Cuplikan film Ticket to Paradise (Sumber gambar: Universal Pictures)

Jadi Momen Reuni Julia Roberts & George Clooney, Cek 6 Fakta Menarik Film Ticket to Paradise

04 July 2022   |   19:10 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

4. Didanai oleh pemerintah Australia

Negara bagian Australia, Queensland, menjadi salah satu lokasi syuting film Ticket to Paradise. Melansir dari Variety, Menteri Federal Australia, Paul Fletcher, mengatakan bahwa produksi film itu menerima hibah sebesar US$4,92 juta dari Program Insentif Lokasi Pemerintah Federal.

Fletcher menyebut bahwa film itu akan menghasilkan sebesar US$36,2 juta untuk ekonomi Australia dan menciptakan lebih dari 270 lapangan pekerjaan untuk para pemain dan kru dari wilayah setempat.
 

Maxime Bouttier dalam film Ticket to Paradise (Sumber gambar: Universal Pictures)

Maxime Bouttier dalam film Ticket to Paradise (Sumber gambar: Universal Pictures)


5. George Clooney kagum dengan sosok sutradara

Film Ticket to Paradise digarap oleh sutradara asal Inggris, OIivia Parker (Ol Parker). Dalam wawancara dengan Deadline, Clooney mengungkapkan bahwa salah satu alasan dirinya  menerima tawaran bermain di film komedi-romantis itu adalah karena sosok Parker.

Seperti diketahui, Clooney terakhir kali membintangi film bergenre komedi-romantis yakni pada 1996 dalam film One Fine Day.

"Pria bernama OI Parker ini adalah penulis dan sutradara yang sangat luar biasa, dan dia menulis naskah untuk kami. Dan saya belum pernah bermian [film] komedi-romantis sejak One Fine Day," kata Clooney.
 

6. Julia Roberts & George Clooney saling janjian

Melansir Radio Times, keterlibatan Clooney dalam film Ticket to Paradise menjadi alasan Roberts untuk mau menerima tawaran membintangi film ini.

Clooney mengatakan bahwa dirinya menelepon Roberts setelah membaca naskah untuk menanyakan apakah dia mau membintangi film tersebut. Roberts pun menerima tawaran tersebut setelah memastikan bahwa Clooney akan menjadi lawan mainnya.
 


Editor : Syaiful Millah 
1
2


SEBELUMNYA

Yuk Intip Daya Tarik Hotel Berkonsep Art & Lifestyle Ini, Cocok Buat Kalian yang Berjiwa Seni

BERIKUTNYA

Apa itu Haji Furoda? Penjelasan & Biayanya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: