Jangan Salahkan Aku Selingkuh. (Sumber foto: WeTV)

Sinopsis Serial Jangan Salahkan Aku Selingkuh, Ketika Cinta Berubah Menjadi Pengkhianatan

15 October 2024   |   11:14 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Serial garapan sutradara Rudi Soedjarwo berjudul Jangan Salahkan Aku Selingkuh menjadi karya yang tengah diperbincangkan oleh banyak netizen saat ini. Karya yang tayang di platform over the top WeTV itu bercerita tentang lika-liku kehidupan percintaan dan rumah tangga. 
 
Dikutip dari laman WeTV, film ini mengikuti kisah seorang karakter bernama Anna yang memiliki profesi sebagai konselor pernikahan sukses. Namun, dia menghadapi kenyataan yang sangat pahit bahwa sang suami, yakni Dimas berselingkuh dengan wanita lain. 

Baca juga: Dibintangi Marshanda & Giorgino Abraham, Serial Jangan Salahkan Aku Selingkuh Tayang 2024 di WeTV
 
Perselingkuhan itu membuat Anna terjebak dalam konflik pernikahan yang penuh dengan pengkhianatan dan rasa sakit. Dia pun memiliki rencana untuk melakukan balas dendam terhadap sang suami. 
 
Anna berusaha mengungkap kebohongan dan kecurangan sang suami di tempat kerjanya. Dalam menjalankan aksinya, dia juga mendapatkan bantuan dari seorang pria bernama Reyhan. 
 
Di sisi lain, Reyhan adalah seorang konglomerat dengan pengaruh yang sangat kuat. Dia ternyata memiliki rasa cinta yang tulus terhadap Anna. Lantas, bagaimana kelanjutannya, apakah sang karakter akan menemukan kebahagiaan dalam percintaan dan kehidupan rumah tangga? 
 
 
Serial ini sudah mencapai episode 5B dan episode baru tayang setiap Jumat-Sabtu pukul 18.00 WIB. 
 
Untuk diketahui, Jangan Salahkan Aku Selingkuh merupakan serial hasil adaptasi dari novel daring dengan judul yang sama karya Renita April. 
 
Novel dengan genre romantis itu sudah dibaca oleh lebih dari 300 juta kali dengan 6,9 juta orang menyukainya. Di situs daring NovelToon, cerita Jangan Salahkan Aku Selingkuh sudah tamat dengan 100 bab. 
 
Dari novel daring itu, penulis skenario Oka Aurora melakukan modifikasi untuk serial Jangan Salahkan Aku Selingkuh, sehingga lebih fokus kepada kisah hidup Anna. 
 
Tidak hanya itu, dalam hasil modifikasinya juga, serial Jangan Salahkan Aku Selingkuh akan menyajikan cerita cinta segitiga karena Reyhan akan membuat Anna jatuh cinta ketika keduanya berusaha mengungkapkan kelicikan Dimas yang manipulatif. 
 
Para pemeran serial Jangan Salahkan Aku Selingkuh bukanlah wajah-wajah baru di dunia hiburan Indonesia. Marshanda, yang akrab disapa Caca, memerankan karakter Anna dengan penuh penghayatan. Aktris berbakat ini telah membuktikan kemampuannya lewat berbagai serial dan film layar lebar, seperti Gendut Siapa Takut? dan Induk Gajah, yang telah menjadi favorit penonton.

Tak hanya Marshanda, serial ini juga dimeriahkan oleh aktor-aktor berbakat lainnya, seperti Giorgino Abraham, Stefan William, Dosma Hazenbosch, Aurelia Lourdes, dan Emil Mario, yang masing-masing membawa pesona dan keahlian akting mereka ke dalam cerita yang penuh konflik dan emosi ini.
 
 
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

 

SEBELUMNYA

Jadwal & Link Streaming Indonesia vs China, Garuda Incar Kemenangan di Kualifikasi Piala Dunia 2026

BERIKUTNYA

Fakta-fakta Terkait Anime One Piece yang Jeda 6 Bulan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: