Pasien diperiksa di dokter gigi (sumber gambar: Arif Hermawan/Hypeabis.id)

Begini Cara Memelihara Kesehatan Mulut dan Gigi yang Dianjurkan

03 August 2022   |   13:38 WIB

Menjaga kesehatan gigi dan mulut sangat penting diperhatikan oleh setiap orang dan harus dilakukan secara teratur. Jika sampai muncul masalah pada gigi dan gusi, seseorang berisiko terkena penyakit lainnya yang berbahaya, seperti jantung, stroke, hingga diabetes.

Menurut Guru Besar dari Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti Melanie S. Djamil, jika penyakit gusi dibiarkan, maka bakteri akan masuk dan menumpuk, kemudian mengalir di sistem peredaran darah.

Gusi yang bermasalah bisa ditandai dengan terjadinya pembengkakan serta dapat mengeluarkan darah. “Bakteri banyak yang ikut ke dalam aliran darah dan masuk ke sistem tubuh yang vital,” katanya dikutip dari Bisnis Weekend edisi 9 Agustus 2015.

Baca juga: Begini Cara Menjaga Kesehatan Gigi Hingga Usia Lanjut

Selanjutnya, bakteri yang mengalir di dalam darah akan memicu terjadinya perubahan serta gangguan seperti penyempitan pembuluh darah yang kemudian berujung dengan penyakit jantung.

Di sisi lain, bakteri dari mulut yang mengalir ke pembuluh darah di otak akan mempengaruhi terjadinya penyumbatan yang menyebabkan stroke.

Bakteri juga dapat mengalir lewat pembuluh darah ke pankreas, dan kumpulan bakteri akan membuat insulin yang dihasilkan pankreas terblokir tidak dapat keluar, sehingga terjadilah penyakit diabetes.

Menurut Dekan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti Tri Erri Astoeti, saat gusi meradang, kuman-kuman memang akan mudah masuk ke dalam tubuh karena jalan masuknya terbuka. “Kuman dapat menjalar di pembuluh darah. Itu yang menyebabkan penggumpalan,” katanya.

Kuman-kuman itulah yang akhirnya memicu terjadinya berbagai penyakit seperti penyakit jantung, stroke, dan diabetes. Agar terhindar dari berbagai risiko  tersebut, seseorang harus menjaga kesehatan gigi dan mulutnya.

Sangat dianjurkan untuk selalu menyikat gigi, paling tidak sebanyak dua kali sehari. Selain itu, tidak ada salahnya juga memakai obat kumur untuk membersihkan sisa-sisa kuman yang ada di dalam rongga mulut.

Baca juga: Mau Punya Gigi Putih dan Sehat? Hindari Makanan Ini

Nah, bagaimana dengan kebiasaan memakai obat kumur? Dia mengatakan kebiasaan orang Indonesia dalam memakai obat kumur masih sangat rendah. Salah satu alasan masyarakat tidak melakukannya karena harga obat kumur yang cukup mahal.

“Mereka tidak menyadari sebenarnya untuk menyempurnakan kebersihan gigi adalah memakai obat kumur,” katanya.

Dia menjelaskan di dalam mulut terdapat gigi, gusi, dan lidah. Sikat gigi pada dasarnya belum menjangkau seluruh area rongga mulut. Obat kumur dapat membantu mencegah bertumpuknya plak, khususnya pada area seperti di sela-sela gigi dan gusi.

Plak bisa merupakan macam-macam bakteri, sisa makanan, dan air ludah yang berupa endapan lunak di area permukaan gigi. Plak dapat menjadi keras sehingga membentuk karang gigi.

Baca juga: 5 Cara Alami Memutihkan Warna Gigi

Karang gigi ini kemudian memicu timbulnya penyakit seperti radang gusi dan radang penyanggah gigi, yang nantinya berisiko membuat gigi lepas. Untuk menghilangkan plak, sikat gigi ditambah obat kumur akan lebih ampuh.

Seperti halnya sikat gigi, obat kumur sebaiknya digunakan setelah sikat gigi dua kali sehari. Tapi ingat, obat kumur tidak dapat menghilangkan karang gigi.

Editor: Fajar Sidik

 

SEBELUMNYA

Kevin Sanjaya Lamar Valencia Tanoesoedibjo di JIS, Berapa Ya Biayanya?

BERIKUTNYA

Jangan Kejebak Stigma, Yuk Ketahui Fakta Medis Seputar Epilepsi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: