Cuplikan film Pengabdi Setan (Dok. Rapi Films)

Pengabdi Setan 2 Bakal Rilis Tahun Ini, Begini Antusias Warganet

09 January 2022   |   18:16 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar baik bagi penggemar film-film horor karya Joko Anwar. Sutradara kondang berusia 46 tahun itu mengumumkan bahwa Pengabdi Setan 2: Communion akan dirilis pada tahun ini. Hal itu diumumkan Joko Anwar melalui unggahan di akun Twitternya baru-baru ini.

“Dia datang lagi. Segera. Tahun ini di bioskop. Siap? #PengabdiSetan2,” cuitnya lewat akun @jokoanwar.
 

Pengumuman itu pun disambut antusias oleh para warganet bahkan sempat menjadi trending topik di Twitter. Sampai artikel ini ditulis, cuitan Joko Anwar itu telah disukai lebih dari 22.400 likes dan lebih dari 6.500 retweet.

“Jujur ya, film horror Indo yang bikin aku penasaran & pertama kalinya nonton di bioskop tu Pengabdi Setan. Ini layak ditunggu,” cuit akun @moa_amalia.

“Masih inget Pengabdi Setan versi jadul waktu scene mayat hidupnya jalan-jalan di dalem rumah, creepy banget asli. Terus Pengabdi Setan versi Joko Anwar juga, waktu Ibu jalan turun dari tangga. Segitu doang udah serem banget,” cuit akun @kieran.

“Moga pas nonton film ini gue gak sendirian lagi, biar ada yang bisa dipegang tangannya kalo gue kaget-kagetan,” cuit akun @Widino.

“Penasaran, pengen nonton tapi juga takut. Karena pas habis nonton yang pertama jadi parnoan seminggu lebih, kebayang-bayang juga,” cuit akun @fatinnindi.

(Baca juga: Serial Horor Frislly Herlind, It's Me Marsya Banyak Ditonton di Youtube)

Tak hanya Joko Anwar, para pemain yang telah membintangi Pengabdi Setan (2017) pun turut mengunggah postingan yang sama seperti di antaranya Tara Basro, Bront Palarae, Endy Arfian, Muhammad Adhiyat, Asmara Abigail, Nasar Anuz dan Egi Fedly.

Menariknya, ada juga beberapa nama aktor baru yang turut mengunggah postingan tersebut yang kemungkinan akan muncul di sekuel kedua Pengabdi Setan seperti Jourdy Pranata, Ratu Felisha, Fatih Unru, Mian Tiara, Rukman Rosadi, dan Kiki Narendra.

Pengabdi Setan sendiri sukses menjadi film Indonesia terlaris pada 2017 dengan memperoleh lebih dari 4,2 juta penonton. Tak hanya di Indonesia, film ini juga ditayangkan di beberapa negara seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Taiwan, hingga Spanyol.

Pada tahun perilisannya, film remake dengan judul yang sama pada tahun 1980 silam ini juga mendapatkan 13 nominasi di ajang Festival Film Indonesia 2017, dan berhasil memenangkan 7 nominasi di antaranya Tata Sinematografi Terbaik, Pemeran Anak Terbaik, dan Lagu Tema Terbaik.


Editor: Gita
 

SEBELUMNYA

Μau Napas Usaha Panjang? Begini 5 Tips Kelola Keuangan untuk UMKM

BERIKUTNYA

Status Museum Nasional Jadi BLU, Ini Kata Kurator

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: