Charcoal atau arang menjadi bahan baku produk kesehatan dan kecantikan. (Sumber gambar: Freepik/PVProducton)

5 Manfaat Charcoal Untuk Perawatan Kulit

14 August 2022   |   19:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Penggunaan activated charcoal atau arang aktif menjadi tren kesehatan dan kecantikan dalam beberapa waktu terakhir. Banyak produk seperti sabun, sampo, masker, hingga sikat gigi yang di dalamnya mengandung arang yang diolah dan dipanaskan dengan oksigen pada suhu tinggi, lalu menjadi bubuk berwarna hitam ini.

Biasanya, charcoal untuk keperluan kesehatan dan kecantikan tersebut diperoleh dari pembakaran kayu, gambut, batok kelapa, maupun serbu gergaji. Bubuk hitam ini telah lama digunakan orang mesin untuk menghilangkan bau tidak sedap dari luka yang terinfeksi.

Baca juga: Dari Jerawat hingga Diabetes, Ini 7 Manfaat Habatussauda

Arang aktif juga digunakan untuk mengatasi keracunan dan mengatasi kembung. Lantas bagaimana manfaatnya untuk perawatan kulit karena banyak produk perawatan tersebut menggunakan charcoal? Berikut beberap diantara manfaatnya.


1. Membersihkan wajah dan mengecilkan pori-pori.

Charcoal dapat membuat wajah kamu ekstra bersih karena arang aktif ini mampu mengeluarkan racun dan kotoran dari kulit. Arang aktif mampu memperbesar pori-pori kemudian mengangkat sel-sel mati. Pori-pori akan kembali ke ukurannya dalam satu jam. 

Oleh karena itu, pakai masker wajah yang mengandung charcoal ya. Gunakan sekali atau dua kali seminggu untuk menghindari kulit kering dan kemerahan.


2. Menyerap minyak berlebih.

Wajah yang berminyak akan menampilkan kilau karena produksi sebum yang berlebihan. Sebum sangat penting untuk melindungi dan menghidrasi kulit, tetapi kalau terlalu banyak, ini dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan munculnya bintik-bintik. 

Nah, charcoal dapat membantu dengan menyerap minyak berlebih yang dihasilkan kulit. 


3. Mengecilkan pori-pori.

Pori-pori yang besar disebabkan oleh produksi minyak berlebih dan penumpukan sel kulit mati. Kondisi ini dapat menyebabkan kulit tampak kusam. 

Oleh karena charcoal dapat menyerap produksi minyak berlebih maupun komedo, otomatis ukuran pori-pori kamu bisa lebih kecil. Arang aktif juga memperbaiki kulit yang berjerawat.


4. Mencerahkan kulit.

Sebuah studi yang dirilis pada 2021 menyebutkan bahwa perawatan produk yang mengandung charcoal selama 1 bulan, dapat mencerahkan kulit kering di tangan dan tidak menyebabkan iritasi.

Baca juga: Kenari Khas Maluku, Komoditas Mungil yang Punya Manfaat Besar

Bahkan charcoal bisa digunakan untuk mencerahkan ketiak yang hitam. Adapun salah satu penyebab kulit ketiak emnjadi hitam adalah karena banyaknya sel kulit mati yang menumpuk.


5. Menghilangkan ketombe.

Salah satu permasalah kulit di kepala adalah ketombe. Sampo yang mengandung charcoal dapat menghilangkan kelebihan minyak. Sampo dan kondisioner alami dengan arang aktif merawat kulit kepala kamu hingga bersih, mengurangi kemerahan, meminimalkan ketombe, dan menghilangkan kulit kering serta gatal.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

5 Persiapan Penting Sebelum Trip ke Jerman

BERIKUTNYA

Johnson & Johnson Bakal Setop Produksi Bedak Bayi Paling Laris Sedunia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: