Sousenkyo JKT48 Telah Dimulai, Kenali Perbedaan Member Senbatsu & Undergirls
03 September 2024 |
16:57 WIB
Setelah penantian panjang, grup idola JKT48 akhirnya kembali menggelar ajang Senbatsu Sousenkyo (SSK). Pengumuman ini pun langsung mendapat sambutan yang menggembirakan bagi para penggemar. Pasalnya, terakhir kali sister group AKB48 mengelar SSK ialah lima tahun yang lalu.
Senbatsu Sousenkyo adalah ajang pemilihan member untuk membawakan single terbaru dari JKT48. Ajang yang mekanismenya mirip pemilihan umum ini memungkinkan penggemar memilih sendiri member-member favoritnya untuk membawakan single baru tersebut.
Baca juga: JKT48 Rilis MV Saatnya Kesempatan, Lagu Tema Ajang Sousenkyo 2024
Nantinya, member yang terpilih pada SSK 2024 akan berkesempatan menyanyikan single ke-26 JKT48. Namun, sejauh ini, belum ada keterangan resmi lagu apa yang akan dirilis di single terbarunya tersebut.
Event Senbatsu Sousenkyo selalu jadi momen bersejarah bagi member maupun penggemar JKT48. Sebab, setelah sekian lama, para member dan penggemar akhirnya kembali merasakan euforia pemilihan langsung.
Dalam ajang SSK 2024 ini, manajemen JKT48 telah memberi keterangan bahwa event ini akan diikuti oleh seluruh member, baik yang sudah tergabung ke tim inti maupun masih kategori trainee. Dengan jumlah member sekitar 51 orang, persaingan SSK 2024 diprediksi ketat.
Dari jumlah tersebut, 24 member dengan posisi teratas akan membawa pulang piala Sousenkyo. Hasil pemilihan umum ini biasanya akan dibagi menjadi dua kategori besar, yakni member senbatsu dan member under girls.
“Melalui event ini, kalian dapat turut berpartisipasi memberikan dukungan kepada member favorit kalian untuk mendapatkan posisi di Senbatsu maupun Undergirls,” tulis manajemen JKT48 melalui laman resminya.
Member Senbatsu dan Undergirls punya perbedaan yang signifikan. Member Senbatsu adalah mereka yang berhasil berada di peringkat 1-12. Sementara itu, member Undergirls adalah mereka yang berada di posisi 13-24 besar.
Para member Senbatsu akan berkesempatan membawakan lagu utama dari single ke-26 JKT48. Adapun member Undergirls akan hanya membawakan coupling song dari single utama.
Para penggemar akan berusaha semaksimal mungkin agar oshi (member favorit) bisa masuk ke jajaran SSK 2024. Terkait skema pemilihan SSK JKT48 2024 untuk single ke-26, fan dapat memberikan voting setelah memiliki kode voucer unik.
Kode voucer ini didapat setelah penggemar membeli produk atau layanan tertentu dari JKT48. Ajang pemilihan member ini biasanya akan berlangsung dengan ketat.
Sejauh ini, baru ada empat member yang pernah duduk menempati posisi pertama. Mereka ialah Melody Nurramdhani Laksani pada 2014, Jessica Veranda pada 2015 serta 2016, Cindy Yuvia pada 2018, dan Shani Indira Natio pada 2017 serta 2019.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Senbatsu Sousenkyo adalah ajang pemilihan member untuk membawakan single terbaru dari JKT48. Ajang yang mekanismenya mirip pemilihan umum ini memungkinkan penggemar memilih sendiri member-member favoritnya untuk membawakan single baru tersebut.
Baca juga: JKT48 Rilis MV Saatnya Kesempatan, Lagu Tema Ajang Sousenkyo 2024
Nantinya, member yang terpilih pada SSK 2024 akan berkesempatan menyanyikan single ke-26 JKT48. Namun, sejauh ini, belum ada keterangan resmi lagu apa yang akan dirilis di single terbarunya tersebut.
Event Senbatsu Sousenkyo selalu jadi momen bersejarah bagi member maupun penggemar JKT48. Sebab, setelah sekian lama, para member dan penggemar akhirnya kembali merasakan euforia pemilihan langsung.
Dalam ajang SSK 2024 ini, manajemen JKT48 telah memberi keterangan bahwa event ini akan diikuti oleh seluruh member, baik yang sudah tergabung ke tim inti maupun masih kategori trainee. Dengan jumlah member sekitar 51 orang, persaingan SSK 2024 diprediksi ketat.
Dari jumlah tersebut, 24 member dengan posisi teratas akan membawa pulang piala Sousenkyo. Hasil pemilihan umum ini biasanya akan dibagi menjadi dua kategori besar, yakni member senbatsu dan member under girls.
“Melalui event ini, kalian dapat turut berpartisipasi memberikan dukungan kepada member favorit kalian untuk mendapatkan posisi di Senbatsu maupun Undergirls,” tulis manajemen JKT48 melalui laman resminya.
Member Senbatsu dan Undergirls punya perbedaan yang signifikan. Member Senbatsu adalah mereka yang berhasil berada di peringkat 1-12. Sementara itu, member Undergirls adalah mereka yang berada di posisi 13-24 besar.
Para member Senbatsu akan berkesempatan membawakan lagu utama dari single ke-26 JKT48. Adapun member Undergirls akan hanya membawakan coupling song dari single utama.
Para penggemar akan berusaha semaksimal mungkin agar oshi (member favorit) bisa masuk ke jajaran SSK 2024. Terkait skema pemilihan SSK JKT48 2024 untuk single ke-26, fan dapat memberikan voting setelah memiliki kode voucer unik.
Kode voucer ini didapat setelah penggemar membeli produk atau layanan tertentu dari JKT48. Ajang pemilihan member ini biasanya akan berlangsung dengan ketat.
Sejauh ini, baru ada empat member yang pernah duduk menempati posisi pertama. Mereka ialah Melody Nurramdhani Laksani pada 2014, Jessica Veranda pada 2015 serta 2016, Cindy Yuvia pada 2018, dan Shani Indira Natio pada 2017 serta 2019.
Timeline Pemilihan Member Single ke-26 JKT48:
- Periode voting dimulai: 1 September 2024 pukul 18.00 WIB
- Pengumuman pertama peringkat sementara: 28 September 2024
- Pengumuman kedua peringkat sementara: diumumkan lebih lanjut
- Distribusi kode voting berakhir: 30 November 2024
- Periode voting ditutup: 9 Desember 2024 pukul 12.00 WIB
- Pengumuman hasil akhir: 15 Desember 2024
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.