Serial Extraordinary Attorney Woo Jadi Drama yang Ramai Dibicarakan, Ini Penjelasan & Buktinya
11 July 2022 |
21:28 WIB
1
Like
Like
Like
Selama lebih dari satu pekan sejak penayangannya pada 29 Juni, serial atau drama Korea (drakor) Extraordinary Attorney Woo secara konsisten terus mendapatkan capaian peringkat atau rating drama dan aktor yang ramai dibicarakan hingga Juli 2022. Dengan demikian, serial dengan 16 episode ini secara umum bisa dibilang mendapatkan respons positif dari publik.
Sebagai informasi, Extraordinary Attorney Woo bercerita tentang seorang pengacara berusia 27 tahun bernama Woo Young-woo yang memiliki penyakit autisme. Hal yang membuatnya menarik adalah dia memiliki IQ 164, ingatan yang kuat, dan cara berpikir kreatif. Kondisi itu membuat dirinya bisa menjadi lulusan terbaik dalam jurusan hukum Universitas Nasional Seoul. Namun, Young-woo memiliki kesulitan interaksi dengan rekan kerjanya.
Capaian drama ini bisa mulai dilihat pada peringkat drama dan aktor yang paling banyak dibicarakan (buzzworthy) per 7 Juli 2022. Berdasarkan data peringkat mingguan dari Good Data Corporation, serial Extraordinary Attorney Woo dan aktris Park Eun-bin (pemeran Woo Young-woo) menjadi yang paling banyak dibicarakan dan menempati peringkat pertama.
Tidak hanya itu, drama ini juga mendapatkan peringkat pertama dalam daftar drama Rabu-Kamis malam dengan rata-rata tontonan nasional (Korea Selatan) sebesar 4,03 persen untuk episode ketiga. Angka ini merupakan lompatan besar jika dibandingkan dengan dua episode pertama yang mendapatkan capaian masing-masing 0,94 persen dan 1,80 persen.
Baca Juga : Serial Poong The Joseon Psychiatrist Rilis Poster Utama, Ada Kim Min-jae & Kim Hyang-gi
Bahkan, drama yang menghadirkan Park Eun-bin, Kang Tae-oh, dan Kang Ki-young sebagai aktor utama ini juga didapuk sebagai drama dengan penilaian tertinggi pada episode keempatnya. Nielsen Korea merilis data terbaru bahwa drama slice-of-life ini memiliki rata-rata tontonan nasional sebesar 5,2 persen untuk drama slot Rabu-Kamis malam.
Secara demografi, drama ini banyak disaksikan oleh penonton usia 20-49 tahun dengan rata-rata tontonan sebesar 2,7 persen. Beberapa capaian ini menjadikan Extraordinary Attorney Woo sebagai drama dengan penilaian tontonan tertinggi oleh program televisi ENA Channel, program televisi baru yang sebelumnya dikenal sebagai SKY Channel.
Di sisi lain, drama ini juga digadang-gadang sebagai drama Korea yang masuk ke dalam kategori underdog karena penayangnya merupakan stasiun televisi baru. Selain itu cerita yang ditawarkan juga tidak umum karena mengangkat topik disabilitas. Tak hanya itu, drama ini juga membawakan bagaimana seseorang dengan autisme atau autism spectrum disorder/ASD bisa menavigasi hukum dengan keterbatasan yang dimiliki.
Berdasarkan laporan Wikitree, drama ini memiliki kesan yang hangat dalam mengisahkan kehidupan Woo Young-woo yang serba cepat dan kemampuan uniknya yang digambarkan dengan cukup rinci. Setidaknya tiga episode pertamanya membuat drama ini semakin diantisipasi karena relevansinya dengan penonton, terutama tentang bagaimana masyarakat memandang orang-orang dengan disabilitas.
Tidak hanya melihat bagaimana rasanya memiliki autisme, drama ini juga menunjukkan realitas tentang bagaimana masyarakat memiliki prasangka terhadap orang-orang yang terlahir dengan keterbatasan khusus melalui cara dan penggambaran yang cukup realistis.
Pada saat yang sama, drama ini juga memberikan sajian kisah yang hangat, lucu, dan jujur yang membuat penonton bisa belajar tentang orang-orang dengan autisme sekaligus berkaca pada diri sendiri.
Baca juga: Rekomendasi Seru Film dan Drama Korea dari Adaptasi Webtoon
Penggambaran masyarakat yang cenderung merendahkan orang-orang dengan disabilitas sejak lahir seakan menjadi tamparan bagi sebagian masyarakat. Salah satu contohnya adalah penggambaran media massa dalam menanggapi kasus kriminal yang melibatkan terduga pelaku yang merupakan orang dengan disabilitas.
Drama tersebut memberi penggambaran di mana sebagian media justru mengekspresikan kelebihan dari mendiang korban, lalu menunjukkan komentar jahat terhadap orang dengan disabilitas yang masih hidup.
Hingga saat ini, Extraordinary Attorney Woo baru berjalan seperempat dari total episodenya dan masih banyak kisah yang hadir dalam keseharian pengacara tersebut. Bagi Genhype yang ingin menyaksikan kisah menyentuh dari realitas Woo Young-woo, drama ini bisa disaksikan di platform daring Netflix.
Editor : Syaiful Millah
Sebagai informasi, Extraordinary Attorney Woo bercerita tentang seorang pengacara berusia 27 tahun bernama Woo Young-woo yang memiliki penyakit autisme. Hal yang membuatnya menarik adalah dia memiliki IQ 164, ingatan yang kuat, dan cara berpikir kreatif. Kondisi itu membuat dirinya bisa menjadi lulusan terbaik dalam jurusan hukum Universitas Nasional Seoul. Namun, Young-woo memiliki kesulitan interaksi dengan rekan kerjanya.
Capaian drama ini bisa mulai dilihat pada peringkat drama dan aktor yang paling banyak dibicarakan (buzzworthy) per 7 Juli 2022. Berdasarkan data peringkat mingguan dari Good Data Corporation, serial Extraordinary Attorney Woo dan aktris Park Eun-bin (pemeran Woo Young-woo) menjadi yang paling banyak dibicarakan dan menempati peringkat pertama.
Tidak hanya itu, drama ini juga mendapatkan peringkat pertama dalam daftar drama Rabu-Kamis malam dengan rata-rata tontonan nasional (Korea Selatan) sebesar 4,03 persen untuk episode ketiga. Angka ini merupakan lompatan besar jika dibandingkan dengan dua episode pertama yang mendapatkan capaian masing-masing 0,94 persen dan 1,80 persen.
Baca Juga : Serial Poong The Joseon Psychiatrist Rilis Poster Utama, Ada Kim Min-jae & Kim Hyang-gi
Gooddata Ranking for Top 10 Most Buzzworthy Drama and Actors for the 1st week of July ?
— Atty Woo brain rot (@kdramatreats) July 11, 2022
Most Buzzworthy TV Dramas
1. ENA #ExtraordinaryAttorneyWoo
Most Buzzworthy Drama Actors
#1 #ParkEunBin
#2 #KangTaeOh
#4 #JooHyunYoung
#8 #KangKiYoung
EAW craze is really so insane!!! pic.twitter.com/uugh8dEpuK
Bahkan, drama yang menghadirkan Park Eun-bin, Kang Tae-oh, dan Kang Ki-young sebagai aktor utama ini juga didapuk sebagai drama dengan penilaian tertinggi pada episode keempatnya. Nielsen Korea merilis data terbaru bahwa drama slice-of-life ini memiliki rata-rata tontonan nasional sebesar 5,2 persen untuk drama slot Rabu-Kamis malam.
Secara demografi, drama ini banyak disaksikan oleh penonton usia 20-49 tahun dengan rata-rata tontonan sebesar 2,7 persen. Beberapa capaian ini menjadikan Extraordinary Attorney Woo sebagai drama dengan penilaian tontonan tertinggi oleh program televisi ENA Channel, program televisi baru yang sebelumnya dikenal sebagai SKY Channel.
Di sisi lain, drama ini juga digadang-gadang sebagai drama Korea yang masuk ke dalam kategori underdog karena penayangnya merupakan stasiun televisi baru. Selain itu cerita yang ditawarkan juga tidak umum karena mengangkat topik disabilitas. Tak hanya itu, drama ini juga membawakan bagaimana seseorang dengan autisme atau autism spectrum disorder/ASD bisa menavigasi hukum dengan keterbatasan yang dimiliki.
Berdasarkan laporan Wikitree, drama ini memiliki kesan yang hangat dalam mengisahkan kehidupan Woo Young-woo yang serba cepat dan kemampuan uniknya yang digambarkan dengan cukup rinci. Setidaknya tiga episode pertamanya membuat drama ini semakin diantisipasi karena relevansinya dengan penonton, terutama tentang bagaimana masyarakat memandang orang-orang dengan disabilitas.
Tidak hanya melihat bagaimana rasanya memiliki autisme, drama ini juga menunjukkan realitas tentang bagaimana masyarakat memiliki prasangka terhadap orang-orang yang terlahir dengan keterbatasan khusus melalui cara dan penggambaran yang cukup realistis.
Pada saat yang sama, drama ini juga memberikan sajian kisah yang hangat, lucu, dan jujur yang membuat penonton bisa belajar tentang orang-orang dengan autisme sekaligus berkaca pada diri sendiri.
Baca juga: Rekomendasi Seru Film dan Drama Korea dari Adaptasi Webtoon
Penggambaran masyarakat yang cenderung merendahkan orang-orang dengan disabilitas sejak lahir seakan menjadi tamparan bagi sebagian masyarakat. Salah satu contohnya adalah penggambaran media massa dalam menanggapi kasus kriminal yang melibatkan terduga pelaku yang merupakan orang dengan disabilitas.
Drama tersebut memberi penggambaran di mana sebagian media justru mengekspresikan kelebihan dari mendiang korban, lalu menunjukkan komentar jahat terhadap orang dengan disabilitas yang masih hidup.
Hingga saat ini, Extraordinary Attorney Woo baru berjalan seperempat dari total episodenya dan masih banyak kisah yang hadir dalam keseharian pengacara tersebut. Bagi Genhype yang ingin menyaksikan kisah menyentuh dari realitas Woo Young-woo, drama ini bisa disaksikan di platform daring Netflix.
Editor : Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.