Trailer film Lembayung. (Sumber foto: Tiger Wong Entertainment)

Trailer Lembayung Terbaru Tampilkan Sosok Hantu Mengerikan yang Meneror Rumah Sakit

27 August 2024   |   07:58 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Rumah produksi Prime Eagle dan Tiger Wong Entertainment merilis official trailer film bergenre horor, drama, dan thriler berjudul Lembayung. Cuplikan karya debut aktor Baim Wong sebagai sutradara itu menampilkan sosok hantu dan beragam kejadian menyeramkan dalam film. 
 
Dalam trailer tersebut, ada sosok wanita yang menyeramkan telah diperlihatkan dalam official poster Lembayung. Namun, melalui trailer tersebut, keberadaan dan wujudnya kian nyata dan terlihat.  Sosok misterius  itu datang tiba-tiba dan duduk di tempat pemeriksaan gigi tersenyum dengan sangat menyeramkan. Tidak hanya itu, air liur juga keluar dari mulutnya. Rambutnya yang terurai dan lidahnya yang panjang juga menambah kesan kengerian yang nyata. 

Baca juga: Sinopsis & Fakta Menarik Film Lembayung Besutan Baim Wong
 
Trailer yang memperlihatkan adu peran antara aktris Yasamin Jasem dan Taskya Namya itu membuat penasaran dengan jalan cerita film secara keseluruhan. Tidak hanya itu, jump scare yang tersaji dalam trailer juga menambah rasa kaget bagi Genhype yang hendak menyaksikan. 
 
Selain peran Yasamin dan Taskya, karya ini juga akan dibintangi oleh Arya Saloka, Oka Antara, Anna Jobling, Erick Estrada, Asri Welas, Daffa Wardhana, Ence Bagus, Wulan Guritno, Tyo Pakusadewo, Sari Nila, Mario Maulana, dan Dayu Wijanto.
 
Sebelumnya, Baim Wong yang saat ini mengemban tugas sebagai sutradara, mengatakan bahwa Lembayung adalah film perdana diri sebagai sutradara. Jadi, dia menuturkan tidak mau tanggung-tanggung dalam proses produksinya karya ini.
 
"Saya ingin film horor Lembayung menjadi film yang berkualitas. Termasuk para pemerannya, diisi oleh para pemeran yang sudah memiliki jam terbang tinggi dan memiliki dimensi karakter yang beragam. Sehingga harapannya penonton bisa melihat bahwa Lembayung adalah film horor yang berbeda," ujarnya.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Baim Wong (@baimwong)


Dia mengeklaim bahwa Lembayung akan hadir dengan tema horor yang segar, baik dari segi cerita maupun penyajiannya. Menurutnya, penonton akan menemukan berbagai sisi humanis yang belum pernah diangkat dalam film horor sebelumnya.
Baim juga menjamin bahwa film ini tidak hanya akan memberikan pengalaman seru bagi Genhype, tetapi juga manfaat emosional dan batin yang positif.
 
Sementara itu, produser film horor Lembayung Emilka Chaidir menambahkan, film ini tidak sekedar menjanjikan sensasi kengerian dan jump scare belaka layaknya film horor lain.
 
"Didukung aktor-aktor papan atas yg sekelas Arya Saloka, Oka Antara & Wulan Guritno yang sudah tidak diragukan lagi kemampuan aktingnya. Tak lupa Yasamin Jaseem dan Taskya Namya, duo aktor muda, ratu film horor yang sedang naik daun," ujarnya. 
 
Menurut Baim, Lembayung bukanlah film horor biasa. Ini adalah perpaduan storytelling dan dramatisasi yang kuat, membuatnya berbeda dari film horor lainnya. Dia juga menambahkan bahwa proses pembuatan film ini memakan waktu yang cukup lama, mulai dari syuting hingga pasca-produksi, untuk memastikan hasil yang maksimal.
 
"Saya optimistis kalau film ini akan sangat disukai oleh para penggemar horor Indonesia,” katanya. 
 
Untuk diketahui, film horor Lembayung diadaptasi dari utas (thread) horor viral Jin Poli Gigi yang ditulis oleh Pica melalui akun @saturnrushx di media sosial Twitter. Thread tersebut menceritakan pengalaman mengerikan Pica bersama dengan temannya, yakni Arum, saat menjalani kegiatan PKL (magang) di unit poli gigi sebuah klinik di pinggiran Yogyakarta. 
 
Akan tetapi, thread tersebut tidak diselesaikan oleh Pica lantaran trauma dengan pengalaman yang mengerikan. Skenario film horor Lembayung ditulis oleh Baim Wong bersama Gemati Rahayu.

Lembayung tayang di bioskop mulai 19 September 2024.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Liam dan Noel Gallagher Isyaratkan Reuni Band Oasis Setelah 15 Tahun

BERIKUTNYA

Daftar Film Hollywood yang Akan Tayang di Indonesia Mulai September 2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: