Koleksi lukisan pemandangan alam buatan Susilo Bambang Yudhoyono. (Sumber gambar: Instagram/@aniyudhoyono)

Lukisan Pemandangan Alam Karya SBY Kian Bertambah, Yuk Cek Koleksinya

19 June 2022   |   12:21 WIB

4. Lukisan pemandangan desa 

 

Terinspirasi dari kehidupan masa kecilnya yang dihabiskan di desa Tremas, Pacitan, SBY beberapa kali melukis pemandangan bernuansa pedesaan di Indonesia dan luar negeri. Hadir dengan tiga buah lukisan, karya ini umumnya menyertakan elemen rumah sederhana, pegunungan, rerumputan, dan pohon-pohon dengan kesan yang asri.

Lukisan ini juga bercerita tentang kenangan berkesan dalam eksplorasi alam saat bersama dengan mendiang istri. Bahkan, beberapa di antara lukisan ini menggunakan referensi foto yang diambil olehnya.

 

5. Lukisan pemandangan musim gugur dan dingin di Amerika Serikat

 

Lukisan pemandangan alam yang tidak kalah menarik darinya adalah lukisan alam di Amerika Serikat yang tercipta setelah kunjungan medisnya di Rochester, Minnesota. SBY menulis bahwa tiga lukisan ini dibuat atas perasaannya saat menjalani pengobatan di musim gugur dan dingin yang identik terjadi pada pertengahan hingga akhir tahun.

 

6. Serial The Secret of God's Power

 

Pada November 2021, SBY memamerkan setidaknya lima lukisan dalam ragam ukuran. Dua di antaranya adalah dua lukisan besar yang diberi judul The Secret of God's Power. Lukisan pertama dari seri ini adalah lukisan pemandangan alam di Eropa dengan pohon cemara, padang rumput, perbukitan, dan langit menjelang senja.

Lukisan kedua diambil dari pemandangan alam hasil imajinasinya tentang alam.  Dilukis di atas kanvas 1,5 meter x 2,5 meter, lukisan dengan kesan padang pasir dan gurun yang kering dengan satu mata air itu merupakan pandangannya terhadap ciptaan Tuhan yang bisa terjadi di tengah segala hal yang tidak mungkin.

 

7. Lukisan I Understand More the Meaning of Life

 

Dilukis pada Oktober 2021, lukisan pemandangan alam dengan rupa punggung SBY ini merupakan lukisan yang menggambarkan kontemplasi atau renungan perjalanan hidupnya selama ini. Lukisan ini sendiri diberi judul I Understand More the Meaning of Life.

Dengan pemandangan pada pagi hari di sebuah pegunungan, dia menulis bahwa renungan membuatnya bisa mengambil hikmah dan belajar dari berbagai kejadian, baik suka-duka, anugerah-musibah, maupun sukses-gagal.

Selain beberapa lukisan ini, SBY juga pernah membuat lukisan berdasarkan pengalamannya saat mendaki gunung semasa dirinya menjabat sebagai Komandan Brigade Infanteri Lintas Udara 17 Kujang I Kostrad pada 1993, berlibur di kawasan Bogor bersama keluarganya, hingga foto-foto yang pernah diambil mendiang istrinya pada 2011.

Editor: Nirmala Aninda
1
2


SEBELUMNYA

Kenalan dengan Tren Fesyen Cewek Kue, Cewek Mamba, dan Cewek Bumi

BERIKUTNYA

Asosiasi Serikat Pekerja Usul Penambahan Cuti Melahirkan Bagi Ibu dan Ayah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: