MMA 2024. (Sumber gambar: Melon/X)

Melon Music Awards 2024 Umumkan Tanggal & Lokasi Perhelatannya

04 September 2024   |   16:38 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Tanggal dan lokasi penyelenggaraan Melon Music Awards (MMA) 2024 akhirnya diumumkan. Tahun ini, ajang penghargaan musik tahunan itu akan berlangsung pada 30 November 2024 di Inspire Arena di Yeongjongdo, Incheon, Korea Selatan, sebagaimana diberitakan oleh Naver pada hari ini, Rabu (4/9/2024).

Menjadi gelaran yang ke-16, MMA 2024 mengusung tema New Stream of K-Pop atau yang berarti aliran baru K-Pop. Tema ini diusung guna mencerminkan tujuan layanan streaming musik Melon untuk memimpin tren K-Pop yang sedang berkembang.

Baca juga: 9 Tahun Debut, DAY6 Pecahkan Rekor Real Time All-Kill Baru

Dengan pengalaman selama 20 tahun sebagai platform musik digital terkemuka di Korea Selatan, Melon bertujuan untuk menyatukan penggemar K-Pop di seluruh dunia dan memperkenalkan era baru musik di MMA 2024. Seluruh penggemar K-Pop yang akan berkumpul di MMA 2024 nantinya akan disuguhkan deratan musik yang menakjubkan.

Jang Yoon-jung selaku CEO Kakao Entertainment mengatakan selama 20 tahun terakhir, Melon telah mendukung dan menggerakkan industri musik K-Pop hingga menjadi raja di negerinya sendiri. Termasuk, mendorong gelombang K-Pop digemari oleh penikmat musik secara global.

"Dengan MMA 2024, kami ingin merayakan pencapaian musik K-Pop yang mewakili para artis tahun ini. Kami tidak hanya ingin merayakan ini secara terhormat, tetapi juga menunjukkan visi dan masa depan baru K-Pop. Jadi harap nantikan dan tunjukkan ketertarikan kalian," katanya.
 


MMA 2024 akan digelar untuk kedua kalinya berturut-turut di Inspire Arena yang terletak di Pulau Yeongjongdo, Incheon, seperti tahun lalu. Inspire Arena yang dioperasikan oleh Mohegan Inspire Entertainment Resort, adalah gedung pertunjukan dalam ruangan serbaguna pertama di Korea dengan kapasitas 15.000 kursi.

Inspire Arena dilengkapi dengan sistem suara kelas dunia, panggung yang dapat dengan mudah dimodifikasi sesuai kebutuhan acara, kenyamanan bagi pengunjung dan komunikasi dengan seniman tanpa menghalangi pandangan. Ketinggian auditoriumnya dirancang sesuai dengan desain tempat duduknya.

Jelang gelarannya, Melon akan meluncurkan sejumlah promosi pra-acara termasuk akses menyaksikan sejumlah tayangan MMA terdahulu dan hadiah tiket MMA 2024 untuk penggemar. Selain itu, penggemar juga nantinya dapat berpartisipasi dalam voting untuk menentukan Top 10 dan kategori lainnya.

Meski demikian, sampai saat ini, belum diumumkan terkait daftar program, penampil, ataupun rangkaian acara dari MMA 2024. Pihak penyelenggara memastikan bahwa semua informasi tersebut akan diumumkan melalui situs resmi MMA 2024.

Sementara itu, Melon Music Awards atau MMA adalah acara penghargaan musik besar tahunan yang diadakan oleh Kakao Entertainment, melalui lini bisnisnya yang bergerak di bidang layanan streaming dan toko musik yakni Melon. 

Acara ini awalnya merupakan ajang penghargaan yang dipilih oleh penggemar dan dilakukan sepenuhnya secara daring dari 2005 hingga 2008. Namun, sejak 2009, MMA telah resmi diadakan secara luring di Seoul.
 
Penentuan pemenang dari MMA dilakukan dengan menggunakan data digital dari platform musik Melon, bersama dengan pemungutan suara online dan penilaian juri, untuk memberikan apresiasi dan pengakuan kepada musisi yang memiliki kinerja luar biasa sepanjang tahun.

Tahun lalu, NCT Dream berhasil meraih beberapa hadiah utama atau daesang di MMA 2023 yakni Artist of the Year, Album of the Year, dan Song of the Year. Sementara 10 Top Artist Award disabet oleh aespa, NewJeans, BTS, Le Sserafim, Jungkook, NCT Dream, (G)I-dle, Lim Young-woong, IVE, dan SEVENTEEN.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Donald Trump Dilarang Gunakan Lagu Isaac Hayes Untuk Kampanye Pilpres AS

BERIKUTNYA

RAN Rilis Double Single Rahasia #1 & Rahasia #2, Pembuka Album Teater Nestapa

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: