Mini bar di Kereta wisata priority (Sumber gambar: tangkapan layar laman kaiwisata.id)

Mau Merasakan Kereta Wisata ala Sultan? Cek Fasilitas & Harganya!

08 November 2022   |   14:20 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Buat kalian yang suka melancong dengan menggunakan kereta api, rasanya perlu mencoba untuk menggunakan kereta wisata ala sultan. Layanan perjalanan dari PT Kereta Api Pariwisata ini akan memberikan pengalaman yang berbeda jika dibandingkan dengan kereta api penumpang pada umumnya.

Sebagaimana dilansir dari laman kaiwisata.id, layanan kereta wisata bernama Priority ini merupakan salah satu dari kategori di dalam kereta api wisata, yang disediakan oleh anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia tersebut. Layanan ini adalah termasuk kereta yang memiliki paling banyak muatan dengan kapasitas mencapai 30 tempat duduk.

Baca juga: 5 Fasilitas Menarik Hype Trip yang Instagramable, Kereta Api ala Milenial dan Generasi Z

Tidak hanya itu, para pelancong juga dapat menikmati beragam fitur hiburan yang disediakan oleh perusahaan di dalam kereta api ini. Fitur-fitur itu seperti LCD TV layar sentuh di setiap kursi yang dapat membuat para pelancong menikmati beragam hiburan audio dan video dalam perjalanan.

Film-film box office Hollywood dapat menjadi pilihan yang dapat menemai sepanjang perjalanan menjadi lebih mengasyikkan. Jika bosan menonton film, tersedia fitur untuk menikmati sajian musik yang beragam.

Kursi kereta ala sultan ini juga dilengkapi dengan meja portable, dan memiliki soket listrik di sebelah kursi yang memungkinkan kalian dapat mengisi daya sambil tetap menggunakan gawai pintar, laptop, dan alat telekomunikasi lainnya.

Kalian yang senang membaca dan tidak bisa tanpa buku, di atas kursi juga tersedia lampu baca sebagai fasilitas standar di angkutan umum.

Selain itu, pelancong bisa bersantai selama perjalanan dengan kenyamanan kursi ergonomis dan ruang kaki yang lapang, serta dilengkapi ruang penyimpanan bagasi pada bagian atas setiap kursinya.

Di dalam kereta ini juga terdapat ruang mini bar dengan berbagai pilihan minuman yang tersedia untuk menemani waktu santai, sambil menikmati desain interior kereta yang menawan atau pemandangan di luar kereta yang sangat indah.

Untuk menikmati kereta wisata Priority ini, pembelian tiket salah satunya dapat menggunakan KAI Access. Genhype dapat menemukan kereta wisata Priority ini di beberapa rute, di antaranya rute Stasiun Gambir Jakarta–Stasiun Surabaya Gubeng, dan rute Stasiun Gambir Jakarta– Stasiun Solo Balapan.

Cara untuk reservasi kereta wisata Priority di aplikasi ini adalah dengan memasukkan dulu rute yang ingin dipilih yakni stasiun keberangkatan dan stasiun tujuan akhir, tanggal keberangkatan, dan sebagainya. Setelah itu, kalian bisa mengeklik tombol cari.

Baca juga: Kenali Macam-Macam Kompensasi Keterlambatan Perjalanan Kereta Api

Saat daftar nama-nama kereta tertera, kalian dapat memillih kereta dengan keterangan Priority yang terdapat di aplikasi KAI Access. Tarif tiket kereta wisata ini biasanya lebih mahal jika dibandingkan dengan kereta kelas bisnis atau ekonomi.

Sebagai perbandingan, kereta api Bima Priority memiliki tarif Rp875.000 untuk keberangkatan 11 November 2022 pukul 17.10 dari Stasiun Gambir, Jakarta menuju Stasiun Solo Balapan. Sementara itu, tarif kereta Sembrani Tambahan Priority dari Stasiun Gambir menuju Stasiun Surabaya Pasar Turi seharga Rp1 juta.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Jadwal Tayang & Sinopsis Glass Onion: A Knives Out Mystery

BERIKUTNYA

Sebelum Beli Saham IPO, Cek Dulu Panduan Lengkap Ini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: