Desain ekterior Hype Trip (Sumber gambar: KAI)

5 Fasilitas Menarik Hype Trip yang Instagramable, Kereta Api ala Milenial dan Generasi Z

29 September 2022   |   07:48 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Genhype, apakah kamu salah satu orang yang sering bepergian dengan kereta api? Jika kamu bosan dengan suasana kereta api yang monoton, ada angin segar nih untuk kamu. PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah meluncurkan kereta untuk milenial dan generasi Z yakni Hype Trip.

Dengan konsep penuh warna layaknya anak muda, Hype Trip menawarkan suasana instagramable sebagai sarana transportasi. Dilansir dari situs KAI, Hype Trip dihadirkan dalam Kereta Api Taksaka dengan tajuk Traveling Fell More Fun yang akan memberikan kesan kekinian kepada penumpang di rentang usia milenial dan generasi Z.

Baca juga: Rekomendasi 5 Galeri Seni Instagramable di Jakarta, Bikin Feed Tambah Ciamik

Kerta Api Taksaka Hype Trip ini sudah melakukan perjalanannya pada 23 September 2022 lalu. Di dalam jajaran gerbong yang aesthetic, Hype Trip juga menawarkan nuansa dan fasilitas yang berbeda dari kereta biasanga. Yuk simak apa saja fasilitas menarik di Hype Trip ini!
 


1. Menu makanan yang unik.

Makanan yang dijual dalam rangkaian kereta ini beragam dan sesuai dengan selera kaum milenial. Beberapa makanan dan minuman yang ditawarkan di Hype Trip ini adalah Es Kopi Susu Gula Aren, Thai Tea, Cream Soup, Tom Yum, Spaghetti, Chicken Katsu & Kentang Goreng, Indomie Goreng Chicken Katsu Sambal Geprek, Dimsum, Odeng, dan lainnya.
 

2. Fasilitas permainan bagi penumpang.

Board game di Hype Trip (Sumber gambar: KAI)

Board game di Hype Trip (Sumber gambar: KAI)


Bosan menunggu kereta sampai hanya dengan mendengarkan lagu? Hype Trip menyediakan board game yang sedang booming di kalangan generasi Z. Beberapa fasilitas permainan board game yang bisa dinikmati adalah flash card, jenga block, UNO card, hingga ular tangga.
 

3. Seragam kru yang kekinian.

Jaket kru Hype Trip (Sumber gambar: KAI)

Jaket kru Hype Trip (Sumber gambar: KAI)


Tidak hanya memberikan layanan serba fresh kepada pelanggan milenial, kru yang bertugas di Hype Trip juga mengenakan busana yang sesuai dengan konsep kereta ini. Jika petugas kondektur biasanya memakai jas, di perjalanan ini mereka akan menggunakan rompi. Selain itu, prama dan prami yang sering terlihat menggunakan seragam abu-abu, akan menggunakan seragam berupa jaket bomber, topi, dan scarf yang menarik.
 

4. Livery dengan vibes milenial.

Interior Hype Trip (Sumber gambar: KAI)

Interior Hype Trip (Sumber gambar: KAI)


Nuansa penuh warna ala generasi Z bisa dilihat melalui interior dan eksterior kereta api. Kamu bisa melihat livery yang terpasang di lokomotif dan kereta yang didesain dengan kalimat motivasi yang penuh inspirasi untuk dibaca oleh penumpang selama perjalanan.


5. Wi-Fi gratis dan Entertainment On Board.

Terakhir, kamu bisa mengakses Wi-FI secara gratis dan memanfaatkan fitur Entertainment On Board selama perjalanan. Dengan fitur ini, Genhype bisa menyaksikan  ragam konten hiburan yang disiapkan Hype Trip, atau bekerja dengan nyamkan di rangkaian kereta.

Baca juga: 5 Gaya Aplikasi Warna yang Instagramable di Ruang Tamu

Hadirnya program Hype Trip disebut Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo bukan sebuah kebetulan. Pasalnya, dari data yang periode Januari hingga Juni 2022 yang dihimpun KAI, tercatat 58 persen atau sebanyak 2,7 juta pelanggan Kereta Api Taksaka berusia 12-41 tahun. Selain itu, sebagai kereta dengan rute Yogyakarta – Gambir, Kerta Api Taksaka menjadi transportasi yang menghubungkan daerah sentral ekonomi dengan daerah wisata.

Hype Trip ini bertujuan untuk mengakomodasi kebutuhan pelanggan yang terus berubah secara dinamis. Untuk itu KAI menawarkan pengalaman unik dan fresh, khususnya bagi milenial yang cenderung ingin mencoba hal-hal baru sehingga dapat lebih menikmati perjalanan kereta apinya,” ujar Didiek saat meresmikan perjalanan Hype Trip sebagaimana dikutip dari situs KAI.

Bagaimana Genhype, kamu tertarik merasakan suasana ala anak muda di Hype Trip luncuran KAI ini?

Editor: Fajar Sidik 
 

SEBELUMNYA

Meta Uji Coba Fitur Pindah Akun Instagram & Facebook, Cek Penjelasannya

BERIKUTNYA

Resep Crepes Suzette, Kudapan Klasik Selera Prancis

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: