Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Intip 6 Karakter Utama dalam Film Free Guy

15 December 2021   |   17:04 WIB

Film Free Guy menjadi film aksi komedi yang menarik perhatian dengan kisah petualangan dan konsep gim yang diusung oleh rumah produksi 20th Century Fox. Dengan menghadirkan Ryan Reynolds, film ini berpusat pada kisah heroik sesosok karakter figuran gim yang berusaha menyelamatkan kotanya dari serangan siber.

Bagi Genhype yang belum menonton film Free Guy atau penasaran dengan karakter-karakternya, yuk kenalan dengan keenam karakter utamanya!
 

1. Guy

 

Karakter Guy dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Karakter Guy dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Karakter utama yang diperankan Ryan Reynolds ini merupakan sosok teller bank yang ceria, naif, dan penuh semangat. Dia digambarkan sebagai penggemar diva pop yang mendunia pada pertengan 1990an dan memiliki kehidupan yang monoton. Akan tetapi, kehidupannya berubah ketika dia sadar bahwa dia hanyalah karakter gim Free City yang penuh kekerasan.

Dengan fakta ini, dia kemudian memperjuangkan keberadaan Free City dari ulah Antwan, seorang mogul jahat yang serakah sekaligus kreator dari gim Free City.
 

2. Millie Rusk

 

Karakter Millie Rusk dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Karakter Millie Rusk dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Diperankan oleh Jodie Comer, karakter Millie merupakan desainer video dan programmer yang memiliki avatar sebagai Molotovgirl yang berpenampilan layaknya bintang rock. Sama seperti karakter aslinya, Millie adalah sosok jagoan yang cantik, pintar, dan percaya diri serta memiliki daya juangn untuk merebut kembali apa yang telah diambil darinya.
 

3. Walter "Keys" McKeys

 

Karakter Keys (kanan) dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Karakter Keys (kanan) dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studio)

Keys adalah programmer dari gim video Free City yang diperankan oleh Joe Keery. Perempuan ini digambarkan sebagai sosok milenial yang cerdas dan romantis serta memiliki keahlian yang mumpuni dalam membuat gim hingga perusahaan Soonami bisa mengakuisisi Free City.
 

4. Buddy

 

Karakter Buddy (kiri) dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Karakter Buddy (kiri) dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Sahabat dari Guy sekaligus satpam bank di Free City ini diperankan oleh Lil Rey Howery. Karakternya digambarkan sebagai sosok yang polos dan suportif, tapi bukan sosok yang berani untuk keluar dari zona nyaman seperti Guy. 
 

5. Mouser

 

Karakter Mouser (kiri) dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Karakter Mouser (kiri) dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Coder gim video Free City di perusahaan Soonami yang diperankan oleh Utkarsh Ambudkar ini merupakan sosok yang pekerja keras, idealis, penuh jenaka, dan setia kepada bosnya, Antwan. Dalam gim, Mouser digambarkan dengan avatar sosok dengan kostum kelinci berotot berwarna merah muda.
 

6. Antwan

 

Karakter Antwan (kiri) dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Karakter Antwan (kiri) dalam film Free Guy. (Dok. Twentieth Century Studios)

Sebagai pemilik dari perusahaan gim Soonami, Antwan yang diperankan oleh Taika Waititi adalah sosok bos yang ambisius, galak, dan serakah. Dia memiliki ambisi dalam membuat gim Free City sebagai gim yang bisa mendatangkan banyak keuntungan untuk Soonami. Selain itu, dia juga digambarkan sebagai sosok yang keras, kasar, menjengkelkan, dan narsisistik denagn ambisi menciptakan sekuel dari gim tersebut.

Penasaran dengan bagaimana karakter mereka dengan lebih lanjut? Tonton Free Guy yang kini sudah berada di bioskop dan platform Disney+ Hotstar, Genhype!

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Mengenal Tanda-Tanda Depresi Agitatif

BERIKUTNYA

Buku Harry Potter and the Philosopher's Stone Cetakan Pertama Dijual US$471.000

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: