Daftar Kantong Parkir di Sekitar GBK Untuk Misa Paus Fransiskus pada 5 September 2024
28 August 2024 |
15:12 WIB
Pemimpin Agung Gereja Katolik Dunia, yakni Paus Fransiskus akan berkunjung ke Jakarta, Indonesia pada 3 sampai 6 September 2024 dan akan memimpin misa akbar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 5 September 2024..
Dikutip dari unggahan Polda Metro Jaya di Instagram, tujuan Paus Fransiskus datang ke Indonesia untuk mempererat hubungan antara Vatikan dan Indonesia, serta menyebarkan pesan perdamaian dan dialog antaragama yang telah menjadi ciri khas kepemimpinannya.
Dalam kunjungannya, Paus juga akan memimpin misa di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada 5 September 2024 dan menyatukan 86.000 umat Katolik dalam doa dan harapan. Selain secara luring, acara itu juga akan disiarkan secara daring agar dapat diikuti oleh umat Katolik se-Indonesia.
Baca juga: Daftar Tempat yang Bakal Dikunjungi Paus Fransiskus di Indonesia, Salah satunya Masjid Istiqlal
Polda Metro Jaya menginformasikan bahwa kunjungan Paus ke Indonesia juga menjadi bagian dari lawatan apostolik ke Asia-Pasifik. Selain Indonesia, dia juga akan mengunjung Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura.
Bagi yang hendak menuju ke Stadion GBK pada 5 September 2024 dengan membawa kendaraan pribadi, berikut kantong parkir yang dapat dimanfaatkan di sekitar GBK yang dirangkum dari berbagai sumber:
Kantong parkir pertama yang dapat dimanfaatkan untuk memarkirkan kendaraan adalah pelataran parkir di kawasan GBK. Ada banyak pilihan lokasi parkir yang sangat luas di setiap pintu masuk kendaraan.
Saat hendak parkir di kawasan GBK, perlu dipastikan untuk membawa kartu uang elektronik karena pembayaran parkir sudah tanpa uang tunai. Dari kawasan parkir GBK ini aksesnya pun cukup mudah, hanya tinggal berjalan kaki menuju stadion utama.
Apabila kawasan parkir GBK penuh, dapat juga memanfaatkan fasilitas parkir di pusat perbelanjaan FX Sudirman. Letaknya yang juga dekat ke kawasan Gelora Bung Karno membuat tempat ini bisa menjadi pilihan untuk memarkir kendaraan dengan aman, baik sepeda motor maupun kendaraan roda empat.
Dari FX Sudirman, pengunjung bisa masuk ke area Gelora Bung Karno melalui pintu 5. Tidak perlu waktu lama untuk mencapai pintu masuk kawasan GBK dari pusat perbelanjaan ini dengan jarak sekitar 200-300 meteran.
Senayan Park adalah pusat perbelanjaan yang dekat dengan kawasan GBK. Lokasi ini bisa menjadi pilihan untuk memarkirkan kendaraan motor dan mobil jika ingin masuk ke kawasan tersebut.
Dari pusat perbelanjaan ini, pengunjung dapat masuk melalui pintu gerbang 10. Selain mobil, pengendara motor juga dapat memarkirkan kendaraannya di tempat tersebut.
Tempat parkir lainnya yang bisa menjadi pilihan di sekitar Gelora Bung Karno adalah Hotel Century Park. Letak tempat parkir di hotel ini tidak jauh dari pusat perbelanjaan FX Sudirman, yakni di Jalan Manila.
Pengendara hanya perlu belok ke kiri ketika sedikit saat melewati FX Sudirman ketika berada di Jalan Pintu Senayan. Dari tempat ini, pengunjung dapat masuk ke kawasan GBK melalui pintu 5 dan berjalan kaki menuju stadion sekitar beberapa ratus meter.
Tempat lainnya yang dapat menjadi parkiran bagi kendaraan pribadi adalah Plaza Senayan. Letak pusat perbelanjaan yang tidak begitu jauh dari kawasan GBK ini punya fasilitas parkir untuk kendaraan roda dua dan empat.
Saat parkir di Plaza Senayan, pengunjung mungkin perlu berjalan kaki sedikit lebih jauh jika dibandingkan dari FX Sudirman atau Hotel Century Park untuk menuju kawasan GBK. Dengan begitu, pengunjung perlu memperhitungkan waktu agar tidak ketinggalan untuk melaksanakan ibadah misa.
Pusat perbelanjaan Senayan City tidak terlalu jauh dari Gelora Bung Karno. Pengunjung dapat memarkirkan mobil atau motor di parkiran yang disediakan. Setelah itu, tinggal berjalan kaki atau memanfaatkan ojek daring untuk sampai di GBK.
Tempat parkir ini memang berada sedikit lebih jauh jika dibandingkan dengan Hotel Century dan FX Sudirman. Namun, bukan berarti tidak dapat menjadi pilihan. Sama seperti parkir di Plaza Senayan, pengunjung hanya perlu memastikan untuk menghitung waktu untuk berjalan kaki untuk menuju SU GBK.
Kawasan SCBD Jakarta juga memiliki tempat parkir umum yang bisa menjadi pilihan untuk memarkir kendaraan. Namun, lokasinya memang sedikit lebih jauh yang berada di sebrang kawasan GBK, terpisah oleh Jalan Sudirman.
Baca juga: Agenda Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, dari Misa di GBK hingga Gereja Katedral
Ada banyak pilihan tempat parkir di kawasan SCBD Jakarta seperti di Pacific Place Mall, dan banyak gedung parkir perkantoran yang dapat dimanfaatkan untuk menyimpan kendaraan.
Namun, pengunjung perlu memperhitungkan waktu yang lebih leluasa untuk berjalan kaki menuju kawasan GBK. Apabila terpaksa harus parkir di kawasan SCBD, ada baiknya memanfaatkan layanan ojek online untuk menuju lokasi SU GBK..
Editor: Fajar Sidik
Dikutip dari unggahan Polda Metro Jaya di Instagram, tujuan Paus Fransiskus datang ke Indonesia untuk mempererat hubungan antara Vatikan dan Indonesia, serta menyebarkan pesan perdamaian dan dialog antaragama yang telah menjadi ciri khas kepemimpinannya.
Dalam kunjungannya, Paus juga akan memimpin misa di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada 5 September 2024 dan menyatukan 86.000 umat Katolik dalam doa dan harapan. Selain secara luring, acara itu juga akan disiarkan secara daring agar dapat diikuti oleh umat Katolik se-Indonesia.
Baca juga: Daftar Tempat yang Bakal Dikunjungi Paus Fransiskus di Indonesia, Salah satunya Masjid Istiqlal
Polda Metro Jaya menginformasikan bahwa kunjungan Paus ke Indonesia juga menjadi bagian dari lawatan apostolik ke Asia-Pasifik. Selain Indonesia, dia juga akan mengunjung Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura.
Bagi yang hendak menuju ke Stadion GBK pada 5 September 2024 dengan membawa kendaraan pribadi, berikut kantong parkir yang dapat dimanfaatkan di sekitar GBK yang dirangkum dari berbagai sumber:
1. Kawasan GBK
Kantong parkir pertama yang dapat dimanfaatkan untuk memarkirkan kendaraan adalah pelataran parkir di kawasan GBK. Ada banyak pilihan lokasi parkir yang sangat luas di setiap pintu masuk kendaraan.Saat hendak parkir di kawasan GBK, perlu dipastikan untuk membawa kartu uang elektronik karena pembayaran parkir sudah tanpa uang tunai. Dari kawasan parkir GBK ini aksesnya pun cukup mudah, hanya tinggal berjalan kaki menuju stadion utama.
