Cek Line-Up & Aturan Nonton Prambanan Jazz Festival 2024
02 July 2024 |
20:41 WIB
Prambanan Jazz Festival kembali digelar tahun ini pada 5-7 Juli 2024 di Pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta. Salah satu festival musik jazz paling populer di Tanah Air itu juga sudah mengumumkan sederet nama musisi yang bakal tampil tahun ini.
Menjadi gelaran ke-10, Prambanan Jazz Festival kali ini akan cukup berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Yaitu dengan menampilkan musisi sekaligus komposer asal India, A.R. Rahman dan sejumlah musisi internasional lain untuk tampil menghibur penonton.
Baca juga: Grup Band Jazz asal Jakarta, Sisitipsi Merilis Single Terbaru Berjudul 'Rasa'
Dari tata panggung, nantinya juga akan ada tiga panggung di Prambanan Jazz Festival 2024, yakni Festival Show, Navasrpm Stage, dan Special Show. Hadirnya ketiga panggung tersebut juga untuk mengakomodasi tema tahun ini, yakni Satu Dekade bersama: Perayaan Kebersamaan dalam Musik.
Tajuk tersebut juga dipilih untuk merepresentasikan jajaran penampil dari berbagai kota dan negara, yang membawa berbagai macam budaya, bahasa, dan busana. Kolaborasi dengan sponsor, seniman, pekerja seni, dan UMKM diharap juga dapat memeriahkan acara yang dihelat di Candi Prambanan itu.
Panggung Prambanan Jazz Festival tahun ini juga bakal semarak dengan hadirnya penyanyi solo hingga grup musik lokal dan internasional. Ada juga program khusus bagi Emerging Artist, dan Local Hero seperti Borneo Goes to Prambanan Jazz, Jawara Jakarta, Baku Nada, serta audisi untuk anak-anak remaja dalam program I’m Jazz A Kids.
Dihimpun dari akun Instagram Prambanan Jazz Festival, berikut ini adalah daftar line-up musisi yang telah diumumkan bakal tampil sepanjang acara berlangsung:
Festival Show
Day 1, Jumat, 5 Juli 2024
RAN, Yura Yunita, Nadin Amizah, Mocca ft Olski, JKT48, DERE, BATAVIA COLLECTIVE, Mitty Zasia
Day 2 - Sabtu, 6 Juli 2024
Javier Parisi ft G-Pluck, Maliq & D'Essentials, Indra Lesmana ft Eva Celia, Kunto Aji, Sal Priadi, EL Corona Gambus, NONARIA.
Day 3 - Minggu 7 Juli 2024
Tulus, Kahitna, Gigi Unplugged, Ardhito Pramono, Trisum, KIM (Arsy Widianto, Rachel Rae, dan Gusty Pratama)
Navasrpm Stage
Day 1 - Jumat, 5 Juli 2024
Nufi Wardhana, Lotoya De Larasa, Nadzhira Shafa, Calvin Jeremy, Tiara Eve, RPM All Stars
Day 2 - Sabtu, 6 Juli 2024
Panbers, The Mercys, Yuni Shara, Junji, Jolene Marie, RPM All Stars
Day 3 - Minggu 7 Juli 2024
Egha De Latoya, Fatur Java Jive, Abubakar, Zarro Ananta, RPM All Stars
Special Show
Day 2 - Sabtu, 6 Juli 2024
A.R Rahman
Day 3 - Minggu, 7 Juli 2024
Queen At The Opera
Sebelum Genhype menikmati Prambanan Jazz Festival, kalian sebaiknya mengetahui apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan saat mengunjungi festival musik tersebut.
Pasalnya, ada beberapa aturan yang diterapkan oleh promotor agar pengunjung tetap nyaman selama mengikuti festival. Berikut di antaranya:
Do
Don't
Menjadi gelaran ke-10, Prambanan Jazz Festival kali ini akan cukup berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Yaitu dengan menampilkan musisi sekaligus komposer asal India, A.R. Rahman dan sejumlah musisi internasional lain untuk tampil menghibur penonton.
Baca juga: Grup Band Jazz asal Jakarta, Sisitipsi Merilis Single Terbaru Berjudul 'Rasa'
Dari tata panggung, nantinya juga akan ada tiga panggung di Prambanan Jazz Festival 2024, yakni Festival Show, Navasrpm Stage, dan Special Show. Hadirnya ketiga panggung tersebut juga untuk mengakomodasi tema tahun ini, yakni Satu Dekade bersama: Perayaan Kebersamaan dalam Musik.
Tajuk tersebut juga dipilih untuk merepresentasikan jajaran penampil dari berbagai kota dan negara, yang membawa berbagai macam budaya, bahasa, dan busana. Kolaborasi dengan sponsor, seniman, pekerja seni, dan UMKM diharap juga dapat memeriahkan acara yang dihelat di Candi Prambanan itu.
Panggung Prambanan Jazz Festival tahun ini juga bakal semarak dengan hadirnya penyanyi solo hingga grup musik lokal dan internasional. Ada juga program khusus bagi Emerging Artist, dan Local Hero seperti Borneo Goes to Prambanan Jazz, Jawara Jakarta, Baku Nada, serta audisi untuk anak-anak remaja dalam program I’m Jazz A Kids.
Dihimpun dari akun Instagram Prambanan Jazz Festival, berikut ini adalah daftar line-up musisi yang telah diumumkan bakal tampil sepanjang acara berlangsung:
Festival Show
Day 1, Jumat, 5 Juli 2024
RAN, Yura Yunita, Nadin Amizah, Mocca ft Olski, JKT48, DERE, BATAVIA COLLECTIVE, Mitty Zasia
Day 2 - Sabtu, 6 Juli 2024
Javier Parisi ft G-Pluck, Maliq & D'Essentials, Indra Lesmana ft Eva Celia, Kunto Aji, Sal Priadi, EL Corona Gambus, NONARIA.
Day 3 - Minggu 7 Juli 2024
Tulus, Kahitna, Gigi Unplugged, Ardhito Pramono, Trisum, KIM (Arsy Widianto, Rachel Rae, dan Gusty Pratama)
Navasrpm Stage
Day 1 - Jumat, 5 Juli 2024
Nufi Wardhana, Lotoya De Larasa, Nadzhira Shafa, Calvin Jeremy, Tiara Eve, RPM All Stars
Day 2 - Sabtu, 6 Juli 2024
Panbers, The Mercys, Yuni Shara, Junji, Jolene Marie, RPM All Stars
Day 3 - Minggu 7 Juli 2024
Egha De Latoya, Fatur Java Jive, Abubakar, Zarro Ananta, RPM All Stars
Special Show
Day 2 - Sabtu, 6 Juli 2024
A.R Rahman
Day 3 - Minggu, 7 Juli 2024
Queen At The Opera
Aturan Nonton Prambanan Jazz Festival
Sebelum Genhype menikmati Prambanan Jazz Festival, kalian sebaiknya mengetahui apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan saat mengunjungi festival musik tersebut.Pasalnya, ada beberapa aturan yang diterapkan oleh promotor agar pengunjung tetap nyaman selama mengikuti festival. Berikut di antaranya:
Do
- Memakai outfit yang nyaman
- Membawa identitas dan e ticket
- Membawa uang saku tunai/non tunai
- Menggunakan kendaraan umum untuk bebas dari antrian parkir
- Membawa obat pribadi
- Membawa jas hujan atau pakaian hangat
- Membawa tabir surya
- Enjoy the festival
Don't
- Membawa kamera profesional
- Membawa dan menerbangkan drone
- Membawa Minum Makanan dari luar
- Membawa Tas Besar
- Membawa kursi lipat kecuali penyandang disabilitas, ibu hamil dan lansia.
- Membawa korek, rokok/rokok elektronik di dalam venue.
- Membawa senjata api maupun senjata tajam
- Membawa minuman keras dan obat-obatan terlarang
- Membawa hewan peliharaan
- Membawa benda/cairan dengan kemasan kaca
- Membawa bendera, tongsis, maupun payung yang dapat mengganggu
- Membuang sampah di sembarang tempat.
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.