun di sisi lain banyak yang sangsi akan hal tersebut. 

Terlepas dari keraguan dan keyakinan yang berlebihan, perusahaan-perusahaan teknologi multinasional masih berupaya merancang dunia metaverse versi mereka masing-masing, lantaran potensinya dinilai besar. Firma riset IDC menyatakan bahwa pasar global metaverse terus tumbuh dari tahun ke tahun. 

Bahkan, angkanya diprediksi mencapai US$74,7 miliar pada 2026 atau tumbuh hingga empat kali lipat dalam kurun waktu 5 tahun terakhir. Dari berbagai komponen yang ada, perangkat keras khusus (headset) memainkan peranan kunci sebagai pintu akses ruang virtual. Kini, sudah ada beberapa produsen yang menjual barang tersebut.  

Baca jugaBerikut Hal-hal yang Akan Berubah Saat Era Metaverse Tiba 
 

LG Virtual Event & Showroom Experience (Sumber gambar: LG)

LG Virtual Event & Showroom Experience (Sumber gambar: LG)

Tak hanya itu, tercatat ada ribuan paten teknologi metaverse yang telah diajukan oleh perusahaan teknologi ternama. Dilansir Gizchina, lembaga konsultan dan riset Cyber Creative Institute mencatat 20 perusahaan teratas setidaknya telah mengajukan total 7.760 paten teknologi yang terkait dengan pengembangan metaverse

Laporan tersebut mengungkap hal menarik. Walaupun Meta menjadi perusahaan yang mempopulerkan dan terlihat paling getol mengembangkan metaverse, tapi bukan mereka yang punya paten terbanyak di bidang tersebut. Adalah raksasa asal Korea Selatan LG Electronics yang menempati posisi teratas. 

LG telah mengajukan permohonan paten metaverse terbanyak sejak 2016. Oleh karenanya, peringkat perusahaan naik dari posisi 11 pada 2015 menjadi posisi 1 pada 2022. Rekan satu negaranya yakni Samsung menempati posisi kedua sebagai perusahaan dengan paten terbanyak. 

Teknologi dunia virtual yang dipatenkan oleh Samsung banyak terkait dengan skema warna tampilan (display) dan produk semikonduktor. Hal ini juga menjadi spesialisasi mereka di industri gawai. Oleh karenanya perusahaan punya banyak paten yang mirip untuk pengembangan perangkat keras dunia virtual tersebut. 

Baca juga25 Persen Orang Akan Menghabiskan 1 Jam Per Hari di Metaverse Pada 2026

Meta berada di urutan ketiga sebagai raksasa teknologi dengan paten metaverse terbanyak. Disebutkan bahwa perusahaan di bawah kepemimpinan Mark Zuckerberg itu punya beragam paten terkait produk jadi metaverse. Walaupun tidak bisa dimungkiri, saat ini perusahaan tengah menghadapi situasi keuangan yang sulit setelah menggelontorkan banyak dana untuk pengembangan teknologi itu. 

Posisi keempat diisi oleh raksasa asal China, Huawei. Perusahaan itu juga punya posisi yang menarik. Pasalnya, pada survei yang dilakukan pada periode 2015, mereka bahkan tidak masuk dalam daftar 20 besar. Hal ini berarti, perusahaan bekerja keras mengembangkan metaverse, khususnya paten terkait pemrosesan gambar dan tampilan. 

Melengkapi lima besar daftar produsen teknologi dengan paten dunia virtual terbanyak adalah Microsoft. Perusahaan yang dipimpin oleh Satya Nadella itu sedari awal banyak digaungkan bakal menjadi salah satu pionir pengembangan metaverse, khususnya terkait dengan dunia bisnis atau profesional. 

Sementara itu, daftar perusahaan lain yang masuk top 10 besar adalah Sony, Apple, Intel, ByteDance, dan TikTok. Ditinjau dari negaranya, perusahaan asal Amerika Serikat menyumbangkan paten terbanyak dengan porsi 57 persen, diikuti dengan Korea Selatan sebesar 19 persen, China dengan 12 persen, dan Jepang yang menyumbang 8 persen.  

Baca juga5 Brand Fesyen Mewah yang Merambah Metaverse

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Line Up Pemain Korea Selatan vs Ghana, Taeguk Warrior Tak Boleh Senang Dulu

BERIKUTNYA

4 Fakta Menarik Virgo, Superhero Bumilangit Ketiga dengan Kekuatan Pancaran Api

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: