ELF Merapat, Super Junior D&E Gelar Konser DElight Party di Jakarta
15 May 2023 |
18:30 WIB
Konser K-Pop kembali marak pasca pandemi Covid-19 melandai dan dinyatakan bukan lagi masuk ke dalam kategori darurat kesehatan global. Sejak awal hingga akhir tahun, mungkin setiap bulan akan ada konser dari boyband atau girlband asal Korea Selatan itu di Indonesia.
Terbaru, grup unit Super Junior bentukan SM Entertainment, D&E dijadwalkan bakal menggelar konser di Jakarta. Bagian dari tur dunia yang bertajuk DElight Party, unit yang terdiri atas anggota rap, Donghae dan Eunhyuk akan menemui penggemarnya di Indonesia pada 26 Agustus 2023.
Baca juga: Phantom: The Musical Film yang Dibintangi Kyuhyun Super Junior Tayang di Bioskop Indonesia, Simak Sinopsisnya
Hal itu diumumkan langsung akun media sosial resmi Super Junior dan Apple Wood selaku promotor. “D&E WORLD TOUR FANCON - [DElight PARTY] 8/26 JAKARTA 9/2 HO CHI MINH,” tulis laman IG Apple Wood, dikutip Hypeabis.id, Senin (15/6/2023).
Sejauh ini belum ada informasi lebih rinci mengenai konser dari D&E itu. Termasuk soal venue atau lokasi dan harga tiket yang dijual.
Kendati demikian, para ELF, penggemar Super Junior sangat menantikan konser DElight Party. “Saking senengnya sampe mau nangis, see you Lee Hyukjae,” tulis pemilik akun IG essy_sembiring.
Beberapa penggemar berharap agar konser digelar di Tenis Indoor Senayan. Mereka meminta agar promotor tidak mematok harga yang terlalu mahal.
Adapun, tur dunia DElight Party akan dimulai di Seoul pada 24 dan 25 Juni 2023. Setelah itu, Donghae dan Eunhyuk akan bertemu dengan penggemar global.
Sementara ini, baru diumumkan 6 wilayah Asia. Pertama, mereka akan menyambangi Taipei pada 29 Juli 2023, Bangkok pada 19 Agustus 2023.
Kemudian ke Jakarta pada 26 Agustus 2023. Konser akan berlanjut di bulan berikutnya, yakni di Ho Chi Minh pada 2 September 2023, Kuala Lumpur pada 9 September 2023, dan Manila pada 30 September 2023. Di dalam poster yang diposting laman Twitter Super Junior, akan lebih banyak negara yang akan disambangi.
Lee Donghae dan Lee Hyuk Jae (Eunhyuk) pertama kali membentuk unit dan merilis single pertama mereka Oppa, Oppa pada 2011. Duo ini kemudian comeback dengan album studio pertama mereka COUNTDOWN yang dirilis pada 2021, untuk merayakan ulang tahun debut ke-10 Super Junior D&E.
Pada Senin (15/5/2023), mereka juga membuka akun Twitter resmi Super Junior D&E. Langkah ini diduga mengisyaratkan potensi comeback atau promosi unit. Di tengah kesibukan musiknya, Donghae juga sedang bersiap untuk membintangi komedi romantis baru Oh! Youngsim, yang tayang perdana pada 15 Mei 2023.
Baca juga: Keren, Siwon Super Junior Pakai Batik Karya Anne Avantie Saat Konser
Editor: Dika Irawan
Terbaru, grup unit Super Junior bentukan SM Entertainment, D&E dijadwalkan bakal menggelar konser di Jakarta. Bagian dari tur dunia yang bertajuk DElight Party, unit yang terdiri atas anggota rap, Donghae dan Eunhyuk akan menemui penggemarnya di Indonesia pada 26 Agustus 2023.
Baca juga: Phantom: The Musical Film yang Dibintangi Kyuhyun Super Junior Tayang di Bioskop Indonesia, Simak Sinopsisnya
Hal itu diumumkan langsung akun media sosial resmi Super Junior dan Apple Wood selaku promotor. “D&E WORLD TOUR FANCON - [DElight PARTY] 8/26 JAKARTA 9/2 HO CHI MINH,” tulis laman IG Apple Wood, dikutip Hypeabis.id, Senin (15/6/2023).
Sejauh ini belum ada informasi lebih rinci mengenai konser dari D&E itu. Termasuk soal venue atau lokasi dan harga tiket yang dijual.
Kendati demikian, para ELF, penggemar Super Junior sangat menantikan konser DElight Party. “Saking senengnya sampe mau nangis, see you Lee Hyukjae,” tulis pemilik akun IG essy_sembiring.
Beberapa penggemar berharap agar konser digelar di Tenis Indoor Senayan. Mereka meminta agar promotor tidak mematok harga yang terlalu mahal.
Adapun, tur dunia DElight Party akan dimulai di Seoul pada 24 dan 25 Juni 2023. Setelah itu, Donghae dan Eunhyuk akan bertemu dengan penggemar global.
Sementara ini, baru diumumkan 6 wilayah Asia. Pertama, mereka akan menyambangi Taipei pada 29 Juli 2023, Bangkok pada 19 Agustus 2023.
Kemudian ke Jakarta pada 26 Agustus 2023. Konser akan berlanjut di bulan berikutnya, yakni di Ho Chi Minh pada 2 September 2023, Kuala Lumpur pada 9 September 2023, dan Manila pada 30 September 2023. Di dalam poster yang diposting laman Twitter Super Junior, akan lebih banyak negara yang akan disambangi.
Lee Donghae dan Lee Hyuk Jae (Eunhyuk) pertama kali membentuk unit dan merilis single pertama mereka Oppa, Oppa pada 2011. Duo ini kemudian comeback dengan album studio pertama mereka COUNTDOWN yang dirilis pada 2021, untuk merayakan ulang tahun debut ke-10 Super Junior D&E.
Pada Senin (15/5/2023), mereka juga membuka akun Twitter resmi Super Junior D&E. Langkah ini diduga mengisyaratkan potensi comeback atau promosi unit. Di tengah kesibukan musiknya, Donghae juga sedang bersiap untuk membintangi komedi romantis baru Oh! Youngsim, yang tayang perdana pada 15 Mei 2023.
Baca juga: Keren, Siwon Super Junior Pakai Batik Karya Anne Avantie Saat Konser
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.