(Sumber gambar: IG/ginasnoer)

Profil Penulis Skenario Film Gina S. Noer: Tentang Proses Kreatif & Handycam Pinjaman  

08 June 2022   |   18:07 WIB

Melibatkan berbagai pihak

Dalam penggarapan skenario, dia aktif melibatkan sutradara, produser, dan sindikasi penulis skenario untuk berdiskusi dalam rangka mengembangkan ide cerita. Meskipun pada ujungnya, ide dasar dan proses menulis skenario tetap berada dalam wewenang penuh tangan terampilnya.

Pekerjaan menulis skenario memang berbeda dengan pekerjaan menulis buku, cerpen, atau puisi yang dapat dilakukan murni seorang diri.

Pada praktiknya, seorang penulis skenario tetap harus berkolaborasi dengan pihak lain dalam mengembangkan cerita. Salah satu hal penting yang kerap dilupakan dalam proses penggarapan skenario adalah riset.

Gina yang berlatar belakang pendidikan komunikasi massa pun cukup beruntung. Ilmu jurnalisme investigasi yang dia pelajari saat di bangku kuliah menjadi modal kuat untuk melakukan riset.

Baca juga: Fakta-fakta Unik Film Satria Dewa Gatotkaca yang Tayang 9 Juni, Kostumnya Dijahit di Prancis

Di matanya, skenario yang bagus jika memiliki cerita yang kuat, dan menampilkan karakter menarik sehingga membangkitkan rasa penasaran penonton. Menurutnya, bila penonton tidak lagi merasa penasaran pada film yang ditontonnya, maka tandanya tidak menikmati.

Editor: Dika Irawan
1
2


SEBELUMNYA

Sutradara & Penulis Film Todd Phillips Konfirmasi Sekuel Joker, Ini Bocorannya

BERIKUTNYA

Penjualan Tiket The Boyz Resmi Dibuka, Begini Cara Belinya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: