5 Manfaat Mandi Air Hangat, Bisa Bikin Hari Jadi Lebih Bahagia (Sumber gambar: Victor Furtuna/Unsplash)

5 Manfaat Mandi Air Hangat, Bisa Bikin Hari Jadi Lebih Bahagia

06 September 2022   |   16:02 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Like

4. Mandi Air Hangat Bisa Meredakan Flu

Mirip seperti bersauna, mandi air hangat juga bisa meredakan flu dan hidung yang tersumbat. Temperatur air hangat membantu meningkatkan kapasitas paru-paru serta asupan oksigen. Ketika mandi, uap air hangat akan muncul dan masuk ke dalam hidung.

dr. Berian menambahkan uap air yang masuk ke hidung akan membuka jalan pernapasan, mengencerkan riak, dan membantu mengosongkan rongga hidung.

“Mandi air hangat memang merupakan salah satu home remedy yang bisa kita lakukan untuk mengurangi gejala flu. Cuma perlu digarisbawahi air hangat bukan menyembuhkan flu, melainkan hanya membantu mengurangi gejala,” tuturnya.
 

5. Mandi Air Hangat bisa Kurangi Sakit Kepala

Sakit kepala umumnya terjadi ketika pembuluh darah di kepala mengalami penyempitan. Nah, mandi air hangat ternyata bisa meredakan gejala sakit kepala tersebut. Air hangat yang menyentuh kepala bisa mengurangi ketegangan di dalam kepala.

Baca juga7 Tips Mengatasi Lelah Fisik dan Mental

Untuk efek lebih maksimal, kamu bisa meneteskan minyak esensial ke dalam air panas sebelum mandi. Minyak esensial akan membantu memberikan efek relaksasi.
 

Tips Mandi dengan Air Hangat

Meskipun memiliki banyak manfaat, mandi air hangat punya aturan main yang enggak boleh kamu langgar. Ingat, mandi air hangat berbeda dengan air panas. mandi air hangat yang bermanfaat bagi kesehatan umumnya memiliki suhu 37 derajat Celcius – 38,3 derajat Celcius.

Durasi mandi yang disarankan juga antara 10-15 menit saja. Namun, kalau ada gejala pusing, sesak napas, atau kulit kemerahan, sebaiknya kamu langsung berhenti. Untuk yang memiliki riwayat penyakit jantung, durasi mandi disarankan dipersingkat menjadi 5-10 menit.

Tips lainnya ialah setelah mandi air hangat, kamu bisa langsung mengeringkan tubuh dan mengoleskan pelembap untuk menjaga kelembapan tubuh. Jangan lupa, cukupi cairan tubuh dengan meminum air putih agar tidak terkena dehidrasi.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor : Gita Carla
1
2


SEBELUMNYA

Ini Alasan Kremlin Larang Aktor Ben Stiller & Sean Penn Masuk ke Rusia

BERIKUTNYA

Profil Reza Gunawan Sang Penyembuh Holistik

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: