Jadwal Tayang Film Ariana Grande Berjudul Wicked Lebih Cepat
03 July 2024 |
11:51 WIB
Penayangan film Wicked dimajukan lebih cepat dari jadwal rilis sebelumnya. Film yang dibintangi oleh Ariana Grande dan Cynthia Erivo itu akan tayang di bioskop pada 22 November 2024, maju 5 hari dari jadwal semula pada 27 November 2024. Kabar itu disampaikan oleh rumah produksi Universal Pictures melalui akun media sosial resmi film Wicked.
"Kabar baik! Film Wicked sekarang hadir di bioskop 22 November," demikian tertulis pada unggahan di akun Instagram @wickedmovie.
Baca juga: Ariana Grande Tampil Serba Pink Sebagai Glinda di Film Wicked
Perubahan jadwal ini menjadikan Wicked tak lagi berhadapan langsung dengan film Moana 2 yang akan dirilis 27 November 2024, atau sehari sebelum perayaan Thanksgiving. Universal Pictures memilih mengubah jadwal demi menghindari persaingan sengit di box office demi mencapai masing-masing target penonton, sebagaimana diberitakan oleh Deadline.
Universal Pictures tampaknya ingin film Wicked benar-benar sukses mengikuti jejak versi pertunjukan musikal dari judul tersebut. Seperti diketahui, Wicked merupakan film adaptasi dari pertunjukan musikal populer berjudul sama karya Stephen Schwartz dan Holzman.
Pertunjukan itu dilaporkan telah ditonton sebanyak 30 juta lebih orang dari seluruh dunia. Selama 21 tahun gelarannya, pentas musikal Wicked juga dilaporkan telah meraup pendapatan kotor sebesar US$2,5 miliar di seluruh dunia.
Di sisi lain, Universal Pictures juga benar-benar ingin menjaga basis penonton Wicked lantaran film ini direncanakan untuk dibuat menjadi dua bagian, sehingga tak heran jika rumah produksi itu menyusun strategi agar bagian pertama filmnya bisa sukses di pasaran. Adapun, Wicked musim 2 dijadwalkan tayang pada 26 November 2025.
Terlebih, tampaknya rumah produksi tersebut yang telah berusia lebih dari seabad itu juga belajar dari pengalaman sebelumnya yakni persaingan box office yang ketat antara film Oppenheimer dan Barbie yang dirilis bersamaan.
Diketahui, film Oppenheimer dari Universal Pictures hanya meraup pendapatan US$82,4 juta, sementara rivalnya, film Barbie besutan Warner Bros. Pictures, memperoleh US$162 juta.
Kendati demikian, jadwal perilisan terbaru membuat film Wicked memiliki pesaing baru. Film Wicked akan tayang di bioskop bersamaan dengan Gladiator 2 garapan Ridley Scott. Perilisan Wicked dan Gladiator 2 berpotensi menciptakan persaingan baru, meski kedua film sama-sama diuntungkan dengan perbedaan demografi maupun pasar penonton.
Seperti diketahui, film Gladiator 2 yang dibintangi oleh Paul Mescal merupakan lanjutan dari film epik sejarah pemenang Oscar tahun 2000. Dengan histori reputasi yang sama-sama kuat, membuat baik Wicked maupun Gladiator 2 menempatkan diri sebagai film dengan basis penggemar serta potensi box office yang besar.
Sementara itu, ini bukan kali pertama film Wicked mengalami perubahan jadwal tayang. Pada April 2022, Wicked awalnya dijadwalkan tayang pada Desember 2024, lalu berganti menjadi Maret 2023, hingga akhirnya kini resmi akan tayang pada 27 November 2024.
Setelah bertemu dengan Penyihir Oz yang Luar Biasa, persahabatan mereka diuji hingga keduanya memutuskan untuk berpisah dan mengambil jalan yang berbeda. Hasrat Glinda yang tak tergoyahkan untuk meraih popularitas membuatnya tergoda oleh kekuasaan. Sementara tekad Elphaba untuk tetap setia pada dirinya sendiri, dan orang-orang di sekitarnya, akan memiliki konsekuensi yang tak terduga dan mengejutkan pada masa depannya.
Petualangan luar biasa mereka di Oz pada akhirnya akan membuat mereka memenuhi takdir mereka sebagai Glinda Sang Penyihir Baik dan Penyihir Jahat dari Barat.
Baca juga: Film Doraemon the Movie: Nobita's Earth Symphony Tayang 17 Juli 2024 di Bioskop Indonesia
Film Wicked disutradarai oleh Jon M. Chu dan ditulis oleh Winnie Holzman. Adapun, selain Cynthia Erivo dan Ariana Grande, film ini juga dibintangi oleh deretan aktor dan aktris papan atas lainnya seperti Michelle Yeoh, Jeff Goldblum, Jonathan Bailey, dan Ethan Slater.
Editor: Fajar Sidik
"Kabar baik! Film Wicked sekarang hadir di bioskop 22 November," demikian tertulis pada unggahan di akun Instagram @wickedmovie.
Baca juga: Ariana Grande Tampil Serba Pink Sebagai Glinda di Film Wicked
Perubahan jadwal ini menjadikan Wicked tak lagi berhadapan langsung dengan film Moana 2 yang akan dirilis 27 November 2024, atau sehari sebelum perayaan Thanksgiving. Universal Pictures memilih mengubah jadwal demi menghindari persaingan sengit di box office demi mencapai masing-masing target penonton, sebagaimana diberitakan oleh Deadline.
Universal Pictures tampaknya ingin film Wicked benar-benar sukses mengikuti jejak versi pertunjukan musikal dari judul tersebut. Seperti diketahui, Wicked merupakan film adaptasi dari pertunjukan musikal populer berjudul sama karya Stephen Schwartz dan Holzman.
Pertunjukan itu dilaporkan telah ditonton sebanyak 30 juta lebih orang dari seluruh dunia. Selama 21 tahun gelarannya, pentas musikal Wicked juga dilaporkan telah meraup pendapatan kotor sebesar US$2,5 miliar di seluruh dunia.
Di sisi lain, Universal Pictures juga benar-benar ingin menjaga basis penonton Wicked lantaran film ini direncanakan untuk dibuat menjadi dua bagian, sehingga tak heran jika rumah produksi itu menyusun strategi agar bagian pertama filmnya bisa sukses di pasaran. Adapun, Wicked musim 2 dijadwalkan tayang pada 26 November 2025.
Terlebih, tampaknya rumah produksi tersebut yang telah berusia lebih dari seabad itu juga belajar dari pengalaman sebelumnya yakni persaingan box office yang ketat antara film Oppenheimer dan Barbie yang dirilis bersamaan.
Diketahui, film Oppenheimer dari Universal Pictures hanya meraup pendapatan US$82,4 juta, sementara rivalnya, film Barbie besutan Warner Bros. Pictures, memperoleh US$162 juta.
Kendati demikian, jadwal perilisan terbaru membuat film Wicked memiliki pesaing baru. Film Wicked akan tayang di bioskop bersamaan dengan Gladiator 2 garapan Ridley Scott. Perilisan Wicked dan Gladiator 2 berpotensi menciptakan persaingan baru, meski kedua film sama-sama diuntungkan dengan perbedaan demografi maupun pasar penonton.
Seperti diketahui, film Gladiator 2 yang dibintangi oleh Paul Mescal merupakan lanjutan dari film epik sejarah pemenang Oscar tahun 2000. Dengan histori reputasi yang sama-sama kuat, membuat baik Wicked maupun Gladiator 2 menempatkan diri sebagai film dengan basis penggemar serta potensi box office yang besar.
Sementara itu, ini bukan kali pertama film Wicked mengalami perubahan jadwal tayang. Pada April 2022, Wicked awalnya dijadwalkan tayang pada Desember 2024, lalu berganti menjadi Maret 2023, hingga akhirnya kini resmi akan tayang pada 27 November 2024.
Sinopsis Film Wicked
Wicked akan berkisah tentang Elphaba (diperankan oleh Cynthia Erivo), seorang wanita muda yang kerap diremehkan karena penampilan fisiknya, serta Glinda (Ariana Grande), seorang wanita muda populer yang kerap mendapatkan hak istimewa. Keduanya bertemu sebagai mahasiswa di Universitas Shiz di Negeri Oz yang penuh fantasi dan menjalin persahabatan yang tak terduga namun mendalam.Setelah bertemu dengan Penyihir Oz yang Luar Biasa, persahabatan mereka diuji hingga keduanya memutuskan untuk berpisah dan mengambil jalan yang berbeda. Hasrat Glinda yang tak tergoyahkan untuk meraih popularitas membuatnya tergoda oleh kekuasaan. Sementara tekad Elphaba untuk tetap setia pada dirinya sendiri, dan orang-orang di sekitarnya, akan memiliki konsekuensi yang tak terduga dan mengejutkan pada masa depannya.
Petualangan luar biasa mereka di Oz pada akhirnya akan membuat mereka memenuhi takdir mereka sebagai Glinda Sang Penyihir Baik dan Penyihir Jahat dari Barat.
Baca juga: Film Doraemon the Movie: Nobita's Earth Symphony Tayang 17 Juli 2024 di Bioskop Indonesia
Film Wicked disutradarai oleh Jon M. Chu dan ditulis oleh Winnie Holzman. Adapun, selain Cynthia Erivo dan Ariana Grande, film ini juga dibintangi oleh deretan aktor dan aktris papan atas lainnya seperti Michelle Yeoh, Jeff Goldblum, Jonathan Bailey, dan Ethan Slater.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.