Super Junior D&E (Sumber gambar: Instagram/superjunior_dne_official)

Super Junior D&E Comeback 25 September 2024, Sudah Siapkan Mini Album Baru

12 September 2024   |   11:55 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Setelah penantian panjang, sub-unit dari grup idola Super Junior, yakni Super Junior D&E akhirnya bakal segera comeback. Subgrup yang digawangi Lee Donghae dan Eunhyuk ini akan menandai comeback dengan merilis album mini bertajuk Inevitable.

Album mini keenam Super Junior D&E tersebut direncanakan dirilis pada 25 September 2024 pada pukul 6 sorea Waktu Korea Selatan. Menjelang perilisannya, Super Junior D&E akan melakukan beberapa promosi untuk meramaikan comeback mereka.

Pada Kamis, (12/9/2024), grup besutan agensi ODE Entertainment ini telah merilis timetable rencana comeback mereka ke belantika musik. Dalam bagan tersebut, ada 8 rencana perjalanan Super Junior D&E sebelum akhirnya resmi merilis mini album.

Baca juga: Daftar Konser Idol K-Pop di Jakarta Tahun 2024, NCT Dream sampai Super Junior

Pada 12 September 2024, Super Junior D&E akan terlebih dahulu mengeluarkan timetable dan juga membuka pre order mini album. Kemudian, pada 13 September 2024, pihak manajemen akan mulai membuka tracklist dari karya terbaru ini.

Pada 19 September 2024, Super Junior D&E akan mengeluarkan Concept Photo #1 dan disusul Concept Photo #2 pada 20 September 2024, dan Concept Photo #3 pada 21 September 2024.

Pada 23 September 2024, Super Junior D&E akan merilis highlight medley. Kemudian, pada 24 September 2024, manajemen akan mulai mengeluarkan judul Music Video (MV) teaser. Terakhir, pada 25 September 2024, mini album akan dirilis berbarengan dengan MV.
 

Comeback dari Super Junior D&E memang sudah cukup ditunggu. Pasalnya, beberapa lalu rencana comeback Super Junior D&E untuk merilis album kelima mereka bertajuk 606 batal dilakukan. Hal ini tak lepas dari kontroversi yang terjadi.

Salah satu lagu yang direncanakan rilis pada Maret 2024 lalu itu diduga memakai kata Jijibae yang memiliki makna misogini, yakni kebencian atau rasa tidak suka terhadap gender perempuan.

Menanggapi pro dan kontra yang muncul, Super Junior D&E kemudian menjelaskan maksud judul lagu tersebut. Namun, mereka juga mengambil kebijakan untuk membatalkan semua jadwal promosi comeback.

Melalui agensi ODE Entertainment, pembatalan itu dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab atas pro dan kontra lagu tersebut. “Kami sama sekali tidak ada niat untuk memanfaatkannya dalam arti negatif seperti yang diungkap penggemar,” tulis ODE Entertainment.

Dibentuk pada 2011 dan terdiri dari dua anggota Super Junior, yakni Eunhyuk dan Donghae, debut Super Junior D&E terjadi pada 16 Desember 2011 di KBS Music Bank.

Super Junior D&E merilis album korea pertama mereka yang dengan nama "The Beats Goes On" dengan lagu andalah Growing Pains yang liriknya dibuat oleh Donghae. Setelahnya, grup ini terus merilis album, single, maupun mini album terbarunya hingga sekarang.

Baca juga:  Cek Daftar Harga Tiket Konser Super Show Spin-Off Super Junior Jakarta

Editor: Puput Ady Sukarno

SEBELUMNYA

Band Rock Mew Umumkan Bubar Setelah Berkiprah 30 Tahun, Siap Gelar Konser Terakhir Mei 2025

BERIKUTNYA

Rencana Pemasangan Chattra di Stupa Induk Candi Borobudur Ditunda

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: