Perjalanan Mencari Sosok Ibu dalam Trailer Film Ali & Ratu Ratu Queens
24 May 2021 |
13:03 WIB
Suka dengan film drama keluarga yang mengharukan? Film Ali & Ratu Ratu Queens dari Netflix bisa menjadi alternatif tontonan buat Genhype yang suka dengan film keluarga.
Menjelang penayangan resminya pada pertengahan Juni 2021, Netflix kembali merilis sebuah poster dan trailer resmi untuk film garapan sutradara Lucky Kuswandi dan penulis naskah Gina S. Noer ini.
Kisah utama dalam film ini adalah tentang seorang pemuda berusia 19 tahun bernama Ali yang memutuskan untuk pergi ke New York, Amerika Serikat untuk mencari ibunya yang lebih dulu berangkat saat dia masih kecil.
Dalam trailer utama ini, Genhype akan dibawa ke memori Ali kecil bersama ibunya, Mia (diperankan oleh Marissa Anita), sebelum si ibu berangkat ke New York untuk mengubah hidup dan berjanji akan membawa Ali ke New York setelah dia sukses.
Di sini juga terungkap sekilas bahwa dalam upaya Ali mencari ibunya, dia mengetahui sebuah kenyataan pahit bahwa tantenya (dalam trailer dipanggil Bude) berusaha menghalangi Ali dengan menyembunyikan tiket keberangkatan milik Ali yang sudah dikirimkan oleh Mia.
Kisah perjalanan Ali yang nekat ke New York sendirian akhirnya membuahkan hasil dan mendapatkan berbagai pengalaman baru berkat pertemuannya dengan empat orang imigram perempuan asal Indonesia yang diperankan oleh Nirina Zubir, Tika Panggabean, Asri Welas, Happy Salma dan anak dari salah satu imigran bernama Eva (Aurora Ribero).
Dengan latar belakang kawasan Queens, New York, drama ini juga akan mengeksplor tentang arti keluarga dan pencapaian mimpi dari sosok Ali.
Tayang di Netflix, film ini akan mulai rilis resmi pada 17 Juni 2021. Jangan lupa untuk cek trailernya di bawah ini!
Editor: Indyah Sutriningrum
Menjelang penayangan resminya pada pertengahan Juni 2021, Netflix kembali merilis sebuah poster dan trailer resmi untuk film garapan sutradara Lucky Kuswandi dan penulis naskah Gina S. Noer ini.
Poster film Ali & Ratu Ratu Queens. (Dok. Netflix)
Kisah utama dalam film ini adalah tentang seorang pemuda berusia 19 tahun bernama Ali yang memutuskan untuk pergi ke New York, Amerika Serikat untuk mencari ibunya yang lebih dulu berangkat saat dia masih kecil.
Dalam trailer utama ini, Genhype akan dibawa ke memori Ali kecil bersama ibunya, Mia (diperankan oleh Marissa Anita), sebelum si ibu berangkat ke New York untuk mengubah hidup dan berjanji akan membawa Ali ke New York setelah dia sukses.
Di sini juga terungkap sekilas bahwa dalam upaya Ali mencari ibunya, dia mengetahui sebuah kenyataan pahit bahwa tantenya (dalam trailer dipanggil Bude) berusaha menghalangi Ali dengan menyembunyikan tiket keberangkatan milik Ali yang sudah dikirimkan oleh Mia.
Kisah perjalanan Ali yang nekat ke New York sendirian akhirnya membuahkan hasil dan mendapatkan berbagai pengalaman baru berkat pertemuannya dengan empat orang imigram perempuan asal Indonesia yang diperankan oleh Nirina Zubir, Tika Panggabean, Asri Welas, Happy Salma dan anak dari salah satu imigran bernama Eva (Aurora Ribero).
Dengan latar belakang kawasan Queens, New York, drama ini juga akan mengeksplor tentang arti keluarga dan pencapaian mimpi dari sosok Ali.
Tayang di Netflix, film ini akan mulai rilis resmi pada 17 Juni 2021. Jangan lupa untuk cek trailernya di bawah ini!
Editor: Indyah Sutriningrum
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.