2. FX Sudirman
Apabila kawasan parkir GBK penuh, dapat juga memanfaatkan fasilitas parkir di pusat perbelanjaan FX Sudirman. Letaknya yang juga dekat ke kawasan Gelora Bung Karno membuat tempat ini bisa menjadi pilihan untuk memarkir kendaraan dengan aman, baik sepeda motor maupun kendaraan roda empat.Dari FX Sudirman, pengunjung bisa masuk ke area Gelora Bung Karno melalui pintu 5. Tidak perlu waktu lama untuk mencapai pintu masuk kawasan GBK dari pusat perbelanjaan ini dengan jarak sekitar 200-300 meteran.
3. Senayan Park (SPARK)
Senayan Park adalah pusat perbelanjaan yang dekat dengan kawasan GBK. Lokasi ini bisa menjadi pilihan untuk memarkirkan kendaraan motor dan mobil jika ingin masuk ke kawasan tersebut.Dari pusat perbelanjaan ini, pengunjung dapat masuk melalui pintu gerbang 10. Selain mobil, pengendara motor juga dapat memarkirkan kendaraannya di tempat tersebut.
4. Hotel Century Park
Tempat parkir lainnya yang bisa menjadi pilihan di sekitar Gelora Bung Karno adalah Hotel Century Park. Letak tempat parkir di hotel ini tidak jauh dari pusat perbelanjaan FX Sudirman, yakni di Jalan Manila.Pengendara hanya perlu belok ke kiri ketika sedikit saat melewati FX Sudirman ketika berada di Jalan Pintu Senayan. Dari tempat ini, pengunjung dapat masuk ke kawasan GBK melalui pintu 5 dan berjalan kaki menuju stadion sekitar beberapa ratus meter.
5. Plaza Senayan
Tempat lainnya yang dapat menjadi parkiran bagi kendaraan pribadi adalah Plaza Senayan. Letak pusat perbelanjaan yang tidak begitu jauh dari kawasan GBK ini punya fasilitas parkir untuk kendaraan roda dua dan empat.Saat parkir di Plaza Senayan, pengunjung mungkin perlu berjalan kaki sedikit lebih jauh jika dibandingkan dari FX Sudirman atau Hotel Century Park untuk menuju kawasan GBK. Dengan begitu, pengunjung perlu memperhitungkan waktu agar tidak ketinggalan untuk melaksanakan ibadah misa.
6. Senayan City
Pusat perbelanjaan Senayan City tidak terlalu jauh dari Gelora Bung Karno. Pengunjung dapat memarkirkan mobil atau motor di parkiran yang disediakan. Setelah itu, tinggal berjalan kaki atau memanfaatkan ojek daring untuk sampai di GBK.Tempat parkir ini memang berada sedikit lebih jauh jika dibandingkan dengan Hotel Century dan FX Sudirman. Namun, bukan berarti tidak dapat menjadi pilihan. Sama seperti parkir di Plaza Senayan, pengunjung hanya perlu memastikan untuk menghitung waktu untuk berjalan kaki untuk menuju SU GBK.
7. Kawasan SCBD Jakarta
Kawasan SCBD Jakarta juga memiliki tempat parkir umum yang bisa menjadi pilihan untuk memarkir kendaraan. Namun, lokasinya memang sedikit lebih jauh yang berada di sebrang kawasan GBK, terpisah oleh Jalan Sudirman.Baca juga: Agenda Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, dari Misa di GBK hingga Gereja Katedral
Ada banyak pilihan tempat parkir di kawasan SCBD Jakarta seperti di Pacific Place Mall, dan banyak gedung parkir perkantoran yang dapat dimanfaatkan untuk menyimpan kendaraan.
Namun, pengunjung perlu memperhitungkan waktu yang lebih leluasa untuk berjalan kaki menuju kawasan GBK. Apabila terpaksa harus parkir di kawasan SCBD, ada baiknya memanfaatkan layanan ojek online untuk menuju lokasi SU GBK..
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.