Bocoran Spesifikasi Xiaomi 15 Series, Ponsel Pertama yang Pakai Snapdragon 8 Elite
23 October 2024 |
18:10 WIB
Xiaomi 15 Series siap meluncur ke pasar global pada akhir bulan ini, Oktober 2024. Smartphone buatan perusahaan teknologi asal China itu diklaim menjadi yang pertama menggunakan chipset terbaru dari Qualcomm yakni Snapdragon 8 Elite.
Dalam panggung Snapdragon Summit Qualcomm di Hawaii, Wakil presiden senior Xiaomi Adam Zeng mengatakan seri Xiaomi 15 akan segera diperkenalkan . Dari poster resmi yang bocor di platform Smartpri, mengisyaratkan tanggal peluncuran berlangsung pada 23 Oktober 2024, untuk pasar Cina.
Mengutip GSMArena, model yang akan dirilis hari ini yakni Xiaomi 15 dan 15 Pro, sedangkan Xiaomi 15 Ultra akan menyusul pada awal 2025. Seri Xiaomi 15 awalnya akan menjadi produk yang hanya tersedia di China saja, tetapi ada kemungkinan seri standar 15 dan 15 Ultra akan debut global sekitar awal 2025.
Baca juga: Intip Spesifikasi dan Harga Xiaomi T14 & T14 Pro, Resmi Meluncur 1 Oktober di Indonesia
Dalam acara Qualcomm, Adam Zheng juga menyampaikan bahwa seri Xiaomi 15 menjadi ponsel pintar pertama yang akan menggunakan Snapdragon 8 Elite. Dengan memakai SoC berfabrikasi 3 nm ini, seri Xiaomi 15 disebut memiliki penurunan konsumsi daya sebesar 29,7 persen dan beroperasi 3 derajat Celsius lebih dingin pada suhu puncak.
Diketahui, inti CPU Oryon khusus Snapdragon 8 Elite dibangun di atas arsitektur Arm, menunjukkan peningkatan yang signifikan. Dalam performa inti tunggal, chip tersebut menyaingi Apple A18 Pro, dengan perbedaan hanya sekitar 4 persen.
Dibandingkan dengan Tensor G4 milik Google, chip baru Qualcomm punya performa lebih tinggi sebesar 63 persen, yang menonjolkan keunggulannya atas prosesor Android yang ada. Kendati demikian, meski kecepatan clock puncak Snapdragon 8 Elite sebesar 4,32GHz, masih belum dapat dipastikan terkait efisiensi dayanya.
Dalam pengujian multi-core, enam core performa Qualcomm membantunya melampaui Apple A18 Pro sebesar 27 persen. Perbandingan menunjukkan core A18 Pro masih sedikit melampaui core Oryon sekitar 4,5 persen.
Chip ini juga menonjolkan performa kartu grafis. Menurut pengujian Wild Life dari 3DMark, performa grafis chipset ini mengalami peningkatan 40 persen dibandingkan Snapdragon 8 Gen 3.
Desain GPU baru Snapdragon 8 Elite juga menjanjikan kelancaran performa gim kelas AAA, dan menunjukkan peningkatan 34 persen dalam efek grafis tingkat lanjut. Beberapa keunggulan lainnya yakni Snapdragon 8 Elite memberi peningkatan pada kinerja artificial intelligence (AI).
Bicara desain, mengutip Notebook Check, Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Pro terlihat sangat mirip dengan pendahulunya, tetapi ada beberapa perubahan penting. Misalnya, bagian kamera di belakang diperkirakan memiliki dekorasi keramik, dengan modul lampu kilat yang ditempatkan di luar bagian tersebut.
Sementara bocoran SmartPrix memperlihatkan Xiaomi 15 Pro hadir dalam warna hitam, putih, perak, dan edisi titanium khusus. Desainnya mirip dengan Xiaomi 14 Pro tahun lalu, tapi punya perubahan mencolok pada penempatan lampu kilat LED di luar 'pulau' kamera.
Render ini tampaknya dikonfirmasi oleh unit yang dipegang Wakil Presiden Grup Xiaomi, Wang Xiaoyan, beberapa waktu lalu. Sementara, Digital Chat Station di Weibo mengungkapkan Xiaomi 15 Ultra akan menawarkan tiga pilihan bahan belakang yang berbeda yakni kulit vegan, kaca, dan keramik.
Mengutip Tech Advisor, Xiaomi 15 standar akan mempertahankan ukuran layar 6,36 inci, sama dengan Xiaomi 13 dan Xiaomi 14. Bocoran juga menunjukkan layar akan menawarkan kecerahan puncak 1.400 nits dan teknologi refresh rate LTPO 120Hz yang hemat daya.
Varian Pro digadang-gadang akan membawa layar lengkung mikro beresolusi 2K, dengan ukuran 6,73 inci, refresh rate 120Hz dan output 1.400 nit dalam Mode Kecerahan Tinggi.
Selain itu, Xiaomi berencana menggunakan Omnivision OV64B di Xiaomi 15 Pro, sensor 64MP yang terlihat di Poco X6 Pro. Jika Poco X6 Pro menggunakan sensor ini sebagai kamera utamanya, Xiaomi 15 Pro dikabarkan menggunakannya untuk kemampuan telefoto periskop.
Xiaomi 15 Ultra juga disebut-sebut bakal dilengkapi kamera periskop 200MP, dengan panjang zoom variabel 3x hingga 5x pembesaran. Adapun, kamera utama tetap beresolusi 50MP.
Baca juga: Daftar Smartphone Flagship Killer 2024, Xiaomi sampai Realme
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Dalam panggung Snapdragon Summit Qualcomm di Hawaii, Wakil presiden senior Xiaomi Adam Zeng mengatakan seri Xiaomi 15 akan segera diperkenalkan . Dari poster resmi yang bocor di platform Smartpri, mengisyaratkan tanggal peluncuran berlangsung pada 23 Oktober 2024, untuk pasar Cina.
Mengutip GSMArena, model yang akan dirilis hari ini yakni Xiaomi 15 dan 15 Pro, sedangkan Xiaomi 15 Ultra akan menyusul pada awal 2025. Seri Xiaomi 15 awalnya akan menjadi produk yang hanya tersedia di China saja, tetapi ada kemungkinan seri standar 15 dan 15 Ultra akan debut global sekitar awal 2025.
Baca juga: Intip Spesifikasi dan Harga Xiaomi T14 & T14 Pro, Resmi Meluncur 1 Oktober di Indonesia
Dalam acara Qualcomm, Adam Zheng juga menyampaikan bahwa seri Xiaomi 15 menjadi ponsel pintar pertama yang akan menggunakan Snapdragon 8 Elite. Dengan memakai SoC berfabrikasi 3 nm ini, seri Xiaomi 15 disebut memiliki penurunan konsumsi daya sebesar 29,7 persen dan beroperasi 3 derajat Celsius lebih dingin pada suhu puncak.
Diketahui, inti CPU Oryon khusus Snapdragon 8 Elite dibangun di atas arsitektur Arm, menunjukkan peningkatan yang signifikan. Dalam performa inti tunggal, chip tersebut menyaingi Apple A18 Pro, dengan perbedaan hanya sekitar 4 persen.
Dibandingkan dengan Tensor G4 milik Google, chip baru Qualcomm punya performa lebih tinggi sebesar 63 persen, yang menonjolkan keunggulannya atas prosesor Android yang ada. Kendati demikian, meski kecepatan clock puncak Snapdragon 8 Elite sebesar 4,32GHz, masih belum dapat dipastikan terkait efisiensi dayanya.
Dalam pengujian multi-core, enam core performa Qualcomm membantunya melampaui Apple A18 Pro sebesar 27 persen. Perbandingan menunjukkan core A18 Pro masih sedikit melampaui core Oryon sekitar 4,5 persen.
Chip ini juga menonjolkan performa kartu grafis. Menurut pengujian Wild Life dari 3DMark, performa grafis chipset ini mengalami peningkatan 40 persen dibandingkan Snapdragon 8 Gen 3.
Desain GPU baru Snapdragon 8 Elite juga menjanjikan kelancaran performa gim kelas AAA, dan menunjukkan peningkatan 34 persen dalam efek grafis tingkat lanjut. Beberapa keunggulan lainnya yakni Snapdragon 8 Elite memberi peningkatan pada kinerja artificial intelligence (AI).
Bicara desain, mengutip Notebook Check, Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Pro terlihat sangat mirip dengan pendahulunya, tetapi ada beberapa perubahan penting. Misalnya, bagian kamera di belakang diperkirakan memiliki dekorasi keramik, dengan modul lampu kilat yang ditempatkan di luar bagian tersebut.
Sementara bocoran SmartPrix memperlihatkan Xiaomi 15 Pro hadir dalam warna hitam, putih, perak, dan edisi titanium khusus. Desainnya mirip dengan Xiaomi 14 Pro tahun lalu, tapi punya perubahan mencolok pada penempatan lampu kilat LED di luar 'pulau' kamera.
Render ini tampaknya dikonfirmasi oleh unit yang dipegang Wakil Presiden Grup Xiaomi, Wang Xiaoyan, beberapa waktu lalu. Sementara, Digital Chat Station di Weibo mengungkapkan Xiaomi 15 Ultra akan menawarkan tiga pilihan bahan belakang yang berbeda yakni kulit vegan, kaca, dan keramik.
Mengutip Tech Advisor, Xiaomi 15 standar akan mempertahankan ukuran layar 6,36 inci, sama dengan Xiaomi 13 dan Xiaomi 14. Bocoran juga menunjukkan layar akan menawarkan kecerahan puncak 1.400 nits dan teknologi refresh rate LTPO 120Hz yang hemat daya.
Varian Pro digadang-gadang akan membawa layar lengkung mikro beresolusi 2K, dengan ukuran 6,73 inci, refresh rate 120Hz dan output 1.400 nit dalam Mode Kecerahan Tinggi.
Selain itu, Xiaomi berencana menggunakan Omnivision OV64B di Xiaomi 15 Pro, sensor 64MP yang terlihat di Poco X6 Pro. Jika Poco X6 Pro menggunakan sensor ini sebagai kamera utamanya, Xiaomi 15 Pro dikabarkan menggunakannya untuk kemampuan telefoto periskop.
Xiaomi 15 Ultra juga disebut-sebut bakal dilengkapi kamera periskop 200MP, dengan panjang zoom variabel 3x hingga 5x pembesaran. Adapun, kamera utama tetap beresolusi 50MP.
Baca juga: Daftar Smartphone Flagship Killer 2024, Xiaomi sampai Realme
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.