JKT48 (Sumber gambar: Instagram.com/jkt48)

Wota Merapat, JKT48 Umumkan 14 Member Baru Gen 11

01 November 2022   |   20:39 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Like
Berdiri sejak tahun 2011, tak terasa kini JKT48 sudah sampai pada generasi 11. Sejak mengumumkan generasi terakhirnya pada JKT48 Gen10  pada 2020, akhirnya nama-nama member di Gen11 diumumkan. Terdapat total 14 member yang diumumkan untuk generasi kali ini.

Saat ini sudah terdapat 11 Generasi yang diumumkan oleh JKT48. Pada generasi pertama, JKT48 mengeluarkan formasi  25 member. Namun, sekitar tiga tahun terakhir, JKT48 hanya mengaluarkan total belasan member yang debut berkarier di JKT48. Para penggemar yang sering disebut Wota cukup terkejut dengan pengumuman member baru di JKT48 Gen11 ini..

Girlgroup saudara AKB48 tersebut mengumukan nama-nama member di JKT28 Gen11 ini saat perayaan Halloween bertempat di JKT48 Theater fX Sudirman. Tidak hanya kehadirkan para penggemar yang antusias, penggemar lainnya turut menyambut kabar gembira ini dengan menonton secara langsung di live streaming.

Baca juga5 Fakta di Balik Film Kalian Pantas Mati, Angkat Isu Bullying yang Diadaptasi dari Film Korea

Antusiasme para penggemar JKT48 terhadap pengumuman member Gen11 juga ramai diperbincangkan di media sosial Twitter. Hingga 1 November 2022 malam, JKT48 Gen11 menduduki trending topic Twitter dengan total lebih dari 27.000 tweets. Sebagian unggahan membahas nama-nama member terbaru JKT48 dan cuplikan saat pengumuman member di perayaan Halloween.

Dalam pengumuman member baru JKT48 Gen11 itu, Melody yang merupakan member JKT48 Gen1 didapuk menjadi host dalam Halloween Event tersebut. Melody yang juga merupakan General Manager JKT48 membuka pengumuman tersebut yang kemudian disusul dengan datangnya 14 member berbaju oranye menggunakan celana pendek.

Mereka memperkenalkan diri masing-masing dengan nama lengkap, nama panggilan, dan usia. Berikut daftar nama member JKT48 Gen11:
  1. Alya Amanda - Alya (16 Tahun)
  2. Anindya Ramadhani - Anin (17 Tahun)
  3. Aulia Asyira - Aulia (15 Tahun)
  4. Cathleen Nixie - Cathleen (13 Tahun)
  5. Celline Thefani - Elin (15 Tahun)
  6. Chelsea Davina - Chelsea (12 Tahun)
  7. Cynthia Yaputera - Cynthia (18 Tahun)
  8. Dena Natalia - Danela (16 Tahun)
  9. Desy Natalia - Desy (16 Tahun)
  10. Gendis Mayranissa - Gendis (12 Tahun)
  11. Grace Octaviani - Gracy (15 Tahun)
  12. Greesella Adhalia - Greesel (16 Tahun)
  13. Jeane Victoria - Jeane (16 Tahun)
  14. Michelle Alexandra - Michi (13 Tahun)
Sebagai informasi, JKT48 merupakan grup idol asal Indonesia pertama disamping saudaranya di Jepang bernama AKB48. Mereka sama-sama mengadopsi konsep AKB48 dimana setiap idola dalam grup ini bisa ditemui secara rutin oleh penggemarnya dalam sebuah gelaran pertunjukan di teater mereka di kawasan fX Sudirman, Jakarta.

Dengan bertambahnya 14 member tersebut, kini seluruh member aktif di JKT48 berjumlah 47 orang.  Terkenal dengan hits populernya berjudul Fortune Cookie, River, dan Heavy Rotation, mereka terus aktif merilis lagu-lagu baru seperti lagu berjudul Flying High yang rilis pada Juni 2022 lalu.

Baca jugaGoPlay dan Storms Hadirkan Fitur Live Games Interaktif

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Meta Kenalkan Fitur Baru Facebook & Instagram, Apa Saja?

BERIKUTNYA

Serial Mendua Tayang 17 Desember, The World of The Married Versi Indonesia!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: