Grand Final AOV Star League 2022 Winter (Sumber gambar: IG/garenaaovid)

Grand Final AOV Star League 2022 Winter Temukan Dewa United Esports vs ArchAngel

24 September 2022   |   21:25 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Garena kembali menggelar AOV Star League 2022 yang menampilkan persaingan sengit di jagat esports Indonesia. Melalui proses yang panjang, akhirnya puncak acara sampai pada gelaran Grand Final AOV Star Leaugue 2022 Winter yang akan digelar pekan ini.

Grand final AOV Star League kali ini akan mempertemukan Dewa United Esports dan ArchAngel, dua tim Esports AOV yang gemilang karena kemampuannya. Kedua tim berhasil merangsek ke deretan atas Esport AOV terbaik setelah melengserkan belasan kandidat lainnya sejak 5 Agustus 2022.

Baca juga: Garena Resmi Gelar Turnamen Free Fire Esports 2022 Fall di Indonesia

Fase regular season telah dimulai sejak 5 Agustus hingga 11 September 2022. Turnamen menegangkan ini diisi oleh 8 tim terbaik dari Esports divisi AOV  di Asia Tenggara, yakni Dewa United Esports, ArchAngel, DG Esports, Hertz Reborn, dan AEsir (Indonesia), A Dope Team (Malaysia), Impunity SG (Singapura), dan Imperial Esports (Filipina).

Dari regular season tersebut, ArchAngel, Dewa United Esports, DG Esports, dan Hertz Reborn mewakili Indonesia ke babak playoff pada 16-18 September 2022. Kemudian Dewa United Esport sberhasil melaju ke grand final setelah mengalahkan ArchAngel di upper bracket final. Karena berhasil membungkam perjuangan DG Esports di lower bracket final, ArchAngel dipastikan mampu mengamankan tiket grand final bertemu Dewa United Esports.

Kedua tim ini kembali bertemu di grand final setelah sebelumnya sempat berduel di laga upper bracket final. Kala itu, ArchAngel harus tertunduk karena kalah dengan skor 4-1 dimenangkan Dewa United Esports.

Kini, keduanya kembali bertemu dan siap membuktikan siapa yang terbaik untuk berada di posisi juara. Baik Dewa Unites Eports dan ArchAngel tengah mempersiapkan diri dengan strategi dan kemampuan masing-masing untuk laga Minggu (25/9/2022). 
 

Garena akan menggunakan format Best of 7 dalam babak grand final kali ini. Pemenang Grand final AOV Star League 2022 akan mendapatkan prize pool dengan total Rp500 juta. Adu gengsi berebut takhta nomor satu di game AOV ini akan berlangsung di Gaming Room Center, Kantor Garena Indonesia, Jakarta.

Mengapresiasi antusias penonton pada gelaran ini, Garena bekerjasama dengan partner brand lainnya akan memberikan hadiah spesial untuk penggemar AOV. Dilansir dari Instagram resmi Garena AOV, Garena akan memberikan smartphone gratis berupa Infinix Hot 12, token lucky spin yang banyak dan milestone reward dari live streaming grand final AOV Star League 2022 Winter.

Baca juga: UniPin Gelar Turnamen Esports Perempuan se-Asia Tenggara, Cek Jadwal Selengkapnya

Tidak sampai disitu saja, Garena juga memberikan hadiah seperti new emoji gratis, esports frame, hingga discount card hingga 70 persen bagi penonton yang mendukung tim favoritnya. Penonton yang beruntung juga bisa mendapatkan merchandise eksklusif berupa tote bag, sling bag t-shirt, jogger pants, dan jaket. 

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Enggak Hanya BLACKPINK, 7 Artis Internasional Ini Pernah Mengenakan Koleksi Desainer Diana M Putri

BERIKUTNYA

Final Week Free Fire Master League Jadi Ajang Pembuktian Kuat Bagi SES Alfaink

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: