J-Hope BTS. (Sumber gambar: BIGHIT Music)

J-Hope BTS Beri Cuplikan Single Pre-Release MORE, Ada Unsur Old School

30 June 2022   |   14:27 WIB

Sempat memberikan teaser foto dengan konsep grunge dan gelap, kini J-Hope BTS merilis cuplikan audio untuk lagu MORE yang rilis besok. Teaser berbentuk visualizer atau audio dengan gambar grafis dirilis pada Kamis (30/6/2022) melalui kanal YouTube HYBE Labels.
 
Berdurasi 20 detik, visualizer ini menperdengarkan para ARMY dan audiens dengan lagu MORE yang menjadi single pre-release dari album Jack in the Box. Sekilas, Genhype akan mendengar lantunan rap dari anggota kelahiran 1994 itu dengan irama khas hiphop.
 
Menariknya, lagu MORE diperkirakan akan menghadirkan kesan old school atau rap jadul yang cenderung memiliki aliran subgenre boombap. Liriknya sendiri tidak banyak terdengar dalam audio ini. Hingga saat ini, belum ada rincian tambahan dari single tersebut selain perilisannya pada Jumat (1/7/2022).
 
 
Mengenai comeback solo idol bernama asli Jung Ho-seok itu, Jack in the Box akan menjadi album solo terbarunya setelah empat tahun pascarilisnya album mixtape Hope World (2018). Album ini akan menunjukkan sisi lain dari J-Hope yang belum pernah ditampilkan sebelumnya.
 
"Judulnya menggambarkan aspirasinya untuk keluar dari zona nyaman dan terus bertumbuh," tulis agensi BIGHIT Music sebagaimana dilansir dari Soompi.
 
Tidak hanya sebagai album comeback-nya, album studio ini juga menjadi tanda dari mulainya aktivitas BTS secara individu melalui rangkaian jadwal pribadi dan proyek karier solo. Setelahnya, rangkaian kegiatan solo mulai bermunculan, salah satunya adalah penampilan V dalam acara Paris Fashion Week Men's untuk rumah mode CELINE pada Minggu (19/6/2022).

Baca juga: Indonesia Jadi Destinasi Terbaru Tur Top of The World Band Metal Dream Theater
 
Setelah album studionya rilis, J-Hope akan terbang ke Amerika Serikat untuk mengisi acara sebagai headliner atau artis utama dari dari festival Lollapalooza, salah satu festival terbesar di negara Paman Sam. Festival ini menjadikan dirinya sebagai artis Asia pertama yang menjadi headliner di festival musik AS.
 
Single pre-release MORE akan terbit pada 1 Juli 2022, lalu album studio Jack in the Box akan rilis dua pekan setelahnya pada 15 Juli 2022.


Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

4 Tindakan Penanganan yang Harus Dilakukan saat Ada Korban Tenggelam

BERIKUTNYA

ViewSonic Hadirkan Lamp Free LED Proyektor Generasi Ke-3, Begini Kelebihannya 

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: