Gelaran Konferensi Pers Jakarta Film Week , Jumat (16/9/2022)/ Sumber Hypeabis.id/Prasetyo Agung Ginanajr

Sinefil Merapat, Banyak Program Seru di Festival Jakarta Film Week

16 September 2022   |   22:19 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Like
Festival Jakarta Film Week (JFW) akan kembali digelar pada 13-16 Oktober 2022 dengan mengangkat tajuk Emerge secara hybrid  di Jakarta. Tajuk Emerge dipilih karena festival ini lahir saat pandemi sedang dalam kasus tinggi. Selain itu ajang ini juga dapat dijadikan sebagai saksi atas momen berbagai perubahan dan pergumulan krisis kesehatan global.

Program tahunan berskala internasional ini akan menghadirkan berbagai acara seru loh Genhype, seperti roadshow, road to Jakarta Film Week, program film kompetisi dan non kompetisi, Jakarta Film Fund, dan program-program apik lainnya.

Tak hanya itu, pada gelarannya yang akan datang film Balada Si Roy karya Fajar Nugros juga akan diputar perdana dalam festival ini dan menjadi world  premier film tersebut sebelum tayang serentak di bioskop Indonesia.

Baca jugaYuk Nonton 24 Film Pendek di Ajang Road to Jakarta Film Week 2022, Gratis

"Film Balada Si Roy dipilih sebagai opening festival karena ada kesan perjuangan dan integritas melalui karakter si Roy dalam film tersebut yang sesuai dengan tema festival kali ini," papar Rina Damayanti, Direktur JFW 2022, saat konferensi pers, Jumat, (16/9/22) di Jakarta.

Sementara itu, Gumilar Ekalaya selaku Kepala Bidang Ekonomi kreatif Dinas pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta berharap dengan adanya festival ini dapat menjadi wadah bagi sineas Indonesia untuk saling bertukar pikiran dalam memajukan film Tanah Air. 

"Di Jakarta ini kan bioskopnya paling banyak, jumlah produsernya juga paling banyak, jadinya nggak lucu kalo kita nggak punya festival sendiri yang kami harap juga bisa jadi festival skala internasional," papar Gumilar.


Hadirkan Program-program Seru

Tahun ini JFW juga akan menghadirkan program-program seru  dalam gelarannya, antara lain program pemutaran film dan non pemutaran film yang berlangsung di tiga lokasi, yakni CGV Grand Indonesia, Kineforum Taman Ismail Marzuki, dan Ashley Hotel Jakarta.

Pada program pemutaran film akan ada tiga program acara, yakni Global Feature atau pemutaran film panjang terpilih, baik dari Indonesia dan internasional. 
 

Lalu ada juga program Global Short, yang akan memutarkan film-film pendek terbaik, serta Jakarta Fund sebuah kompetisi ide cerita pembuatan film pendek.

Sementara itu dalam program non pemutaran film akan ada juga acara seru seperti Masterclass, yakni pelatihan untuk para sineas muda indonesia dengan narasumber berpengalamman di Industri film internasional.

Ada juga program Talks atau diskusi publik seputar industri film dengan panelis inovatif dan berpengalaman, serta ada juga program Community, yang merupakan ruang berbagi komunitas film untuk memperluas jaringan dengan para profesional film.

Baca jugaFilm Balada Si Roy Jadi Pembuka Jakarta Film Week 2022, Yuk Simak Sinopsisnya

Tak hanya itu, tahun ini juga ada program baru yaitu Producer's lab, yang merupakan hasil kolaborasi Kemdikbud dengan platform BUSAN yang akan memfasilitasi para produser film di Indonesia untuk berkompetisi secara internasional. 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

5 Ide Desain Container Cafe Unik Buat Nongkrong

BERIKUTNYA

Simak Daftar Layanan Medis yang Tidak ditanggung BPJS Kesehatan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: