Cek Jadwal Pekan 7 MPL ID S14, RRQ Hoshi Masih Pimpin Klasemen Sementara
17 September 2024 |
11:13 WIB
Ajang esports Mobile Legends: Bang Bang Professional League (MPL) Indonesia Season 14 baru saja menyelesaikan pekan 6, dan akan memasuki minggu ke-7 pada akhir pekan ini. RRQ Hoshi tercatat menjadi pemimpin klasemen sementara dengan 9 poin.
Berdasarkan laman resmi MPL ID musim 14, selisih poin antara satu tim dengan tim lainnya sampai minggu ke-6 sangat ketat. RRQ Hoshi yang berada di posisi pertama untuk sementara hanya memimpin 1 poin dari Bigetron Alpha dan Team Liquid ID yang masing-masing berada di posisi 2 dan 3.
Bigetron Alpha dan Team Liquid ID yang berada di posisi 2 dan 3 memiliki poin yang sama, yakni 8. Sementara itu, Geek Fam dan Fnatic Onic yang masing-masing menempati posisi 4 dan 5 juga memiliki poin yang sama, yakni 6 poin atau hanya tertinggal 2 poin.
Adapun, Alter Ego Esports, Dewa United Esports, Rebellion Esports, dan Evos Glory masing-masing berada di posisi 6,7,8, dan 9. Evos Glory yang berada di posisi paling akhir baru mengumpulkan 1 poin setelah 6 minggu ajang ini berlangsung.
Baca juga: Siap-siap Jadi Pro Player & Dilatih Juara Dunia MLBB di SGGA 2024, Cek Syarat Pendaftarannya
Ajang MPL ID Musim 14 akan berlangsung selama 9 minggu. Dengan begitu, para tim yang akan bertanding masih memiliki 3 minggu tersisa.
Pada minggu ke-6, sejumlah tim tercatat berhasil meraih kemenangan. Namun, beberapa di antaranya harus menelan kekalahan. Pada pertandingan hari pertama pekan tersebut, Bigetron Alpha berhasil mengalahkan Dewa United Esports dengan skor 2-1 dan Rebellion Esports harus tumbang kala berhadapan dengan Team Liquid ID.
Kemudian, pada hari kedua, Dewa United Esports yang kalah pada hari pertama berhasil menaklukan Evos Glory dengan skor 2-0. Adapun, dalam pertandingan lainnya pada hari yang sama, Geek Fam dan RRQ Hoshi masing-masing mengalahkan Alter Ego Esports dan Fnotic Onic.
Geek Fam menang 2-1 atas Alter Ego Esports dan RRQ Hoshi menang 2-0 atas Fnotic Onic. Sementara itu, dalam pertandingan hari ketiga, Alter Ego Esports yang kalah dari Geek Fam berhasil mengalahkan Evos Glory dengan skor 2-0.
Sementara itu, Fnotic Onic harus kembali menelan kekalahan saat berjumpa Team Liquid ID dengan skor 0-2. Pertemuan antara RRQ Hoshi dan Bigetron Alpha pada pertandingan terakhir dimenangkan oleh RRQ dengan skor 2-1.
Jumat, 20 September 2024
Sabtu, 21 September 2024
Minggu, 22 September 2024
Editor: Syaiful Millah
Berdasarkan laman resmi MPL ID musim 14, selisih poin antara satu tim dengan tim lainnya sampai minggu ke-6 sangat ketat. RRQ Hoshi yang berada di posisi pertama untuk sementara hanya memimpin 1 poin dari Bigetron Alpha dan Team Liquid ID yang masing-masing berada di posisi 2 dan 3.
Bigetron Alpha dan Team Liquid ID yang berada di posisi 2 dan 3 memiliki poin yang sama, yakni 8. Sementara itu, Geek Fam dan Fnatic Onic yang masing-masing menempati posisi 4 dan 5 juga memiliki poin yang sama, yakni 6 poin atau hanya tertinggal 2 poin.
Adapun, Alter Ego Esports, Dewa United Esports, Rebellion Esports, dan Evos Glory masing-masing berada di posisi 6,7,8, dan 9. Evos Glory yang berada di posisi paling akhir baru mengumpulkan 1 poin setelah 6 minggu ajang ini berlangsung.
Baca juga: Siap-siap Jadi Pro Player & Dilatih Juara Dunia MLBB di SGGA 2024, Cek Syarat Pendaftarannya
Ajang MPL ID Musim 14 akan berlangsung selama 9 minggu. Dengan begitu, para tim yang akan bertanding masih memiliki 3 minggu tersisa.
Pada minggu ke-6, sejumlah tim tercatat berhasil meraih kemenangan. Namun, beberapa di antaranya harus menelan kekalahan. Pada pertandingan hari pertama pekan tersebut, Bigetron Alpha berhasil mengalahkan Dewa United Esports dengan skor 2-1 dan Rebellion Esports harus tumbang kala berhadapan dengan Team Liquid ID.
Kemudian, pada hari kedua, Dewa United Esports yang kalah pada hari pertama berhasil menaklukan Evos Glory dengan skor 2-0. Adapun, dalam pertandingan lainnya pada hari yang sama, Geek Fam dan RRQ Hoshi masing-masing mengalahkan Alter Ego Esports dan Fnotic Onic.
Geek Fam menang 2-1 atas Alter Ego Esports dan RRQ Hoshi menang 2-0 atas Fnotic Onic. Sementara itu, dalam pertandingan hari ketiga, Alter Ego Esports yang kalah dari Geek Fam berhasil mengalahkan Evos Glory dengan skor 2-0.
Sementara itu, Fnotic Onic harus kembali menelan kekalahan saat berjumpa Team Liquid ID dengan skor 0-2. Pertemuan antara RRQ Hoshi dan Bigetron Alpha pada pertandingan terakhir dimenangkan oleh RRQ dengan skor 2-1.
Pekan 7 MPL ID S14
Pada pertandingan pekan 7 yang berlangsung pada 20-22 September 2024, para tim yang ikut dalam MPL ID Musim 14 juga akan kembali bertanding. Berikut daftar pertandingan pada pekan 7 MPL ID Musim 14:Jumat, 20 September 2024
- Geek Fam vs Dewa United Esports
- Bigetron Alpha vs Team Liquid ID
Sabtu, 21 September 2024
- Dewa United Esports vs Alter Ego Esports
- Evos Glory vs RRQ Hoshi
- Fnotic Onic vs Rebellion Esports
Minggu, 22 September 2024
- RRQ Hoshi vs Geek Fam
- Rebellion Esports vs Bigetron Alpha
- Team Liquid ID vs Evos Glory
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.