Ilustrasi (Sumber gambar: Pexels/Energipic)

7 Tips Mengatasi Lelah Fisik dan Mental

16 March 2022   |   10:47 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Pandemi Covid-19 membuat para pekerja kelelahan secara fisik maupun mental. Mereka harus berjuang menyelesaikan tugas yang terus menumpuk seraya dilingkupi kecemasan akan kondisi kesehatan di tengah penyebaran virus. Belum lagi harus mengurus pekerjaan rumah tangga.

Lelah yang terus menerus ini bisa membuat kamu stres dan akhirnya kurang produktif dalam pekerjaan dan kurang bahagia dalam kehidupan. Oleh karena itu, untuk mengisi kembali energi tubuh dan pikiran, berikut beberapa tips dari Healthline yang bisa kalian ikuti.
 

1. Mandi air hangat

Mandi air hangat bisa membuat tubuh dan jiwa kalian lebih rileks. Bila perlu berendamlah dengan garam epsom yang dipercaya dapat menghilangkan racun, meningkatkan fungsi otot, dan mengurangi peradangan yang terkait dengan stres.
 

2. Gunakan scrub eksfoliasi

Scrub dapat membantu mengisi kembali energi tubuh dengan meningkatkan sirkulasi darah. Saat ini banyak produk scrub yang mengandung bahan alami dan bisa disesuaikan dengan jenis kulit. Gosokkan dengan lembut ke kulit yang basah dan bilas dengan air hangat. Sirkulasi yang baik dapat membantu mengurangi tingkat stres, meningkatkan energi, dan menjaga kesehatan tubuh. Aroma scrub yang beragam seperti buah, cokelat, dan kopi pun bisa membuat pikiran lebih rileks. 
 

3. Pasang aromaterapi

Kalian bisa membakar atau memasang aromaterapi seperti lavender dan sage yang bersifat menenangkan saat bekerja atau rehat sejenak dari pekerjaan. Menghirup wewangian ini cocok untuk kalian yang sedang stres. Selain disebarkan ke udara, beberapa minyak esensial aromaterapi juga bisa dicampur dengan minyak pijat loh.
 

4. Peregangan

Tubuh yang stres dan kelelahan lebih rentan terhadap cedera daripada tubuh yang santai dan sehat. Kalian dapat membantu memulihkan tenaga dengan meregangkan otot selama lima menit setiap beberapa hari. Coba ikuti kelas yoga dua kali seminggu untuk meregangkan otot-otot tubuh secara menyeluruh. 
 

5. Tidur

Tidur merupakan cara terbaik untuk me-recharge kembali energi tubuh dan otak. Jangka waktu tidur yang tepat yakni 7-9 jam per malam untuk orang dewasa. Tidur kurang dari 6 jam menjadi salah satu faktor kalian merasa lelah saat bekerja. Pastikan tidur dilakukan secara teratur. Selain itu, sempatkan diri untuk tidur siang selama 60-90 menit untuk menambah kembali energi.
 

6. Ubah pola makan

Tingkat energi sangat dipengaruhi oleh pola diet. Para ahli merekomendasikan campuran karbohidrat kompleks, seperti biji-bijian dan sayuran bertepung, dengan protein tanpa lemak dan lemak sehat untuk setiap kali makan. Usahakan makan makanan bergizi walaupun kamu memiliki jadwal yang sibuk.
 

7. Olahraga 

Olahraga sangat penting agar tubuh selalu bugar dan berenergi. Orang yang terlalu banyak duduk bisa berisiko obesitas dan membuat tubuh lebih lemas. Usahakan olah raga seperti berjalan atau bersepeda selama 20 menit setiap hari. 


Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

GRAMMY Awards ke-64 Umumkan Rangkaian Penampil Pertama, Ada BTS & Olivia Rodrigo

BERIKUTNYA

Jelang Comeback, BIGBANG Telah Selesaikan Syuting Video Klip

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: