BABYMONSTER (Sumber Foto: Instagram/@babymonster_ygofficial)

BABYMONSTER Siap Gelar Tur Dunia Awal 2025, Dimulai dari Korea Selatan & Amerika Serikat

18 November 2024   |   18:35 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

BABYMONSTER siap menggelar tur dunia bertajuk HELLO MONSTER pada awal 2025. YG Entertainment, selaku agensi yang menaungi girl group tersebut, mengonfirmasi kabar ini dan telah mengumumkan tiga kota yang akan dikunjungi grup pelantun "SHEESH" tersebut.

BABYMONSTER atau nama lainnya Baemon, merupakan girl group K-Pop asal Korea Selatan yang beranggotakan tujuh orang, yakni Ruka, Pharita, Asa, Ahyeon, Rami, Rora, dan Chiquita. 

Mereka akan memulai tur dunia HELLO MONSTERS di Seoul pada Januari 2025. Selanjutnya pada Februari-Maret mereka akan terbang ke Amerika Serikat untuk tampil di New Jersey dan Los Angeles. 

Dengan demikian, saat ini tiga kota yang sudah terkonfirmasi adalah Seoul, Korea Selatan; New Jersey dan Los Angeles, Amerika Serikat. Kedepannya YG Entertainment akan mengumumkan lebih banyak kota yang akan dikunjungi BABYMONSTER dalam rangkaian tur dunianya.

Baca juga: BABYMONSTER Siap Comeback dengan Full Album pada Musim Gugur

HELLO MONSTERS akan menjadi tur dunia pertama BABYMONSTER. Agenda ini diumumkan setelah perilisan album penuh perdana mereka bertajuk DRIP yang dirilis pada 1 November 2024.

DRIP berisi 9 lagu termasuk lagu utamanya berjudul "Drip" yang diciptakan G-Dragon. Lagu lainnya ada "Woke Up In Tokyo" yang dinyanyikan oleh Ruka dan Asa, lalu "Love Maybe", "Really Like You", "BILLIONAIRE", dan "Love In My Heart".

Pada pekan pertama perilisannya, album DRIP berhasil terjual 677.691 kopi. Angka ini diraih BABYMONSTER di periode penjualan album 1-7 November seperti data dari Hanteo Chart. Jumlah itu mengalahkan rekor album mini pertama mereka BABYMONS7ER yang dirilis pada 1 April 2024. Album tersebut mencapai penjualan minggu pertama dengan total 401.287 kopi.

Album mini pertama, BABYMONS7ER mencakup beberapa lagu seperti "SHEESH", "LIKE THAT", "Stuck In The Middle (OT7 ver.)", "BATTER UP (OT7 ver.)", "DREAM", dan "Stuck In The Middle (Remix)".

Lagu utamanya "SHEESH" mengusung genre hiphop, serta memiliki refrain yang kuat dan melodi yang aditif. Selain itu, koreografinya juga sangat menyenangkan. Tak lama setelah peluncuran album perdananya, BABYMONSTER langsung memecahkan banyak rekor di tangga lagu Korea Selatan. 

Mengutip Kpopmap, "SHEESH" menduduki peringkat ke-9 di Melon HOT100 dan ke-14 di TOP100. Ini merupakan pencapaian besar untuk grup pendatang baru. Orang-orang beranggapan kesuksesan BABYMONSTER sedikit banyak dipengaruhi oleh pertunjukan live mereka yang sangat powerful dan berkarakter.

Baca juga: BABYMONSTER Pecahkan Rekor dengan Lagu Sheesh di Melon HOT 100

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Prevalensi Diabetes di Indonesia Meningkat, Ini Langkah Preventif yang Harus Diketahui

BERIKUTNYA

MacBook Pro M4 Perkenalkan Teknologi Quantum Dots, Tampil Lebih Efisien dan Akurat

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: