Yoasobi adalah musisi duo asal Jepang (Sumber gambar: yoasobi.sozo.sg)

Duo Yoasobi Umumkan Agenda Tur Asia, Catat Tanggal Konsernya di Jakarta

27 August 2024   |   09:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Grup pop Yoasobi akan menggelar konser spektakuler di Istora Senayan, Jakarta, pada 26-27 Februari 2025 dengan tajuk Yoasobi Asia Tour 2024-2025 Live in Jakarta. Duo asal Jepang ini siap memanjakan para penggemar di Indonesia dengan deretan lagu hits mereka.

Menurut laman The Sound Project & Co., Jakarta menjadi destinasi terakhir dari rangkaian tur Asia 2024-2025 mereka. Sebelum menyapa penggemar di Jakarta, Yoasobi akan tampil di berbagai kota di Asia.

Baca juga: Musisi Asal Jepang Fujii Kaze Bakal Konser di Jakarta November 2024

Mereka akan mengawali konser di Inspire Arena, Seoul, Korea Selatan, pada 7 Desember 2024. Dari Korea, Yoasobi akan pergi ke Hong Kong dan tampil pada 26-27 Desember 2024. Setelah itu, mereka bertolak untuk konser di Bangkok pada 25-26 Januari 2025.

Dari Bangkok, duo Yoasobi juga akan menyapa para penggemar di Taipei, 8-9 Februari 2025; Shanghai, 15-16 Februari 2025; Singapura 22-23 Februari 2025; dan Jakarta 26-27 Februari 2025.

Meskipun sudah memiliki tanggal pasti pelaksanaan konser, jadwal penjualan tiket masih belum diumumkan oleh penyelenggara. “Rincian tiket akan diumumkan kemudian,” demikian tertulis dalam laman tersebut.
 

Untuk diketahui, Yoasobi memiliki lagu pertama berjudul Into The Night (Yoru ni Kakeru) yang rilis pada November 2019. Karya itu langsung menarik perhatian para pencinta musik dan berhasil menduduki peringat 1 di berbagai tangga lagu streaming di Jepang dengan total lebih dari 1,1 miliar.

Selain itu, mereka juga memiliki karya yang berhasil menduduki puncak tangga lagu Billboard Japan’s Combined Song Chart Japan Hot 100 selama 21 minggu berturut-turut, yakni lagu tema pembuka animasi televisi Oshinoko berjudul Idol yang rilis pada April 2023.

Secara internasional, lagu tersebut menjadi lagu J-pop pertama yang menduduki posisi 1 di tangga lagu Billboard Global Excl. US, Top 100: Global Apple Music, dan TOP 100 lagu Global YouTube yang memecahkan rekor untuk musik pop Jepang.

Masih pada 2023, album mini mereka atau EP berjudul The Book 3 rilis pada Oktober. Karya ini merekam aktivitas mereka selama 1,5 tahun.

Tur Asia pertama sang musisi bertajuk Yoasobi Asia Tour 2023-2024 yang berlangsung dari Desember 2023 hingga Januari 2024 mendapatkan respons yang positif. Tiket yang disediakan oleh penyelenggara terjual habis di setiap lokasi.

Selain itu, mereka juga tampil di salah satu festival musik terbesar di dunia, yakni Coachella Valley Music and Arts Festival pada April 2024 bersamaan dengan pertunjukan tunggal pertama mereka di Los Angeles dan San Francisco.

Pertunjukan tunggal pertama itu juga mendapatkan respons positif. Tiket yang disediakan oleh penyelenggara terjual habis dalam waktu 30 menit.

Mereka juga tampil di festival kelahiran Chicago, yang sekarang menjadi festival internasional Lollapalooza dan pertunjukan tunggal di New York dan Boston, Amerika Serikat. Di Jepang, mereka merayakan ulang tahun kelima mereka pada Oktober dan tur dome pertama pada musim gugur 2024.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Daftar Film Hollywood yang Akan Tayang di Indonesia Mulai September 2024

BERIKUTNYA

Inside Out 2 Menjadi Film Animasi Pertama yang Meraih US$1 Miliar di Pasar Internasional

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: