Aktris Connie Chiume (Sumber gambar: tangkapan layar IG/ conniechiume)

Profil Connie Chiume, Aktris Pemeran Black Panther yang Meninggal Dunia

08 August 2024   |   20:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Kabar duka datang dari industri perfilman dunia. Aktris Connie Chiume yang memerankan karakter Tetua dalam film Black Panther tutup usia pada 6 Agustus 2024 di Rumah Sakit Garden City, Johannesburg, Afrika Selatan. Sang aktris meninggal dunia setelah mengalami sakit beberapa lama.

Kabar kepergian aktris berusia 72 tahun itu disampaikan oleh keluarga melalui akun media sosial Instagram @conniechiume. Dalam pesannya, keluarga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan belasungkawa atas kepergian sang aktris.

Baca juga: Deadpool & Wolverine Meroket di Box Office, Geser Posisi Black Panther

“Ibu Connie meninggal dunia pada tanggal 6 Agustus 2024 di Rumah Sakit Garden City setelah sakit beberapa lama,” demikian tertulis.

Unggahan itu juga menuliskan bahwa para anak dari sang aktris menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada para dokter dan staf rumah sakit yang telah memberikan perawatan selama ini.

Terkait upacara peringatan dan pemakaman, keluarga mengungkapkan akan membagikan informasinya di platform media sosial Connie pada waktunya. Unggahan itu menginformasikan bahwa keluarga membutuhkan waktu untuk mengatur segala sesuatu yang diperlukan terkait hal itu.

Ya, kepergian sang aktris membuat banyak orang merasa kehilangan dan berduka. Beberapa pengguna media sosial instagram mengungkapkan bahwa kepergian Connie untuk selama-lamanya sangat memilukan. Tidak hanya itu, sejumlah pengguna akun media sosial Instagram juga masih tidak percaya dengan informasi yang menyatakan bahwa sang aktris telah meninggal.

Selain masyarakat biasa, kepergian sang aktris juga ditanggapi oleh pemerintah Afrika Selatan. Dalam akun media sosial Twitter (X), pemerintah mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada keluarga, sahabat, dan kolega sang aktris.

Pemerintah Afrika Selatan menuliskan bahwa Connie adalah aktris legendaris yang telah meraih penghargaan, dan karya-karyanya akan selalu dikenang.

Sementara itu, dalam pernyataan resmi yang dilihat Hypeabis.id, Menteri Olahraga, Seni, dan Budaya Afrika Selatan Gayton McKenzie menyampaikan belasungkawa kepada keluarga, sahabat, dan penggemar aktris legendaris Connie Chiume.

Menurutnya, kepergian sang aktris pada usianya yang mencapai 72 tahun merupakan kehilangan yang sangat dalam bagi bangsa Afrika Selatan dan dunia seni dan budaya. “Bakat Connie yang tak tertandingi dan dedikasinya terhadap karyanya telah meninggalkan jejak yang tak terhapuskan di hati banyak orang,” katanya.

Dia mengatakan bahwa penampilannya sang aktris selama ini membawa kegembiraan, inspirasi, dan rasa bangga bagi banyak warga Afrika Selatan. Connie lebih dari sekadar aktris karena dia adalah mercusuar kekuatan, ketahanan, dan keanggunan.

Bagi McKenzie, sang aktris telah memberikan kontribusi kepada kesenian dan tidak hanya sekadar menghibur banyak orang. Dia juga menginspirasi, mendidik, dan mengangkat derajat masyarakat di seluruh negeri.

“Saat kita berduka atas kepergiannya, kita juga merayakan kehidupan dan warisannya. Semoga kenangannya terus menginspirasi generasi seniman masa depan. Pikiran dan doa saya menyertai keluarganya selama masa sulit ini. Semoga mereka menemukan penghiburan dalam curahan cinta dan dukungan dari semua orang yang menyayanginya,” katanya.

Lahir di Welkom, Afrika Selatan, perjalanan hidup Connie Chiume diwarnai oleh ketahanan dan kecemerlangan. Tahun-tahun awalnya dihabiskan di Welkom sebelum sang aktris menyelesaikan pendidikan magisternya di Eastern Cape dan lulus dengan gelar di bidang pengajaran pada tahun 1976.

Setelah beberapa tahun mengajar, dia mengejar cita-citanya untuk bepergian dan pindah ke Yunani. Connie memulai karier aktingnya dengan berperan dalam Porgy and Bess, Ipi Ntombi, dan Little Shop of Horrors.

Saat kembali ke Afrika Selatan, dia memikat penonton dengan penampilannya sebagai Thembi dalam serial Inkom' Edla Yodwa pada 1989 dan film Warriors from Hell pada 1990. Bakatnya diakui oleh industri dengan meraih penghargaan Aktris Terbaik di South African Film and Television Awards pada 2000.

Dari 2007 hingga 2015, Connie menjadi terkenal melalui perannya sebagai Stella Moloi dalam serial drama SABC1 Zone 14, yang membuatnya mendapatkan penghargaan SAFTA lainnya.

Tidak hanya itu, dia juga menerima penghargaan Aktris Pendukung Terbaik dalam Drama di SAFTA ke-3. Pada 2015, sang aktris memikat para penonton dalam sinetron Rhythm City sebagai Mamokete Khuse.

Bakat Connie melampaui batas saat memerankan Mining Tribe Elder dalam Black Panther pada 2018. Pada 2020, dia terus bersinar dalam serial drama Gomora dan tampil dalam film Black Is King. Dia juga merupakan penerima penghargaan Legenda Hidup dalam Department’s Cultural and Creative Industries Awards yang diadakan pada 30 Maret 2024.

Baca juga: Rihanna Bakal Menyanyikan OST Black Panther 2, Lift Me Up di Oscar 2023

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Alasan Luhut Binsar Ajak Masyarakat Main Gim Lokal

BERIKUTNYA

5 Fakta Menarik Istana Garuda di IKN yang Disebut Mirip Kelelawar

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: