Panjat tebing menjadi salah satu olahraga dalam ajang Olimpiade (Sumber gambar/ilustrasi: pexels/ Davyd Bortnik)

Desak & Rajiah Lolos ke Perempat Final Panjat Tebing di Olimpiade Paris

06 August 2024   |   12:13 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Dua atlet panjat tebing perempuan Indonesia berhasil masuk ke babak perempat final setelah mengalahkan lawan-lawannya di babak kualifikasi. Mereka akan berlaga kembali pada 7 Agustus 2024 untuk memperebutkan tiket ke semifinal ajang yang diadakan setiap 4 tahun sekali itu.

Dikutip dari laman Olympics, atlet panjat tebing Indonesia yang berhasil lolos ke babak perempat final adalah Desak Made Rita Kusuma Dewi dan Rajiah Sallsabillah. Desak akan berhadapan dengan atlet asal China, yakni Lijuan Deng. Sementara itu, Rajiah Sallsabillah berhadapan dengan atlet asal Amerika Serikat, yakni Emma Hunt.

Baca juga: Tom Cruise Siap Skydiving dari Puncak Stadion Stade de France di Penutupan Olimpiade 2024

Desak berhasil melaju ke babak perempat final setelah berhasil mencatatkan waktu apik di partai seeding and elimination pada babak kualifikasi. Di partai seeding, Desak berhasil mencatatkan waktu terbaik 6,45 detik.

Kemudian, sang atlet berhasil mencatatkan waktu 6,38 detik di partai elimination. Adapun, Rajiah berhasil mencatatkan waktu 6,58 detik di partai seeding. Namun, Rajiah harus terjatuh ketika di partai elimination.

Meskipun terjatuh, Rajiah tetap melaju ke babak perempat final karena memiliki catatan waktu terbaik di antara atlet lain yang tidak lolos ke babak perempat final. Kedua atlet panjat tebing asal Indonesia ini sepertinya tidak akan mudah menaklukan lawan-lawannya mengingat catatan waktu yang diraih juga cukup apik.

Meskipun begitu, mereka berdua tetap memiliki peluang besar melaju ke babak semifinal. Jika Desak dan Rajiah berhasil mengalahkan lawan-lawannya di perempat final, mereka berdua akan bertemu di babak semifinal. Pertandingan babak semifinal dan final ajang panjat tebing kategori speed akan berlangsung pada Rabu, 7 Agustus 2024.


Panjat Tebing Putra

Sementara itu, di sektor panjat tebing putra kategori speed climbing, atlet Veddriq Leonardo dan Rahmad Adi Mulyono akan bertarung di babak kualifikasi untuk memperebutkan tiket ke babak perempat final pada hari ini, Selasa, 6 Agustus 2024.

Berdasarkan laman IFSC, keduanya akan melakoni pertandingan partai seeding pada pukul 13.00 waktu setempat. Sementara itu, Veddri dan Rahmad akan menjalani pertandingan parti elimination pada pukul 13.35 waktu setempat.

Pertandingan perempat final putra ajang panjat tebing kategori speed Olimpiade 2024 di Paris, Prancis akan berlangsung pada 8 Agustus 2024 waktu setempat. Sementara itu, pertandingan babak semifinal dan final kategori speed putra juga akan berlangsung pada hari yang sama.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Sinopsis 18×2 Beyond Youthful Days: Petualangan Mencari Kembali Cinta Lama di Negeri Sakura

BERIKUTNYA

Avip Priatna Padukan Musik Tradisional & Orkestra di Pagelaran Sabang Merauke 2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: