Kai EXO, Hwasa MAMAMOO, Gaho. (Dok. SM Entertainment, RBW Entertainment, Planetarium Records)

Selain Kai EXO, 8 Artis Korea Selatan Ini Ikut Comeback November 2021

11 November 2021   |   10:45 WIB

Kamis (11/11) dini hari, Kai EXO resmi mengumumkan dirinya akan melakukan comeback pertamanya pada 30 November 2021 melalui perilisan album mini kedua Peaches. Dengan poster visual berwarna gradasi merah muda, Kai diperkirakan akan tampil dengan visual yang lebih tenang untuk comeback ini.

Tidak hanya Kai, setidaknya selama sepekan terakhir banyak artis K-pop dan aliran musik lain yang mengonfirmasi secara resmi kabar untuk perilisan lagu terbaru mereka di pertengahan hingga akhir November 2021. Berikut deretan artis yang masuk ke dalam daftar comeback dan rilisan lagu di bulan ini.
 

1. Ash Island

 
Rapper jebolan kompetisi High School Rapper musim pertama ini akan merilis single baru berjudul Poison bersama dengan produser TOIL, salah satu produser di Show Me The Money 10. Lagu Poison dirilis sebagai bagian dari lagu soundtrack orisinal serial over the top Crime Puzzle dan dirilis pada Jumat (12/11) secara digital.
 

2. Loco


Rapper dari agensi AOMG ini akan merilis lagu Moonlight sebagai kolaborasi bersama dengan perusahaan media sosial Dingo Music. Single ini sendiri diperkirakan merupakan kerja sama antara Dingo dengan perusahaan produk skincare HANYUL dan akan dirilis pada Jumat (12/11) pukul 16.00 WIB.
 

3. Lee Hi

 
Solois yang baru-baru ini merilis album studio ONLY itu akan kembali merilis lagu melalui partisipasi sebagai salah satu penyanyi untuk soundtrack orisinal serial drama Now, We Are Breaking Up. Dengan judul Hold My Hand (judul terjemahan), lagu ini akan tayang pada Minggu (14/11) atau dua hari setelah penayangan drama yang dibintangi Song Hye-kyo dan Jang Ki-yong tersebut.
 

4. Gaho

 
Setelah berpartisipasi dalam proyek soundtrack orisinal untuk serial drama Jirisan, solois Gaho akan merilis album full-length Fireworks pada Selasa (23/11). Album ini melibatkan dirinya dalam keseluruhan proses dari produksi, penulisan lagu, hingga komposisi dari seluruh lagu dalam album tersebut.
 

5. Hwasa MAMAMOO

 
Anggota termuda dari MAMAMOO, Hwasa, akan melakukan comeback dengan album single Guilty Pleasure pada Rabu (24/11). Comeback ini merupakan yang pertama setahun lima bulan setelah mini album Maria pada 2020 dan diperkirakan akan menghadirkan pesan simpati serta menenangkan dengan caranya yang unik.
1
2


SEBELUMNYA

Jajang C. Noer Raih Piala Citra Penghargaan Seumur Hidup karena Kiprahnya di Perfilman Nasional

BERIKUTNYA

Resmi Dibuka, Simak Syarat dan Harga Tiket Masuk GIIAS 2021

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: