ENHYPEN. (Dok. BELIFT Lab)

Album Dimension: Dilemma Enhypen Cetak Rekor Preorder

07 October 2021   |   17:49 WIB

Kepopuleran boy group ENHYPEN akan terus meningkat seiring dengan tingginya antusiasme untuk comeback teranyar mereka pada pekan depan. Hingga hari ini, Kamis (7/10), penjualan album DIMENSION: DILEMMA dengan sistem pre-order telah menyentuh angka 910.000 kopi!

Star News melaporkan bahwa angka yang didapat dari distributor album Stone Music Entertainment and Genie Music ini merupakan angka estimasi yang dihitung dari pre-order domestik dan internasional yang membuat mereka telah melewati rekor pribadi mereka selama berkarir hampir satu tahun.

Sebagaimana dilaporkan sebelumnya, angka pre-order album adalah penghitungan stok album yang diproduksi jelang perilisannya di tanggal yang telah ditentukan. Biasanya, jumlah ini dihitung dari berbagai faktor, salah satunya adalah jumlah album yang dipesankan oleh penggemar.

Angka ini sendiri diketahui merupakan peningkatan sebanyak lebih dari dua kali lipat jika dibandingkan dengan album BORDER: CARNIVAL yang memiliki jumlah pre-order sebesar lebih dari 450.000 kopi pada April 2021.

Dengan jumlah ini, ENHYPEN diperkirakan akan kembali mencetak rekor terbaru dalam penghitungan penjualan album di pekan pertama yang terhitung mulai dari perilisannya pada 12 Oktober 2021 hingga sepekan ke depan.

DIMENSION: DILEMMA merupakan album full-length yang mengawali seri Dimension setelah menyelesaikan seri Border di tahun ini. Album ini akan bercerita tentang para anggota yang masuk ke dalam dunia hyper-dimensional dan multi-dimensi dengan berbagai dilema ketika mengetahui keinginan mereka untuk pertama kalinya.

Hadir dengan delapan buah lagu, DIMENSION: DILEMMA akan dirilis secara fisik dan digital pada 12 Oktober 2021 pukul 16.00 WIB.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Waduh, Begini Penyebaran Bakteri Resisten Antibiotik

BERIKUTNYA

Cuplikan Sisi Gelap Organisasi The Light dalam Trailer Film A World Without

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: