Pameran Andra Matin di BDD 2023 (Sumber gambar: Hypeabis.id/ Yudi Supriyanto)

BDD 2024 Segera Dimulai, Ajang Kreativitas Desain di Bintaro

29 August 2024   |   07:30 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ajang Bintaro Design District akan kembali menyapa publik pada 30 Oktober-9 November tahun ini. Berlangsung di kawasan Bintaro, perhelatan tersebut mengusung tema Analogy Reality. Diikuti oleh berbagai arsitek dari dalam negeri, pameran tahunan ini mengajak para desainer untuk lebih memikirkan kembali alam dan mengimplementasikannya ke dalam desain. 

Danny Wicaksono, Co-Founder BDD, mengatakan bahwa tema Analog Reality yang diangkat pada tahun ini berangkat dari reaksi terhadap keadaan kemajuan digital yang sama-sama dirasakan selama beberapa dekade belakangan. "Salah satunya dengan meningkatnya kebutuhan terhadap peralatan elektronik yang dibuat oleh perusahaan-perusahaan besar," katanya.

Baca juga: 4 Rekomendasi Kafe di Bintaro, Cocok Untuk Nongkrong Saat Long Weekend
 
Dia menuturkan bahwa lompatan-lompatan kehidupan yang dibuat oleh beberapa badan swasta memungkinkan peralatan elektronik digunakan dan dikembangkan lebih lanjut oleh banyak orang. 
 
Danny menambahkan bahwa berbicara tentang kemajuan analog, bukan hanya mengenai kehidupan nyata. Namun, aktivitas berpikir tentang kemajuan analog pada titik tertentu juga berarti mendemokratisasi kemajuan kehidupan yang membuka kemungkinan untuk meningkatkan level kehidupan bersama.
 
Ajang Bintaro Design District akan dikemas dalam beragam format acara, yakni open studio, open architecture, instalasi publik, talkshow, workshop hingga program menarik lainnya yang diinisiasi oleh para desainer peserta.
 
Dia menuturkan, kurator yang juga merupakan inisiator dari BDD tahun ini yaitu Andra Matin (Arsitek), Budi Pradono (Arsitek), dan Hermawan Tanzil (Desainer Grafis) selain diri pribadi. Menurutnya, semua pihak memiliki harapan besar untuk menampilkan ragam gagasan yang dapat memperkaya persepsi masyarakat, terutama antara manusia, desain, dan kemajuan digital yang sama-sama dihadapi sekarang ini.
 
Untuk diketahui, para peserta yang akan berpartisipasi dalam ajang ini juga telah melalui proses kurasi dari Andra Matin (Arsitek), Budi Pradono (Arsitek), Hermawan Tanzil (Desainer Grafis), dan Danny Wicaksono. 
 
BDD merupakan ajang tahunan bagi para desainer, arsitek dan pelaku seni. Acara ini memiliki tujuan menghubungkan para pekerja kreatif di Jakarta dengan masyarakat umum, terutama di dalam inkubator kreatif yang ada di area Bintaro. 
 
Ajang ini terus berkesinambungan sejak pertama kali dihelat pada 2018. Tidak hanya itu, BDD juga telah menjadi titik temu bagi para pegiat budaya, arsitektur, dan inovasi. 
 
Pada tahun lalu, Bintaro Design District (BDD) diadakan pada, 8-18 November 2023. Pada saat itu, panitipa mengusung tema Envisioning Nature. 
 
Tema Envisioning Nature yang diangkat dalam Bintaro Design District 2023 bermula dari keresahan terhadap pola hidup manusia yang selama 100 tahun terakhir mengeksploitasi alam secara besar-besaran sebagai sumber daya. 

Mereka melakukan eksplorasi itu untuk dapat menghasilkan benda desain dalam jumlah banyak dengan kualitas yang seragam. Kondisi ini yang membuat para kurator lainnya juga tergelitik untuk mengajak lebih banyak desainer lainnya berpartisipasi dalam program Bintaro Design District 2023 ini. 

Baca juga: Instalasi Bilik Unik di Bintaro Design District 2023, Punya Pesan tentang Merawat Lingkungan

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Ternyata Begini Proses Perawatan Situs Bersejarah Trowulan di Mojokerto

BERIKUTNYA

5 Kelebihan uLove 3, Kursi Pijat Terbaru dari OSIM

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: