Sekawan Limo (Sumber Foto: Imdb)

Sekawan Limo Tembus 1 Juta Penonton, Siap Susul Ancika: Dia yang Bersamaku 1995

14 July 2024   |   10:12 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Sekawan Limo berhasil meraih satu juta penonton terhitung sejak seminggu setelah penayangan perdananya. Film komedi horor tentang pendakian tersebut tayang di bioskop sejak 4 Juli 2024. Starvision Plus selaku studio produksi Sekawan Limo mengucapkan terima kasih untuk antusiasme yang tinggi dari para penonton.

"Matur nuwun untuk 1.000.000++ penonton Sekawan Limo yang sudah ikut pendakian penuh tawa, takut, tangis, dan hatinya hangat bersama Bagas dan konco-konco di bioskop," demikian pernyataan tertulis di akun Instagram Starvision Plus. 

Saat pertama kali tayang di bioskop, Sekawan Limo telah mengumpulkan 100.155 penonton. Jumlah itu terus meningkat setiap harinya, yakni menjadi 230.225 penonton pada hari kedua dan 270.447 penonton pada hari ketiga. Sampai akhirnya, Sekawan Limo menembus angka 540.000 penonton saat hari keempat penayangannya di layar lebar. 

Baca juga: Menguak Teror Gaib, Simak Fakta Menarik di Balik Film Jurnal Risa by Risa Saraswati

Angka tersebut masih konsisten sebelum akhirnya mencetak satu juta penonton tepat setelah tayang selama seminggu. Mengutip laman Film Indonesia, per Minggu (14/7/2024) jumlah penonton Sekawan Limo telah mencapai angka 1.150.025. Jumlah tersebut juga berpotensi akan terus bertambah dalam beberapa pekan ke depan, selama masih ditayangkan di bioskop. 

Meski begitu, Sekawan Limo harus berkompetisi dengan film-film baru yang tayang dalam periode ini, baik film Hollywood maupun film Indonesia. Beberapa di antaranya, yakni Jurnal Risa by Risa Saraswati, Twisters, Catatan Harian Menantu Sinting, hingga Deadpool & Wolverine.

Sementara itu, Sekawan Limo berhasil menjadi film ke-10 yang mendapatkan satu juta penonton pada 2024. Film itu kini berada tepat di atas posisi The Architecture of Love hingga Kereta Berdarah yang juga mengumpulkan satu juta penonton. Sebentar lagi, film itu akan menyusul Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 yang saat ini memiliki 1,3 juta jumlah penonton.
 

Sinopsis Sekawan Limo

Sekawan Limo merupakan film terbaru garapan sutradara Bayu Skak yang naskahnya ditulis oleh Nona Ica. Bayu Skak sebelumnya juga pernah menggarap sejumlah film populer, seperti Yowis Ben (2018) dan dua sekuelnya hingga Lara Ati (2022).

Filmnya mengisahkan tentang petualangan lima sekawan, yakni Bagas (Bayu Skak), Lenni (Nadya Arina), Dicky (Firza Valaza), Juna (Benidictus Siregar), dan Andrew (Indra Pramujito) yang sedang melakukan pendakian ke Gunung Madyopuro.

Namun, ketika berada di pintu gerbang pendakian, penjaga pos ingin memastikan bahwa rombongan mereka berjumlah genap. Si penjaga juga menyebutkan hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan selama mendaki. Salah satunya, mereka dilarang untuk menoleh ke belakang, kalau tetap menoleh nantinya akan ada makhluk halus yang mengikuti.

Sayangnya setelah lima detik, Bagas dan lainnya gagal mematuhi larangan tersebut. Akhirnya sepanjang perjalanan mereka mendapat teror dari hantu misterius. Setelah tersesat sampai malam 1 Suro, akhirnya semuanya sadar bahwa ternyata di antara mereka berlima ada yang bukan manusia.

Kelima orang ini akhirnya saling tuduh dan berupaya mengungkap siapa sosok hantu yang sebenarnya. 

Baca juga: Film Pusaka Tayang 18 Juli 2024, Angkat Cerita Kutukan Berbahaya di Balik Benda Lawas
 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Prediksi Skor & Susunan Pemain Argentina vs Kolombia di Final Copa America 2024

BERIKUTNYA

5 Langkah Mempersiapkan Anak Pertama Kali Masuk Sekolah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: