5 Destinasi Wisata Ini Menarik & Layak Dikunjungi Ketika Berlibur ke Qatar
10 November 2022 |
17:44 WIB
Genhype, perhelatan akbar pesta sepak bola dunia akan berlangsung di Qatar mulai 21 November sampai dengan 18 Desember 2022. Bagi kalian yang berencana ke negara ini, jangan lupa untuk mengunjungi berbagai destinasi wisata yang ada selain menonton tim kesayangan bertanding.
Sebagaimana dilansir dari laman Kementerian Luar Negeri, Qatar adalah negara kerajaan berdaulat dan merdeka di kawasan Timur Tengah. Negara ini terletak di semenanjung yang menjorok ke Teluk Arab.
Populasi di negara dengan luas wilayah sekitar 11.521 km2 ini mencapai 2,9 juta orang. Negara ini juga memiliki topografi dataran berbatu yang tertutup batu kapur rendah di sebagian besar wilayahnya. Meskipun begitu, negara ini juga memiliki wilayah perairan yang sangat indah untuk dikunjungi oleh kalian ketika melancong ke Qatar.
Dilansir dari laman www.qatar2022.qa, setidaknya ada lima destinasi yang dapat kalian pertimbangkan untuk dikunjungi yang memiliki iklim hangat ketika musim dingin tiba.
Para pelancong dapat menemukan pengalaman berbelanja, hiburan, dan sajian hidangan kelas atas yang tak terlupakan. Di tempat ini juga terdapat Pearl Monument yang bisa kalian kunjungi. Pulau buatan ini disebut berjarak 350 m lepas pantai dari West Bay, di pusat kota Doha.
Souq Waqif yang merupakan pasar tradisional di Qatar adalah tempat yang tepat untuk menikmati Qatar dengan pemandangan khas kota lamanya. Pasar ini adalah pusat perdagangan di Doha yang telah berusia ratusan tahun.
Sepatu, kerajinan tangan, artefak, rempah-rempah utuh atau giling, kain tenun, permadani, furnitur, dan sebagainya dapat kalian temui ketika berkunjung ke pasar ini. Tidak hanya itu, berbagai perhiasan tradisional yang kerap digunakan sehari-hari dan kafe luar ruangan juga dapat kalian temukan.
Baca juga: Menengok Keunikan 8 Stadion yang Dipakai untuk Piala Dunia Qatar 2022
Di Qatar, Genhype juga tidak boleh melupakan Desa Budaya Katara atau Katara Cultural Village. Kalian akan menemukan beragam hal yang menginspirasi ketika berkunjung ke desa ini, seperti seni, budaya, dan masakan kelas atas.
Bagi kalian yang muslim, terdapat dua masjid yang tidak boleh terlewati saat melancong ke desa ini, yakni Katara Masjid dan Golden Masjid. Di antara beragam keindahan yang terdapat di Desa Budaya Katara, Amfiteater dengan gaya Yunani klasik yang mencerminkan pengaruh Islam adalah yang paling penting untuk disaksikan.
Baca juga: Ke Qatar, Jungkook Bakal Tampil di Ajang Piala Dunia 2022
Koleksi yang ada di The Museum of Islamic Art. yang dapat kalian lihat adalah manuskrip Al-Qur’an yang berasal dari abad ke-7 sampai dengan karya Ottoman pada abad ke-19 yang mencapai lebih dari 800 manuskrip. Di antara manuskrip yang ada, terdapat Al-Qur'an Biru Abbasiyah yang merupakan salah satu manuskrip terbaik dan paling langka di dunia Islam.
Selain koleksi, arsitektur bangunan museum juga dapat menjadi pemandangan yang tidak boleh dilewatkan karena merupakan perpaduan dari arsitektur islam tradisional dan abad ke-21.
Editor: Roni Yunianto
Sebagaimana dilansir dari laman Kementerian Luar Negeri, Qatar adalah negara kerajaan berdaulat dan merdeka di kawasan Timur Tengah. Negara ini terletak di semenanjung yang menjorok ke Teluk Arab.
Populasi di negara dengan luas wilayah sekitar 11.521 km2 ini mencapai 2,9 juta orang. Negara ini juga memiliki topografi dataran berbatu yang tertutup batu kapur rendah di sebagian besar wilayahnya. Meskipun begitu, negara ini juga memiliki wilayah perairan yang sangat indah untuk dikunjungi oleh kalian ketika melancong ke Qatar.
Dilansir dari laman www.qatar2022.qa, setidaknya ada lima destinasi yang dapat kalian pertimbangkan untuk dikunjungi yang memiliki iklim hangat ketika musim dingin tiba.
1. The Pearl-Qatar
The Pearl – Qatar adalah salah satu dari banyak tempat di Qatar yang tidak boleh kalian lewatkan ketika berkunjung ke negara ini. Bukan tanpa sebab, pulau ini dirancang dengan mempertimbangkan khas Mediterania dan bahkan bagaikan Venesia kecil milik Kota Doha.Para pelancong dapat menemukan pengalaman berbelanja, hiburan, dan sajian hidangan kelas atas yang tak terlupakan. Di tempat ini juga terdapat Pearl Monument yang bisa kalian kunjungi. Pulau buatan ini disebut berjarak 350 m lepas pantai dari West Bay, di pusat kota Doha.
2. The Corniche
Tempat lain yang harus kalian kunjungi ketika ke Qatar adalah The Corniche, yakni suatu area umum yang membentang sepanjang tujuh kilometer di sepanjang Teluk Doha. Tempat ini menghubungkan West Bay dan Downtown Doha. Di tempat ini, para pelancong dapat berjalan kaki atau bersepeda di tepi laut dan menikmati beragam landmark indah saat berjalan.3. Souq Waqif
Berbicara mengenai Qatar, maka kita akan mendapatkan sajian bangunan-banguan modern. Namun, bukan berarti kalian tidak dapat menikmati bangunan atau pemandangan kota tradisional.Souq Waqif yang merupakan pasar tradisional di Qatar adalah tempat yang tepat untuk menikmati Qatar dengan pemandangan khas kota lamanya. Pasar ini adalah pusat perdagangan di Doha yang telah berusia ratusan tahun.
Sepatu, kerajinan tangan, artefak, rempah-rempah utuh atau giling, kain tenun, permadani, furnitur, dan sebagainya dapat kalian temui ketika berkunjung ke pasar ini. Tidak hanya itu, berbagai perhiasan tradisional yang kerap digunakan sehari-hari dan kafe luar ruangan juga dapat kalian temukan.
Baca juga: Menengok Keunikan 8 Stadion yang Dipakai untuk Piala Dunia Qatar 2022
4. Katara Cultural Village
Di Qatar, Genhype juga tidak boleh melupakan Desa Budaya Katara atau Katara Cultural Village. Kalian akan menemukan beragam hal yang menginspirasi ketika berkunjung ke desa ini, seperti seni, budaya, dan masakan kelas atas.Bagi kalian yang muslim, terdapat dua masjid yang tidak boleh terlewati saat melancong ke desa ini, yakni Katara Masjid dan Golden Masjid. Di antara beragam keindahan yang terdapat di Desa Budaya Katara, Amfiteater dengan gaya Yunani klasik yang mencerminkan pengaruh Islam adalah yang paling penting untuk disaksikan.
5. The Museum of Islamic Art
Bagi kalian yang suka berkunjung ke Museum, jangan lewati The Museum of Islamic Art. Genhype dapat menikmati pameran temporer dan tetap yang diadakan di tempat ini. Berbagai acara khusus bahkan kerap diadakan sepanjang tahun juga bisa kalian nikmati.Baca juga: Ke Qatar, Jungkook Bakal Tampil di Ajang Piala Dunia 2022
Koleksi yang ada di The Museum of Islamic Art. yang dapat kalian lihat adalah manuskrip Al-Qur’an yang berasal dari abad ke-7 sampai dengan karya Ottoman pada abad ke-19 yang mencapai lebih dari 800 manuskrip. Di antara manuskrip yang ada, terdapat Al-Qur'an Biru Abbasiyah yang merupakan salah satu manuskrip terbaik dan paling langka di dunia Islam.
Selain koleksi, arsitektur bangunan museum juga dapat menjadi pemandangan yang tidak boleh dilewatkan karena merupakan perpaduan dari arsitektur islam tradisional dan abad ke-21.
Editor: Roni Yunianto
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.